Kosmetik & Kesehatan

12 Krim Penghalus Tumit Kaki [Kolaborasi dengan Dokter Kulit]

Tumit kaki yang kasar, keras, dan pecah-pecah dapat memengaruhi kenyamanan Anda dalam beraktivitas. Masalah ini sering kali disebabkan oleh berbagai macam faktor mulai dari menggunakan alas kaki yang tidak tepat, paparan sinar matahari, cuaca ekstrem, hingga kurangnya perawatan pada tumit kaki.

Bagi Anda yang tengah mengalami masalah pada tumit kaki, Anda dapat memulai untuk menggunakan foot cream. Beberapa brand seperti The Body Shop, Nature Republic, dan Sebamed memproduksi krim penghalus tumit kaki. Berikut PickyBest rangkum produk terbaik beserta panduan memilihnya. Simak, ya!

Berkolaborasi dengan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin, dr. Annisa Anjani Ramadhan, Sp.DV

dr. Annisa Anjani Ramadhan, Sp.DV
dr. Annisa Anjani Ramadhan, Sp.DV Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin

dr. Annisa Anjani Ramadhan, Sp.DV adalah dokter spesialis kulit dan kelamin yang berpengalaman dalam menangani masalah kulit seperti dermatitis anak dan dewasa, akne, aging skin, dan kasus infeksi kulit.

Selain menjadi dokter praktik di RSIA Tambak Jakarta dan beberapa klinik kecantikan lain, dokter lulusan Universitas Indonesia ini juga memiliki ketertarikan di bidang fashion, olahraga, dan musik.

  • Seluruh materi pada konten ini dikurasi secara independen oleh PickyBest. Kami mungkin mendapatkan sedikit komisi dari setiap pembelian produk yang terjadi. Namun tenang, tidak ada penambahan biaya apa pun bagi Anda.
  • Pakar hanya terlibat dalam peninjauan materi di bagian Cara Memilih. Rekomendasi produk bukanlah pilihan pakar.

Apa Penyebab Tumit Kaki Kering dan Pecah-pecah?

Bagian ini disusun oleh tim editorial PickyBest. Pakar tidak terlibat dalam peninjauan isi materi di dalamnya.

Selain tidak enak dilihat, kondisi tumit kaki yang kering dan pecah-pecah bisa menimbulkan ketidaknyamanan saat beraktivitas. Bahkan, tidak jarang menyebabkan rasa sakit apabila tidak segera diatasi. Sebenarnya, apa yang menyebabkan kulit tumit kaki menjadi kering dan pecah-pecah?

  • Kulit kering akibat jumlah kelenjar keringat pada kaki terlalu sedikit, sehingga rentan kehilangan elastisitas dan menjadi pecah-pecah.
  • Sering terkena air, misalnya saat mencuci baju, sehingga tumit lembap dan berujung pada kondisi pecah-pecah.
  • Kaki berkeringat dan lembap, misalnya ketika memakai sepatu dalam waktu lama. Sebagai solusi, pilih alas kaki dengan material yang breathable.
  • Adanya gesekan konstan pada tumit akibat memakai sepatu dengan ukuran yang tidak pas, membuat tumit menebal lalu mengeras dan menjadi pecah-pecah.
  • Kurangnya asupan vitamin dan mineral, seperti vitamin A, B3, E, zinc, dan asam lemak omega 3.

Manfaat Krim Penghalus Tumit Kaki

Krim penghalus tumit kaki berfungsi untuk menjaga tumit agar tetap terhidrasi, tidak kering, serta terhindar dari bau kaki. Jika Anda menggunakan krim penghalus tumit kaki secara rutin, tumit akan menjadi lebih sehat, kenyal, halus, dan lembap.

Beberapa produk penghalus tumit kaki juga dilengkapi formula yang dapat mencegah dan mengatasi rasa gatal, iritasi, kemerahan, serta penyakit kulit tertentu pada tumit. Anda bisa mengoleskan krim penghalus tumit kaki setelah mandi dan membungkusnya dengan kaus kaki katun untuk hasil yang optimal.

Krim penghalus tumit dapat mengandung berbagai bahan, salah satunya adalah asam salisilat dan urea.

