10 Sepatu New Balance Terbaik untuk Wanita
New Balance merupakan brand sepatu olahraga dari Amerika yang populer karena kualitas dan fitur kenyamanan yang mumpuni, mulai dari bantalan kaki yang empuk hingga bahan yang memberikan sirkulasi udara. New Balance juga memiliki beragam varian sepatu untuk pria maupun wanita, dengan desain dan warna yang fashionable.
Pada artikel ini, PickyBest akan memberikan rekomendasi sepatu New Balance untuk wanita. Anda bisa memilih varian seperti Fresh Foam, FuelCell, DynaSoft, atau yang lainnya untuk mendapatkan kenyamanan yang optimal sekaligus menunjang penampilan Anda. Selamat membaca!
Daftar Isi
10 Sepatu New Balance Terbaik untuk Wanita
Begitu banyaknya model sepatu New Balance mungkin membingungkan Anda. Kami telah mengerucutkan pilihan dan merangkum sepuluh varian sepatu New Balance untuk wanita. Manakah yang menjadi idaman Anda?
1. New Balance Fresh Foam Roav v2

Sumber: Shopee.co.id
Warna berani dan kenyamanan yang mewah untuk Anda yang sporty
Saat lari atau nge-gym, maksimalkan gaya sporty Anda dengan sneaker wanita dari New Balance ini. Fresh Foam Roav v2 tampil dengan pilihan warna yang berani, dibuat dari bahan sintetis dan mesh sebagai ventilasi udara untuk kenyamanan kaki Anda.
Ditambah dengan bantalan midsole Fresh Foam dan karet outsol yang lembut, sepatu New Balance untuk wanita ini memberikan kenyamanan yang mewah dalam membantu Anda berlari menempuh jarak jauh.
Jenis sepatu | Running |
Warna | Blue with white and bleached lime glow |
Ukuran | 34 – 45.5 |
Kisaran harga | Rp1.299.000 |
2. New Balance Fresh Foam Arishi v3

Sumber: Newbalance.com
Ringan dan memantul untuk memaksimalkan kecepatan Anda
Sepatu yang ringan akan membantu Anda berlari lebih cepat. Seperti halnya New Balance Fresh Foam Arishi v3 ini, yang memiliki fleksibilitas superior dengan fitur cored outsole-nya.
Sepatu New Balance untuk wanita ini didesain dengan knit upper yang ringan, dipadukan dengan midsole Fresh Foam yang memberikan pantulan dan bantalan, sehingga membuat gerakan Anda lebih ringan dan terus maju.
Jenis sepatu | Running |
Warna | Blue with white |
Ukuran | 34 – 45.5 |
Kisaran harga | Rp999.000 |
3. New Balance Fresh Foam Hierro v6

Sumber: Newbalance.com
Ringan dan lembut di kaki, kuat dan tahan lama di medan yang kasar
Jika Anda hobi hiking, tentu Anda membutuhkan sepatu New Balance untuk wanita yang ringan dipakai tapi kuat menghadapi medan kasar. Fresh Foam Hierro v6 dari New Balance ini merupakan sepatu yang tepat untuk itu!
Dengan midsole Fresh Foam yang ringan, sepatu ini memberi pendaratan yang lembut meski di lokasi berbatu atau medan kasar lainnya. Dibekali dengan outsole Vibram®, sepatu ini mencengkeram tanah dengan kuat dan memiliki daya tahan yang lama.
Jenis sepatu | Hiking & Trail |
Warna | Garnet with pink glow |
Ukuran | 34 – 45.5 |
Kisaran harga | Rp1.999.000 |
4. New Balance Staud XC-72

