Kosmetik & Kesehatan

2 Rekomendasi Produk Bayer Indonesia untuk Tulang: CDR dan CDR Fortos

Bayer Indonesia memiliki suplemen kalsium yang sangat populer, yaitu CDR dan CDR Fortos. Kedua produk tersebut mampu menguatkan tulang berkat kalsium, vitamin B6, vitamin C, dan vitamin D di dalamnya. Seluruh produk Bayer Indonesia sendiri sudah dijamin keamanannya oleh Badan POM.

2 Rekomendasi Produk Bayer Indonesia Terbaik untuk Menjaga Kesehatan Tulang

Pada artikel ini, kami akan mengulas CDR dan CDR Fortos yang menjadi produk best seller Bayer Indonesia . Walau tampak sama, nyatanya ada sedikit perbedaan di antara kedua produk tersebut. Bagi Anda yang ingin memelihara kesehatan tulang, mulailah rutin konsumsi suplemen tulang dari Bayer Indonesia . Simak selengkapnya di sini!

1. CDR

Sumber: Bayer.co.id

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek Harga di Lazada Cek Harga di Tokopedia

CDR, Solusi untuk Mengurangi Risiko Osteoporosis

Tingkat kepadatan tulang menurun setelah usia 30 tahun. Pada wanita, proses ini berlangsung lebih cepat, terlebih pasca menopause. Dengan menurunnya kepadatan tulang, Anda akan lebih mudah untuk terkena osteoporosis. Wanita empat kali lebih tinggi berisiko terkena osteoporosis dibandingkan pria. Risiko ini meningkat pada wanita yang memasuki fase kehamilan, menyusui, dan menopause.

Tahukan Anda bahwa seseorang yang berusia 30 tahun ke atas lebih membutuhkan kalsium paling tidak 1.000 mg per hari? Sedangkan wanita dalam masa hamil dan menyusui membutuhkan kalsium 1.200 – 1.300 mg per harinya. Untuk mencukupi kebutuhan kalsium tersebut, Anda bisa mendapatkannnya dengan mengonsumsi CDR. Dengan terpenuhinya kalsium harian, risiko osteoporosis pun berkurang.

Sebagai suplemen kalsium dengan penjualan nomor satu di Indonesia, CDR dipastikan aman oleh BPOM dan halal oleh LPPOM MUI. Anda yang menderita intoleransi laktosa ataupun sedang berdiet, CDR bebas laktosa dan lemak, sehingga tidak menimbulkan alergi apalagi menyebabkan penumpukan lemak.

Kandungan CDR

Pada setiap tablet CDR terdapat 250 mg kalsium. Ini berarti hampir ¼ kebutuhan kalsium harian tubuh Anda terpenuhi. Selain kalsium yang bagus untuk tulang dan gigi, tersedia pula vitamin C 1.000 mg. Vitamin C akan membantu proses pembentukan tulang.

Dua nutrisi penting yang dimiliki CDR adalah vitamin B6 15 mg dan vitamin D 300 IU. Vitamin B6 berperan meminimalkan risiko patah tulang, sekaligus membantu mengurangi rasa mual pada ibu hamil. Sementara, vitamin D bertugas meningkatkan penyerapan kalsium yang diperlukan tulang.

Anjuran, Cara Mengonsumsi, dan Varian Rasa CDR

Suplemen ini dianjurkan untuk wanita dan pria dengan usia di bawah 40 tahun, termasuk wanita hamil dan menyusui. CDR bisa dikonsumsi 1 tablet per hari atau sesuai saran dokter.

Tablet CDR berbentuk effervescent yang larut dalam air. Anda dapat melarutkan tablet CDR dengan air dingin agar lebih segar. Tablet CDR hadir dengan dua pilihan rasa buah segar, yaitu rasa jeruk dan fruit punch.

Pembelian suplemen CDR dapat secara online melalui official store resminya di marketplace Lazada. Pilihlah isi tablet sesuai kebutuhan. Bayer Indonesia sendiri menyediakan varian isi suplemen CDR dari mulai 10, 15, dan 20 untuk rasa orange. Sedangkan untuk CDR varian rasa fruit punch tersedia dengan isi 10 tablet.

Jenis produk Nutrisional
Bentuk Tablet effervescent
Dosis 1 tablet sehari atau sesuai petunjuk dokter
Ukuran/isi 10 butir
Kisaran harga Rp45.505

2. CDR Fortos

Sumber: Bayer.co.id

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek Harga di Lazada Cek Harga di Tokopedia

CDR Fortos Bantu Cegah Gejala Osteoporosis di Usia 40-an!

Mengacu infografis tentang osteoporosis yang diterbitkan Kemenkes RI, terjadi satu kasus patah tulang setiap tiga detik. Gaya hidup tidak sehat berisiko memperbesar peluang terjadinya osteoporosis. Seperti dijelaskan sebelumnya, osteoporosis merupakan silent epidemic yang berakibat fatal sewaktu-waktu.

Untuk orang dengan usia 50 tahun ke atas, kepadatan dan kualitas tulang berkurang secara signifikan. Supaya proses merapuhnya tulang dapat ditekan, Bayer Indonesia memproduksi CDR Fortos sebagai suplemen kalsium dan vitamin D dengan takaran yang tinggi.

Kandungan CDR Fortos

Komposisi CDR Fortos terdiri dari kalsium 600 mg (dalam bentuk kalsium karbonat 1.500 mg) dan vitamin D 400 IU. Dengan takaran yang tinggi, Anda dapat memperkecil proses penurunan kepadatan tulang dengan rutin meminum CDR Fortos. Selain tulang, kesehatan gigi pun terjaga.

Anjuran, Cara Mengonsumsi, dan Varian Rasa CDR Fortos

CDR Fortos dapat dikonsumsi pria ataupun wanita berusia 40 tahun ke atas, termasuk wanita hamil dan menyusui. Anda yang berada dalam tahap pemulihan patah tulang juga dianjurkan meminum suplemen ini.

Cara meminum CDR Fortos cukup dengan melarutkan sebutir tablet ke dalam segelas air dingin. Anda cukup meminum satu tablet per hari untuk memperoleh sekitar 50% kebutuhan kalsium harian.

CDR Fortos hanya tersedia dalam rasa jeruk yang bisa Anda beli di apotek, minimarket/supermarket, atau official store di marketplace. Jangan tertukar, CDR Fortos didesain berwarna biru putih dengan 10 butir tablet effervescent per tube-nya.

Jenis produk Nutrisional
Bentuk Tablet effervescent
Dosis 1 tablet sehari atau sesuai petunjuk dokter
Ukuran/isi 10 butir
Kisaran harga Rp42.750

Kesimpulan

CDR dan CDR Fortos adalah produk persembahan Bayer Indonesia yang dikhususkan untuk membantu orang Indonesia memelihara kepadatan tulangnya. Seiring bertambahnya usia, proses penurunan kepadatan tulang semakin besar. Di samping meminum suplemen, sebaiknya imbangi dengan melakukan olahraga teratur, diet sehat, dan rutin mendeteksi dini faktor risiko.

Diperbaharui pada 22 Januari 2022
  • Seluruh materi pada konten ini dikurasi secara independen oleh PickyBest. Kami mungkin mendapatkan sedikit komisi dari setiap pembelian produk yang terjadi. Namun tenang, tidak ada penambahan biaya apa pun bagi Anda.

You may also like

Comments are closed.