  • Asam salisilat dengan persentase tertentu dapat mengikis sel kulit mati dan melunakkan kulit tumit agar lebih kenyal, tidak tebal, dan terhindar dari tumit pecah-pecah. Pada persentase 1-2%, asam salisilat bermanfaat sebagai antiperadangan.
  • Urea pada produk pelembap tumit berfungsi sebagai anti gatal.

Seyogianya, krim penghalus tumit yang ditunjukkan untuk perawatan kulit harian tidak mengandung obat, sebab penggunaan obat harus dengan pemantauan dokter, atau memenuhi syarat registrasi BPOM agar tidak salah dalam penggunaannya.

dr. Annisa Anjani Ramadhan, SpDV, Dermatovenereologist
dr. Annisa Anjani Ramadhan, SpDV

Cara Memilih Krim Penghalus Tumit Kaki

Sebelum memutuskan untuk membeli krim penghalus tumit kaki, sebaiknya kenali terlebih dahulu tekstur, kandungan, serta bentuk dan ukurannya agar memperoleh produk yang cocok dan memuaskan. Informasi selengkapnya akan kami bagikan di bawah ini!

Pilih yang Bertekstur Tidak Lengket dan Cepat Meresap

Pastikan Anda memilih krim penghalus tumit kaki yang tidak lengket serta mudah dibalurkan. Krim penghalus tumit kaki yang tidak lengket akan membantu Anda untuk tetap merasa nyaman dalam beraktivitas.

Tidak hanya itu, krim yang cepat meresap akan memberikan perawatan yang optimal pada tumit kaki Anda. Anda bisa mengetahui tektsur produk yang akan Anda beli dengan melihat review pengguna produk di internet.

Pilih yang Mengandung Pelembap sesuai Kondisi Tumit

Pelembap alami sangat dibutuhkan untuk membuat tumit tetap terhidrasi dengan baik, terutama untuk jenis tumit yang kering dan kasar. Sementara itu, untuk jenis tumit pecah-pecah, sebaiknya pilih produk yang mengandung bahan pelembap tambahan.

Tumit Kering dan Kasar: Pilih Produk yang Mengandung Pelembap Alami

Beberapa bahan alami pada krim penghalus tumit kaki yang dapat melembapkan tumit di antaranya adalah shea butter, coconut oil, dan glycerin.

  • Shea butter cepat menyerap ke dalam kulit untuk memberikan kelembapan optimal. Shea butter juga mampu meningkatkan produksi kolagen dan meminimalisir iritasi sehingga kulit tampak lebih kenyal, halus, dan sehat.
  • Coconut oil mampu meningkatan hidrasi kulit untuk jenis kulit kering ringan hingga sedang, sekaligus melindungi tumit kaki dari bakteri dan jamur yang dapat menginfeksi kulit. 
  • Glycerin bersifat menarik air ke lapisan kulit luar sehingga akan melembutkan dan menghaluskan kulit secara menyeluruh.

Bahan yang oklusif (bersifat menutup permukaan kulit) yang juga mudah didapat dan murah adalah vaselin album atau vaselin petrolatum. Kedua bahan ini dapat digunakan sebagai pelembap tumit yang kering dan kasar.

dr. Annisa Anjani Ramadhan, SpDV, Dermatovenereologist
dr. Annisa Anjani Ramadhan, SpDV

Tumit Pecah-pecah: Pilih Produk dengan Kandungan Bahan Urea

Kulit tumit pecah dapat terjadi dengan diawali dari penebalan kulit berlebihan. Penebalan tersebut membuat elastisitas kulit berkurang, kulit pun kering. Area tumit yang menahan beban tubuh selama beraktivitas akan lebih banyak mengalami tekanan sehingga dengan kondsi kering dan tidak elastis kulit akan mudah pecah.

Salah satu bahan untuk mengatasi kulit tumit pecah adalah urea. Urea bekerja dengan tiga tahap, yakni melembapkan, mengangkat sel kulit mati, memperbaiki skin barier, dan mempercepat penyembuhan.

