Razer Hammerhead Pro V2

Review Razer Hammerhead Pro V2

Razer Hammerhead Pro V2 adalah in-ear headphone generasi kedua yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan para gamer dan penikmat musik. Dengan desain yang elegan, bahan yang tahan lama, dan fitur yang serbaguna, Razer berusaha memberikan solusi audio yang dapat dengan lancar berpindah dari sesi bermain game ke momen menikmati musik di perjalanan.

Dari segi desain, Razer tetap mempertahankan bentuk earbuds-nya yang seperti peluru, mirip dengan generasi sebelumnya, namun dengan sentuhan lebih modern. Casing aluminium memberikan kesan mewah dan kokoh pada earbuds-nya, serta menambah daya tahan produk ini.

Jika Anda berminat membeli produk ini, nantinya Razer juga juga menyediakan empat ukuran eartip yang berbeda agar Anda bisa menyesuaikan ukurannya dengan telinga Anda. Selain itu, pada seri ini, kabel yang digunakan sudah berbentuk datar, sehingga tahan kusut.

Tak hanya itu, Razer Hammerhead Pro V2 juga dibekali dengan hard case untuk memastikan earbuds-nya tetap aman dan kabelnya bebas kusut saat berpergian. Mikrofon terintegrasi dan remote control juga menjadi fitur andalan produk ini yang cocok bagi pengguna Android dan iOS, meskipun sebagian kontrolnya terbatas pada perangkat Android.

Dari segi performa, Hammerhead Pro V2 menghadirkan suara khas dari Razer, yang dipenuhi dengan bass yang menggelegar, sesuai dengan slogan yang tercetak di kemasan, “Hammering In The Bass.” Meskipun kecenderungan bass ini cocok untuk penggemar musik rap dan EDM, namun bisa sedikit mengurangi kualitas vokal dan suara tengah pada genre musik lainnya.

Untuk bermain game, Razer Hammerhead Pro V2 memberikan performa yang memadai, meskipun tidak terlalu mencolok. Hanya saja, bagi gamer yang memiliki spatial awareness, produk ini tergolong kurang baik, sehingga sulit untuk mendengar suara yang datang dari berbagai arah.

Mikrofonnya terbilang memuaskan dengan kemampuan untuk melakukan percakapan suara yang jernih dan panggilan telepon yang jelas. Razer juga menyertakan adaptor untuk digunakan pada komputer lama yang memiliki microphone jack dan headphone terpisah.

Namun, kekurangan utama yang harus disoroti dari produk ini adalah kemampuam mengisolasi suara yang cenderung kurang. Meskipun mencoba berbagai penutup, suara yang datang dari lingkungan sekitar tetap dapat masuk. Nah, poin ini mungkin menjadi kendala bagi Anda yang ingin pengalaman lebih imersif saat menggunakannya commuting atau di pesawat.

Upaya Razer untuk menanggapi masukan dari para pengguna pada generasi kedua earphone ini patut diacungi jempol. Terbukti, produk ini solid dan sesuai dengan tujuannya sebagai pilihan serbaguna untuk bermain game dan mendengarkan musik saat berpergian.

Namun, dengan harga yang mendekati jutaan rupiah, produk ini menghadapi persaingan ketat dari merek lain yang telah menawarkan isolasi suara yang lebih baik dan profil suara yang lebih seimbang, tanpa mengorbankan kualitas bass yang menonjol.

Kelebihan Razer Hammerhead Pro V2

  • Tahan lama dan kokoh berkat casing aluminium.
  • Tangle-resistant cable memudahkan penggunaan sehari-hari.
  • Mikrofon dan remote control kompatibel dengan Android dan iOS.
  • Suara khas Razer dengan bass yang menggelegar.
  • Mikrofon yang jernih untuk percakapan dan menerima panggilan.

Kekurangan Razer Hammerhead Pro V2

  • Bass-nya terlalu kuat sehingga dapat mengurangi kualitas suara pada genre musik tertentu.
  • Isolasi suara yang kurang baik, suara luar dapat masuk saat digunakan di tempat ramai.
  • Sebagian kontrol pada remote tidak sepenuhnya berfungsi pada perangkat Android.
  • Mungkin kurang ideal untuk pengguna yang memiliki spatial awareness yang baik.

Kesimpulan

Razer Hammerhead Pro V2 adalah pilihan tepat bagi Anda yang ingin menikmati musik hingga bermain game dengan kualitas suara, termasuk bass yang menonjol. Namun, jika Anda lebih mengutamakan produk dengan kemampuan isolasi suara yang lebih baik dan profil suara yang lebih seimbang, produk ini belum bisa masuk sebagai rekomendasi.

Meski begitu, secara keseluruhan, dedikasi Razer untuk meningkatkan produk mereka melalui masukan pengguna adalah hal yang patut diacungi jempol, membuat Razer Hammerhead Pro V2 menjadi pilihan menarik bagi Anda yang mencari solusi hiburan saat berada dalam perjalanan maupun bermain game.