Sumber: Newbalance.com
Sneakers gaya penuh warna dan makna
Bagi Anda yang mengenakan sneakers untuk kegiatan sehari-hari, New Balance Staud XC-72 bisa menjadi pilihan untuk menambah koleksi sneakers Anda. Sepatu New Balance untuk wanita ini memiliki komposisi warna yang berani dan penuh makna.
Warna birunya terinspirasi dari birunya tepi laut serta logo ‘N’ berwarna biru tua yang dapat membangkitkan semangat. Sedangkan tab tumit kulit dan alis bernuansa merah dan kuning menggambarkan matahari dan pasir pantai.
Jenis sepatu | Lifestyle |
Warna | Blue with valiant poppy and maize |
Ukuran | 34 – 45.5 |
Kisaran harga | Rp1.799.000 |
5. New Balance FuelCell Propel v3

Sumber: Newbalance.com
Memaksimalkan latihan lari dengan midsole empuk dan high-rebound
Agar Anda dapat lebih maksimal dalam latihan lari atau kegiatan sehari-hari, New Balance merancang sepatu berdesain ramping dengan midsole FuelCell full-length untuk pengendaraan yang empuk dan memantul (high-rebound).
FuelCell Propel v3 memiliki bagian atas yang ringan dan dihiasi grafis yang berani, akan membuat penampilan Anda lebih energik dan stylish saat memakai sepatu New Balance untuk wanita ini.
Jenis sepatu | Running |
Warna | Black |
Ukuran | 34 – 45.5 |
Kisaran harga | Rp1.599.000 |
6. New Balance 520v7

Sumber: Newbalance.com
Kenyamanan Anda adalah prioritas!
Tanpa banyak warna, New Balance 520v7 hadir untuk Anda yang menyukai desain sepatu minimalis dan lebih mengutamakan fungsi. Sepatu ini lebih memprioritaskan kenyamanan dengan bantalan pada midsole dan heel yang dibentuk sedemikian rupa untuk memberi dukungan esktra pada kaki Anda.
Ditambah dengan outsole dari karet yang tahan lama, sepatu ini siap menemani aktivitas olahraga Anda.
Jenis sepatu | Running |
Warna | White |
Ukuran | 34 – 45.5 |
Kisaran harga | Rp899.000 |
7. New Balance DynaSoft DRFT v2

Sumber: Newbalance.com
Ringan dan responsif untuk performa lebih optimal
Dengan detail yang berorientasi pada performa, DynaSoft DRFT v2 didesain dengan bagian atas terbuat dari bahan mesh yang ringan, tepian yang ringan dan responsif, serta outsole karet yang tahan lama. Bentuk yang ramping dan mengikuti bentuk kaki, membuat sepatu New Balance untuk wanita ini memberikan tampilan atletik Anda menjadi lebih optimal.
Jenis sepatu | Running |
Warna | Grey |
Ukuran | 34 – 45.5 |
Kisaran harga | Rp799.000 |
8. New Balance Furon v6+ Pro FG

Sumber: Newbalance.com
Pancarkan energi tinggi dan kelincahan Anda di lapangan bola
Saat bermain bola, Anda membutuhkan energi besar untuk menguasai lapangan, serta sepatu New Balance untuk wanita yang memancarkan energi tinggi. Furon v6+ Pro FG dirancang dengan warna menyala dan bagian atas Fit Weave yang akan mengoptimalkan kecepatan Anda.
Dengan cleat minimalis terbuat dari pelat nilon ringan yang berdaya cengkeram kuat, Anda akan lebih terampil dan lincah saat berlaga di pertandingan bola wanita.
Jenis sepatu | Football |
Warna | Impulse with vibrant orange |
Ukuran | 34 – 45.5 |
Kisaran harga | Rp3.699.000 |
9. New Balance DynaSoft Nitrel v4

Sumber: Newbalance.com
Empuk dan ringan, tahan benturan dan menyerap guncangan
New Balance menawarkan DynaSoft Nitrel v4 untuk Anda yang hobi berjalan-jalan santai di lereng gunung atau berlari di jalur alam. Desainnya yang unik, empuk, dan ringan, dilengkapi dengan outsole tebal untuk meningkatkan traksi, stabil, dan antibenturan.
Sepatu New Balance untuk wanita ini dibekali juga dengan bantalan kaki yang responsif dan menyerap guncangan secara luar biasa, serta fitur bootie tahan air internal yang menjaga kaki tetap hangat dan kering. Anda akan tetap nyaman menikmati alam seberat apapun medannya.
Jenis sepatu | Hiking & trail |
Warna | Black with orange |
Ukuran | 34 – 45.5 |
Kisaran harga | Rp1.199.000 |
10. New Balance Fresh Foam 880v11