  1. Urea akan mengikat air, kemudian menahannya di kulit dan menyeimbangkan hidrasi yang cukup pada kulit bagian luar.
  2. Selanjutnya, urea akan melonggarkan kulit mati agar mengelupas dan meningkatkan pergantian sel.
  3. Setelah itu, urea memperbaiki fungsi pelindung lapisan kulit luar (stratum korneum) agar terlindung dari tumit yang retak dan pecah-pecah.
  4. Terakhir, urea akan mempercepat penyembuhan pada tumit yang mengalami iritasi serta meredakan gatal pada tumit.
Bagi penderita diabetes, penggunaan bahan urea dapat mengurangi risiko kerusakan kulit dan infeksi.

Pada penderita diabetes, kulit cenderung kering akibat kelenjar keringat yang berkurang jumlah dan fungsinya. Padahal, keringat manusia secara alami mengandung urea yang bermanfaat dalam menahan cairan (H2O) di sekitar sel kulit lebih lama karena sifatnya yang menarik dan mengikat air.

Penggunaan krim dengan kandungan urea dosis rendah diharapkan dapat mengembalikan fungsi urea yang dapat meningkatkan kadar air di permukaan kulit diabetes melitus. Kulit yang lebih lembap lebih rendah risikonya terkena infeksi sebab pertahanannya lebih kuat.

Hal ini tidak hanya bermanfaat pada kulit diabetes melitus, tapi juga pada kulit geriatri (orang lanjut usia) di mana kondisi kulit juga biasanya lebih kering karena terjadi penurunan jumlah kelenjar keringat.

dr. Annisa Anjani Ramadhan, SpDV, Dermatovenereologist
dr. Annisa Anjani Ramadhan, SpDV

Pilih Bentuk dan Ukuran Kemasan yang Menunjang Kenyamanan

Produk krim penghalus tumit kaki terdiri dari dua jenis kemasan yakni jar dan tube flip top. Apa perbedaannya?

  • Kemasan jar biasanya tersedia dalam bentuk kaca dan plastik. Bentuk kemasan ini lebih kokoh, namun cukup berisiko apabila dibawa bepergian, terlebih jika terbuat dari kaca.
  • Kemasan tube flip top tersedia dalam bentuk plastik. Kelebihan dari kemasan tube flip top yaitu lebih hemat dan higienis karena produk yang keluar dapat diatur sesuai keinginan tanpa harus menyentuh tangan.

Selain mempertimbangkan jenis kemasan, sebaiknya perhatikan pula ukuran produk. Jika Anda ingin mencoba produk baru atau hendak bepergian, sebaiknya pilihlah ukuran mini (travel size). Anda dapat memilih produk dengan ukuran yang lebih besar untuk penggunaan harian agar lebih hemat dan awet.

12 Rekomendasi Penghalus Tumit Kaki Terbaik

Setelah Anda mengetahui manfaat dan cara memilih krim penghalus tumit kaki, PickyBest telah merangkum rekomendasi krim penghalus tumit kaki terbaik yang dapat Anda pilih sesuai kebutuhan. Selamat menentukan!

Daftar produk rekomendasi berikut sepenuhnya pilihan PickyBest, bukan dr. Annisa.

1. Yves Rocher Express Absorption Foot Cream

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Terbuat dari 94% bahan alami yang aman untuk kulit sensitif

Krim penghalus tumit kaki ini tersusun dari 94% bahan alami yang aman untuk kulit sensitif. Kandungan lavender Perancis organiknya mampu menenangkan, memperbaiki, dan melindungi tumit agar tetap lembap dan lembut hingga 24 jam. Penyerapannya yang cepat, membuat kaki terasa nyaman beraktivitas seharian.

Perpaduan bahan-bahan alaminya mampu mengatasi tumit yang kering dan kasar. Kulit tumit pun menjadi lebih ringan dan lega setelahnya. Bahan macadamia pada produk ini juga akan membantu tumit Anda terasa kenyal dan terisi. Namun, bagi Anda yang sedang hamil, tidak disarankan untuk menggunakan produk ini.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Membantu melembutkan kulit kaki yang sudah berusia lanjut.
  • Tidak menyebabkan kapalan atau kutil pada kaki.
  • Memberikan perasaan nyaman dan segar setelah penggunaan.
  • Dapat menjaga kaki tetap terasa lembut dan halus.
  • Beberapa pengguna telah menggunakannya hingga bertahun-tahun.
  • Memberikan efek relaksasi dan kenyamanan setelah mandi.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Tidak memberikan aroma lavender yang tahan lama seperti yang diharapkan.
  • Harga produk terbilang mahal.
  • Tidak memberikan efek aroma yang diinginkan setelah berjam-jam kerja.

