10 Suplemen Kolagen Terbaik [Kolaborasi dengan Dokter Gizi]
Kolagen adalah struktur organik pembangun otot, tulang, sendi, gigi, dan kulit yang produksinya dapat menurun seiring bertambahnya usia. Itulah mengapa, suplemen kolagen diciptakan sebagai pemenuh kebutuhan kolagen harian sebagian orang.
Pada kali ini, kami akan merekomendasikan suplemen kolagen terbaik untuk Anda keluaran merek Puritan’s Pride, Kinohimitsu, atau Sports Research. Sebelum itu, bahas fungsi kolagen dan cara memilih produk yang tepat terlebih dulu, yuk!
Daftar Isi
Berkolaborasi dengan Dokter Spesialis Gizi Klinik, dr. Shiela Stefani
Apa Fungsi Kolagen untuk Kulit dan Tubuh?
Kolagen merupakan protein paling melimpah di dalam tubuh dan menjadi komponen utama dari jaringan ikat, seperti ligamen, tendon, kulit, dan otot. Kolagen dikenal akan peran pentingnya dalam memelihara struktur kesehatan kulit, penguatan tulang. dan manfaat lainnya untuk rambut maupun kuku.
Dalam satu dekade terakhir, suplemen kolagen menjadi tren di tengah masyarakat. Kebanyakan suplemen menggunakan kolagen yang terhidrolisis supaya lebih cepat diserap tubuh. Meminum suplemen kolagen digadang-gadang membawa banyak fungsi positif terhadap tubuh. Apa saja manfaatnya?
Menjaga Kulit Terasa Elastis dan Lebih Terhidrasi
Kolagen berperan baik dalam memperkuat struktur kulit, menjadikannya kencang, elastis, serta senantiasa terhidrasi. Namun, bertambahnya usia mengantarkan seseorang pada kondisi kulit kering dan tanda-tanda penuaan akibat berkurangnya kolagen.
Suplemen yang mengandung kolagen dapat digunakan untuk menghambat efek penuaan. Konsumsi 2,5 – 15 gram kolagen per hari didukung asupan asam amino yang adekuat dapat mengurangi kekeringan kulit dan meningkatkan elastisitas.
Mengurangi Nyeri Sendi Seperti Osteoarthritis dan Rematik
Kolagen banyak dikaitkan dengan fungsinya untuk mengurangi nyeri persendian, terlebih pada orang dengan kondisi osteoartritis. Hanya saja, belum ada bukti yang cukup untuk merekomendasikan penggunaan kolagen untuk pengobatan harian pasien osteoartritis.
Studi independen masih diperlukan untuk mengonfirmasi efek terapeutik kolagen pada penderita osteoartritis. Sementara di sisi lain, kolagen diketahui dapat membantu mengurangi nyeri sendi akibat rematik, namun perannya belum bisa menggantikan obat methotrexate.
Menguatkan Tulang untuk Menghambat Terjadinya Pengeroposan
Osteoartritis adalah masalah persendian yang dapat muncul akibat penuaan. Selain osteoartritis, risiko terjadinya osteoporosis (pengeroposan atau berkurangnya kepadatan tulang) juga semakin besar seiring bertambahnya usia.
Oleh karena kolagen menjadi protein yang menguatkan tulang, maka konsumsi suplemen kolagen merupakan salah satu yang dapat membantu merawat dan mencegah terjadinya osteoporosis.
Membantu Menjaga Kekuatan Otot
Terdapat sekitar 1-10% jumlah kolagen dalam jaringan penyusun otot. Protein kolagen menjadikan otot berfungsi dengan baik dan tetap kuat untuk dipakai beraktivitas.
Kondisi degenerasi otot atau sarkopenia yang kemunculannya berkaitan dengan pertambahan usia dapat diperlambat dengan pola makan yang sehat, termasuk mengonsumsi cukup protein, salah satunya kolagen.