Sumber: Newbalance.com
Lembut, ringan, dan nyaman sesuai bentuk kaki
Fresh Foam 880v11 memiliki pijakan yang sangat lembut di bagian bawah kaki. Dipadukan dengan bagian atas yang terbuat dari double jacquard mesh yang lembut dan ringan, sepatu New Balance untuk wanita ini memberikan kenyamanan sekaligus menyesuaikan dengan bentuk kaki. Sehingga, Anda bebas bergerak melakukan aktivitas di manapun dan kapanpun.
Jenis sepatu | Running |
Warna | Blue |
Ukuran | 34 – 45.5 |
Kisaran harga | Rp1.799.000 |
Tabel Perbandingan Sepatu New Balance Untuk Wanita
Produk | New Balance Fresh Foam Roav v2 | New Balance Fresh Foam Arishi v3 | New Balance Fresh Foam Hierro v6 | New Balance Staud XC-72 | New Balance FuelCell Propel v3 | New Balance 520v7 | New Balance DynaSoft DRFT v2 | New Balance Furon v6+ Pro FG | New Balance DynaSoft Nitrel v4 | New Balance Fresh Foam 880v11 |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
|
Jenis sepatu | Running | Running | Hiking & Trail | Lifestyle | Running | Running | Running | Football | Hiking & trail | Running |
Warna | Blue with white and bleached lime glo | Blue with white | Garnet with pink glo | Blue with valiant poppy and maize | Black | White | Grey | Impulse with vibrant orange | Black with orange | Blue |
Ukuran | 34 – 45.5 | 34 – 45.5 | 34 – 45.5 | 34 – 45.5 | 34 – 45.5 | 34 – 45.5 | 34 – 45.5 | 34 – 45.5 | 34 – 45.5 | 34 – 45.5 |
Kisaran harga | Rp1.299.000 | Rp999.000 | Rp1.999.000 | Rp1.799.000 | Rp1.599.000 | Rp899.000 | Rp799.000 | Rp3.699.000 | Rp1.199.000 | Rp1.799.000 |
Periksa ketersediaan | Cek di ShopeeCek di Lazada Cek di Blibli | Cek di ShopeeCek di Lazada Cek di Blibli | Cek di ShopeeCek di Lazada Cek di Blibli | Cek di ShopeeCek di Bukalapak Cek di Tokopedia | Cek di ShopeeCek di Lazada Cek di Bukalapak | Cek di ShopeeCek di Blibli Cek di Tokopedia | Cek di ShopeeCek di Lazada Cek di Tokopedia | Cek di ShopeeCek di Lazada Cek di Tokopedia | Cek di ShopeeCek di Tokopedia | Cek di ShopeeCek di Blibli Cek di Tokopedia |
Yuk, cek rekomendasi sepatu New Balance dari PickyBest lainnya!
Kesimpulan
Dibuat dengan bahan yang berkualitas dan fitur berteknologi tinggi, sepatu New Balance membuat kaki Anda tetap nyaman dan aman saat bergerak dengan kecepatan tinggi, melewati medan yang keras, atau menghadapi guncangan. Selain itu, sepatu New Balance juga memiliki desain yang apik dan fashionable.
Agar Anda lebih nyaman saat memakai sepatu dan terhindar dari risiko cedera, pastikan sepatu pilihan sesuai dengan ukuran kaki Anda. Dan tentunya, pilihlah model sepatu New Balance untuk wanita yang sesuai kebutuhan dan selera Anda. Selamat berbelanja!
- Seluruh materi pada konten ini dikurasi secara independen oleh PickyBest. Kami mungkin mendapatkan sedikit komisi dari setiap pembelian produk yang terjadi. Namun tenang, tidak ada penambahan biaya apa pun bagi Anda.