Kandungan utama Glycerin, lavandula angustifolia (lavender) flower water, persea gratissima (avocado) oil, stearic acid, alcohol, cocos nucifera (coconut) oil, macadamia ternifolia seed oil, shea butter, citric acid
Klaim kecocokan Tumit kering dan kasar
Kemasan Tube flip top
Ukuran 75 mL
Kisaran harga Rp77.350

2. Heel-Soft Cracked Heel Cream

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Melembapkan dan memperbaiki tekstur tumit yang kekeringan

Heel-Soft Cracked Heel Cream dapat memasok kelembapan pada kulit daerah tumit yang kekeringan dengan ekstrak aloe vera. Kandungan dimethicone-nya bekerja memperbaiki kulit tumit yang pecah-pecah dan bersisik. Sementara itu, vitamin E yang terdapat di krim ini ikut membantu meremajakan kulit agar kembali mulus sempurna.

Krim penghalus tumit ini sangat nyaman dipakai karena teksturnya tidak lengket dan cepat terserap. Wangi bunganya pun enak dan tidak menyengat. Gunakan krim ini antara 2 sampai 3 kali sehari untuk merasakan hasilnya.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Membantu merawat kulit kaki yang kering, kasar, dan pecah-pecah.
  • Mengandung Vitamin E untuk menjaga kelembapan dan sebagai antioksidan.
  • Mengandung Aloe Vera yang membantu mengurangi rasa tidak nyaman pada kulit kaki yang pecah-pecah.
  • Mengandung Urea untuk memberikan kelembutan pada kulit dan mengurangi ketebalan kulit yang kasar.
  • Mengandung Dimethicone sebagai emollient untuk menjaga kelembutan kulit.
  • Tekstur krim yang ringan dan mudah meresap di kulit.
  • Aroma harum bunga yang segar dan tahan lama.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Hasil yang diinginkan belum terlihat secara signifikan dalam beberapa minggu pemakaian.
  • Aroma yang kuat mungkin tidak disukai oleh beberapa orang.

Kandungan utama Vitamin E, aloe vera extract, urea, dimethicone
Klaim kecocokan Tumit kering, kasar, pecah-pecah
Kemasan Tube flip top
Ukuran 50 g
Kisaran harga Rp35.000

3. Freeman Bare Foot Shooting Lavender & Mint Foot Cream

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Sekaligus bantu tenangkan tumit yang kelelahan

Kandungan tea tree oil pada produk ini akan membantu melembutkan dan menenangkan kulit yang kering dan kasar, serta mengatasi tumit yang kelelahan setelah selesai beraktivitas. Aroma lavender dan mint-nya yang menyegarkan akan menghilangkan bau kaki dan membuat kaki Anda tetap harum.

Bahan diazolidinyl urea di dalam produk ini akan mengurangi tumit yang pecah-pecah hingga iritasi dan kemerahan. Krim penghalus tumit kaki ini memilki warna ungu keputihan dengan tekstur yang kental. Meskipun kental, krim ini tetap meresap cepat ke dalam kulit.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Aroma mint dan lavender-nya enak.
  • Tekstur creamy yang cepat meresap.
  • Bikin tumit kaki terasa lebih lembut.
  • Harganya terjangkau.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Mengandung paraben.

Kandungan utama Glycerin, tea tree oil, lavandula angustifolia (lavender) oil, mentha piperita (peppermint) oil, musa sapientum (banana) fruit extract, cocos nucifera (coconut) extract, zingiber officinale (ginger) root extract, diazolidinyl urea
Klaim kecocokan Tumit kering, kasar, dan pecah-pecah
Kemasan Tube flip top
Ukuran 150 mL
Kisaran harga Rp 75.100

4. Nature Republic Coconut Moisture Foot Cream

Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Aman untuk kulit eksem, alergi, psoriasis, dan penderita diabetes

Perpaduan kandungan shea butter dan coconut oil di dalam krim penghalus tumit kaki ini akan memberikan kelembapan ekstra pada tumit Anda yang kering, kasar, dan pecah-pecah. Produk ini berbentuk gel yang mudah meresap ke dalam kulit dan menutrisi lapisan kulit dengan optimal.

Teksturnya yang ringan dan tidak lengket akan membuat Anda tetap merasa nyaman saat menggunakannya di waktu sibuk Anda. Jika Anda memiliki kulit yang alergi, produk ini aman digunakan bahkan untuk beberapa penyakit kulit seperti eksem dan psoriasis. Penderita diabetes juga dapat menggunakan krim ini, lho!

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Bisa melembapkan kulit yang kering dan pecah-pecah hanya dalam satu hingga dua minggu.
  • Aroma harumnya disukai banyak pengguna.
  • Teksturnya thick yang cepat meresap dan tidak lengket.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Untuk kaki yang mudah berkeringat perlu berhati-hati saat menggunakan heels karena ada risiko licin.

Kandungan utama Shea butter, coconut oil, glikerin, butylene glycol
Klaim kecocokan Tumit kering, kasar, dan pecah-pecah
Kemasan Tube flip top
Ukuran 80 mL
Kisaran harga Rp145.000

5. L’Occitane Shea Butter Foot Cream

Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Mengandung 15% shea butter untuk melembutkan tumit secara intens

Shea butter pada produk ini ampuh untuk melembutkan, menutrisi, dan melembapkan kaki Anda. Teksturnya yang ringan dan mudah meresap ke dalam kulit juga optimal dalam mengatasi tumit yang kering dan rusak. Tambahan bahan minyak esensial arnica dan lavender-nya turut membantu menenangkan tumit yang kemerahan.

L’Occitane Shea Butter Foot Cream dapat pula mengatasi kulit yang mengelupas akibat perawatan pedicure. Produk ini aman digunakan untuk pemilik kulit rentan iritasi karena kandungan bahan panthenol dan menthol-nya akan memberikan sensasi relaks dan dingin pada kulit.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Tekstur tidak terlalu cair seperti lotion, mudah diratakan, dan cepat meresap.
  • Aroma lavender yang calming dan enak.
  • Mengandung shea butter yang dapat memberikan kelembaban pada kulit.
  • Cocok digunakan pada kulit kaki yang kering dan terasa kasar.
  • Memberikan hasil yang cukup baik dalam melembabkan kulit kaki.
  • Cocok digunakan sebelum tidur dengan mengenakan kaos kaki untuk hasil yang lebih maksimal.
  • Terdapat dalam ukuran tube yang cukup besar sehingga tahan lama.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Mungkin tidak begitu efektif untuk kulit telapak yang sangat pecah-pecah.
  • Harga yang lebih mahal dibandingkan dengan beberapa produk serupa di pasaran.

Kandungan utama Shea butter, ekstrak arnica, lavender essential oil, sunflower seed oilglyserin, coconut oil, panthenolmenthol
Klaim kecocokan Tumit kering dan kasar
Kemasan Tube flip top
Ukuran 250 mL
Kisaran harga Rp 427.700

6. O’Keeffe’s Healthy Feet

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Formulanya mampu atasi tumit yang rusak parah

Krim penghalus tumit kaki keluaran brand asal Inggris ini sangat direkomendasikan untuk mengatasi masalah pada tumit Anda yang pecah-pecah sangat parah. Komposisi bahan-bahannya mampu menyembuhkan, meredakan, dan memperbaiki tumit yang rusak menjadi lebih lembut dan halus.

Krim ini bekerja dengan meningkatkan dan menahan kelembapan serta menciptakan lapisan pelindung kulit. Sebaiknya, gunakan hanya untuk kondisi tumit yang pecah-pecah parah. Oleskan krim ini dalam jumlah yang kecil agar lebih mudah diserap kulit. Produk ini tersedia dalam kemasan tube dan jar.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Efektif untuk merawat masalah kulit kaki seperti kulit kering, pecah-pecah, dan bersisik.
  • Mampu memberikan hasil yang terlihat dalam waktu singkat, seperti kulit yang lebih lembut dan terasa nyaman.
  • Memiliki efek melembabkan yang tahan lama.
  • Dapat digunakan sebelum tidur dengan atau tanpa kaos kaki.
  • Tidak meninggalkan rasa lengket pada kulit setelah digunakan.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Harga produk mungkin lebih tinggi dibandingkan dengan beberapa produk sejenis di pasaran.

Kandungan utama Glycerin, allantoin, diazolidinyl urea, mineral oil
Klaim kecocokan Tumit pecah-pecah
Kemasan Jar dan tube flip top
Ukuran 85 gr
Kisaran harga Rp170.000

7. LooLoo Smooth Feet

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Krim lembut yang dapat mengatasi tumit kasar dan pecah-pecah dengan cepat

Jika Anda sedang mencari produk untuk mengatasi tumit kasar dan pecah-pecah dengan cepat, LooLoo Smooth Feet adalah pilihannya. Krim ini mengandung bahan alami squalene, shea butter, dan soybean seed extract yang berguna untuk menghaluskan tumit kering Anda.

Dengan ekstrak green tea dan wangi lavender, penggunaannya pun membuat Anda merasa nyaman dan rileks. Selain itu, tekstur krim yang lembut juga menjadikan krim penghalus tumit kaki ini dapat meresap dengat cepat.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Efek melembapkannya terasa instan.
  • Aroma wanginya tidak mengganggu.
  • Tekstur nyaman karena tidak  bikin lengket.
  • Membuat tumit kaki terasa lebih halus.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Waktu penyerapannya cukup lama.

Kandungan utama Squalene, shea butter + vitamin E, clary sage extract, purslane extract, calendula officinalis flower extract, green tea leaf extract
Klaim kecocokan Tumit kering, pecah-pecah, dan kasar
Kemasan Tube flip top
Ukuran 75 mL
Kisaran harga Rp63.450

8. Kanna White

Sumber: Goc.co.id

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Dapat pula digunakan untuk mencerahkan bagian siku dan lutut

Dengan kandungan protein gandum alami, Kanna White dapat mengembalikan kelembapan alami kulit tumit Anda. Tidak hanya dapat digunakan di bagian tumit, produk ini juga dapat digunakan pada bagian siku dan lutut. Pemutih alaminya akan membantu mencerahkan tumit, siku, dan lutut yang kusam.

Kanna White memiliki tekstur creamy dan lembut sehingga mudah terserap oleh kulit. Saat dioleskan, krim penghalus tumit kaki ini tidak terasa panas maupun licin ketika bersentuhan langsung dengan lantai. Aroma pinus mint yang dimiliki akan memberikan sensasi segar saat terhirup.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Efektif untuk melembapkan kulit kaki, siku, dan lutut yang kasar dan kering.
  • Cocok digunakan sebagai perawatan untuk merawat kulit yang kasar dan mengelupas.
  • Teksturnya ringan dan cepat meresap ke dalam kulit, sehingga tidak meninggalkan rasa lengket.
  • Wanginya enak dan tidak terlalu kuat.
  • Kemasan tube yang praktis dan travel-friendly.
  • Harga terjangkau.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Beberapa pengguna tidak mendapatkan hasil mencerahkan yang instan, tetapi perlu waktu dan kesabaran untuk melihat perubahan pada kulit.

Kandungan utama Petrolatum, urea, simmondsia chinensis (jojoba) seed oil, glycerin, potassium hydroxide, protein gandum
Klaim kecocokan Tumit kering, kasar, dan pecah-pecah
Kemasan Tube flip top
Ukuran 30 gr
Kisaran harga Rp14.600

9. Sebamed Extreme Dry Skin Repair Foot Cream

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Kandungan 10% ureanya ampuh mengatasi tumit yang pecah-pecah

Kandungan 10% urea dalam krim penghalus tumit kaki ini akan memberikan kelembapan dengan konsentrasi yang cepat. Produk ini akan bekerja menjaga dan meningkatkan tingkat kelembapan kulit dengan cara memperbaiki dan membuat efek sejuk, serta melembutkan lapisan epidermis.

Krim ini cocok untuk jenis kulit kaki Anda yang kering, kemerahan, kapalan, gatal, dan pecah-pecah akibat paparan sinar matahari. Produk ini disarankan pula bagi penderita eksem dan diabetes untuk mencegah kerusakan jaringan kulit. Jika Anda sedang hamil atau menyusui, sebaiknya minta petunjuk dokter sebelum menggunakan krim ini.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Membantu merawat dan melembapkan kulit kaki yang kering dan kasar.
  • Teksturnya moist dan agak lengket, yang dapat membantu menjaga kelembapan kulit.
  • Efektif dalam mengatasi masalah kulit pecah-pecah dan kasar pada tumit.
  • Beberapa pengguna melaporkan hasil yang baik dalam waktu singkat, seperti kulit yang lebih halus dan lembut.
  • Cocok untuk penggunaan malam sebelum tidur.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Beberapa pengguna kurang menyukai tekstur yang agak lengket.

Kandungan utama 10% urea, vitamin E, panthenol, hydrolyzed protein, botanical oils
Klaim kecocokan Tumit kering, kasar, dan pecah-pecah
Kemasan Tube flip top
Ukuran 100 mL
Kisaran harga Rp198.500

10. Eucerin Advanced Repair Foot Cream

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Memberikan kelembapan ekstra hingga 48 jam!

Produk asal Jerman ini diformulasikan khusus untuk perawatan pada tumit kering. Di samping itu, produk ini juga akan memberikan kelembapan intens hingga 48 jam berkat kandungan natural moisturizing factors-nya. Krim ini juga aman bagi pemilik kulit sensitif karena tidak mengandung paraben, pewarna, dan pewangi.

Ceramide-3 dalam krim penghalus tumit kaki ini ampuh memperbaiki dan memperkuat pelindung kelembapan kulit. Tekstur produk yang cepat menyerap tidak membuat kulit berminyak setelah digunakan. Di sisi lain, produk ini mengandung AHA sehingga perlu diimbangi dengan pemakaian tabir surya.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Efektif dalam melembapkan dan merawat tumit kaki yang kering.
  • Tekstur yang lembut dan tidak terasa lengket setelah penggunaan.
  • Penggunaan secara teratur menghasilkan hasil yang baik dalam merawat tumit yang kasar.
  • Cocok digunakan sebelum tidur, dan beberapa pengguna melihat perbaikan dalam waktu singkat.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Beberapa pengguna kurang menyukai teksturnya yang lembut.
  • Ada beberapa keluhan tentang ukurannya yang kecil.

Kandungan utama Urea, glycerin, lactic acid, cetearyl alcohol, NP ceramide, sodium PCA
Klaim kecocokan Tumit kering, kasar, dan pecah-pecah
Kemasan Tube flip top
Ukuran 85 g
Kisaran harga Rp148.000

11. Azalea Smooth Foot Cream

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Melembapkan kulit telapak kaki sekaligus menghilangkan bau tidak sedap

Apakah kulit telapak kaki Anda pecah-pecah, kering, dan diiringi bau tidak sedap? Untuk mengatasi ketiga masalah tersebut, Anda cukup menggunakan satu produk, yaitu Azalea Smooth Foot Cream.

Krim ini dapat mengembalikan kelembapan dan elastisitas kulit telapak kaki dengan kandungan minyak zaitun dan madu. Sementara itu, kombinasi mentol dan zinc-nya membantu menghilangkan bau tidak sedap.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Mengandung bahan alami yang membantu menjaga kelembapan dan elastisitas kulit.
  • Diperkaya menthol dan zinc untuk mengurangi aroma tidak sedap.
  • Membantu meningkatkan kecerahan area tumit kaki.
  • Harganya terjangkau.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Perlu waktu cukup lama untuk melihat hasilnya dalam merawat tumit kaki.

Kandungan utama Zaitun oil, honey
Klaim kecocokan Tumit kering, kasar, dan pecah-pecah
Kemasan Tube flip top
Ukuran 35 g
Kisaran harga Rp19.300

12. Galenium Pharmasia Dermafoot

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Menawarkan manfaat komplit untuk kulit telapak kaki

Dermafoot merupakan krim penghalus tumit kaki yang dipersembahkan oleh Galenium Pharmasia. Formula produk ini terdiri dari salicylic acid, panthenol, urea, dan portulaca extract.

Klaim manfaatnya terhadap permasalahan tumit dan kulit telapak kaki sangat komplit. Mulai dari melembapkan, mengangkat sel-sel kulit mati, hingga meningkatkan regenerasinya. Dengan begitu, kulit di sekitar tumit menjadi lebih halus dan sehat.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Mengandung asam salisilat dan urea, yang dapat membantu merawat dan melembapkan kulit kaki yang pecah-pecah.
  • Beberapa pengguna melihat perbaikan dalam waktu singkat setelah penggunaan.
  • Teksturnya cepat meresap dan tidak meninggalkan rasa lengket.
  • Harganya terjangkau.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Beberapa pengguna kurang menyukai aroma dan tekstur produk.

Kandungan utama Urea, portulaca extract, panthenol, dan salicylic acid
Klaim kecocokan Tumit kering, kasar, dan pecah-pecah
Kemasan Tube flip top
Ukuran 30 g
Kisaran harga Rp55.900

Informasi Pendukung, Tip, dan Saran dari dr. Annisa Anjani Ramadhan

Cara merawat kesehatan tumit

Rajinlah memantau kondisi tumit setiap hari untuk mengidentifikasi lebih dini bila ada masalah kulit. Biasakan mengoleskan pelembap rutin minimal 2x sehari, 3-5 menit setelah mandi, menggunakan pelembap bersifat oklusif seperti vaselin, lanolin, dan gliserin.

Pelembap juga dapat diaplikasi ulang sesering mungkin terutama bila kulit tumit mulai tebal/pecah-pecah, setiap setelah berkontak dengan air (misalnya setelah berwudu, mencuci kaki, dan sebagainya).

Bila kulit tumit terlalu tebal, prosedur penipisan kulit tumit di dokter dapat dipertimbangkan. Dokter bisa melakukan penipisan kulit dengan menggunakan alat, atau meresepkan krim yang mengandung asam salisilat dosis lebih tinggi agar pengelupasan kulit tumit lebih cepat terjadi dengan aman.

Jangan abai terhadap kondisi tumit kering dan pecah-pecah

Tumit yang kering dan menebal terus menerus dapat menyebabkan terbentuknya callus (kapalan) dan juga clavus (mata ikan) yang terasa nyeri saat berjalan.

Apabila tumit menjadi pecah dan menimbulkan luka terbuka hingga ke bagian dermis, selain nyeri, juga akan menimbulkan risiko infeksi karena terbukanya jalan masuk kuman. Apabila hal ini terjadi pada diabetes melitus dapat cepat berkembang menjadi gangren/kaki diabetes yang sulit sembuh.

Segera kunjungi dokter bila permasalahan tumit belum membaik

Apabila telah menggunakan produk-produk perawatan kulit tumit yang dapat digunakan secara bebas namun tidak ada perbaikan, atau bila kulit pecah menimbulkan luka terbuka sehingga perlu diobati dengan antibiotik yang memadai agar terhindar dari infeksi, segera kunjungi dokter spesialis kulit.

Yuk, cek rekomendasi produk perawatan kaki dari PickyBest lainnya!

Kesimpulan

Bagi Anda yang sedang mencari krim penghalus tumit kaki, sebaiknya perhatikan beberapa hal sebelum membeli produk terutama bagi Anda yang memiliki masalah kulit tertentu. Perhatikan pula jenis kemasan dan ukuran produk agar penggunaannya semakin optimal.

Jika Anda akan membeli produk krim penghalus kaki terbaik untuk pertama kalinya, kami sarankan untuk membeli produk berukuran mini terlebih dulu. Semoga Anda bisa menemukan krim penghalus kaki yang cocok berdasarkan produk-produk yang telah kami rekomendasikan di atas, ya!

Referensi

This is why you should not skip the foot cream
https://www.bebeautiful.in/all-things-skin/essentials/this-is-why-you-should-not-skip-the-foot-cream

What Is Shea Butter? 22 Reasons to Add It to Your Routine
https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/what-is-shea-butter

Is Coconut Oil Good for Your Skin?
https://www.healthline.com/nutrition/coconut-oil-and-skin

Why Glycerin Is the Ultimate Moisturizing Ingredient in Skin-Care Products
https://www.allure.com/story/what-is-glycerin-skin-care-ingredient

Urea and Its Benefits to Our Skin
https://mccowanfootclinic.ca/urea-benefits-skin/

You may also like

Comments are closed.