Menurunkan Risiko Penyakit Jantung dan Stroke
Kolagen juga diatribusikan dengan pencegahan penyakit berbahaya seperti jantung dan stroke. Penjelasan sederhananya, kolagen akan memperkuat struktur arteri sehingga proses pengedaran darah ke seluruh tubuh berlangsung dengan baik. Apabila terjadi kekurangan kolagen, peran arteri pun menjadi lemah dan rapuh.
Saat terjadi kondisi demikian, aterosklerosis (penyakit yang ditandai dengan penyempitan pembuluh darah) rentan terjadi. Berdasarkan hasil riset, pemberian kolagen 16 gram sehari pada orang sehat selama 6 bulan menunjukkan adanya kenaikan jumlah kolesterol baik atau high-density lipoprotein (HDL) cholesterol hingga 6%.
Cara Memilih Suplemen Kolagen yang Bagus
Untuk mempermudah Anda menemukan suplemen kolagen terbaik, kami akan berikan panduan memilihnya. Silakan disimak, ya!
Sesuaikan Tipe Kolagen dengan Apa yang Anda Butuhkan
Apa tujuan Anda mengonsumsi suplemen kolagen? Pastikan memilih suplemen dengan tipe kolagen sesuai kebutuhan Anda.
- Fungsi merawat kesehatan kulit, tulang, rambut, dan kuku, pilihlah suplemen kolagen yang menggunakan tipe kolagen I dan III.
- Fungsi menurunkan risiko gangguan sendi, pilihlah suplemen kolagen tipe II.
Sekitar 28 tipe kolagen dapat ditemukan di dalam tubuh manusia. Dari semua tipe/kelas kolagen, hanya ada 5 tipe yang paling banyak komposisinya, yakni tipe kolagen I, II, III, IV, dan V. Tipe kolagen I merupakan tipe kolagen yang paling banyak di antara semua tipe kolagen, yakni sekitar 90%.

Utamakan Suplemen yang Menggunakan Hydrolyzed Collagen Peptide
Agar kolagen lebih mudah diserap tubuh, komponen pembentuk proteinnya pun di-breakdown untuk mencapai tujuan tersebut. Peptida kolagen atau hydrolyzed collagen peptide adalah nama lain dari hasil olahan kolagen tersebut.
Dengan bentuk yang lebih kecil, peptida kolagen larut lebih mudah di dalam air panas atau dingin, juga lebih cepat dicerna tubuh. Untuk itu, Anda bisa mempertimbangkan suplemen yang mengandung kolagen terhidrolisis.
Peptida kolagen adalah hasil pemecahan kolagen (protein) menjadi bentuk yang lebih kecil (peptida). Di dalam peptida kolagen dapat terkandung berbagai tipe kolagen tergantung sumbernya, misalnya kolagen tipe I yang berasal dari kulit ikan hiu, sementara kolagen tipe II berasal dari tulang rawan ikan hiu.

Cermati Sumber untuk Memperoleh Kolagen: Hewan Laut atau Darat?
Pada umumnya, suplemen kolagen mengambil bahan dasar yang berasal dari hewan darat (bovine collagen) ataupun hewan laut (marine collagen), seperti sapi dan ikan.
- Bovine Collagen. Kolagen yang bersumber dari hewan darat ini biasanya lebih terjangkau soal harga, sangat cocok untuk Anda yang bujetnya terbatas. Bovine collagen termasuk efektif untuk pemeliharaan kulit, namun daya serap dari kolagen ini tidak sebaik kolagen marine.
- Marine Collagen. Untuk sumber kolagen dari hewan laut, tingkat penyerapannya lebih tinggi daripada kolagen bovine. Namun hal ini masih dipengaruhi oleh bagian tubuh mana yang digunakan, apakah kulit ikan atau sisik ikan. Sebaiknya memilih suplemen kolagen yang menjadikan kulit sebagai sumber kolagennya.
Sapi, babi, dan ikan adalah beberapa contoh hewan yang menjadi sumber kolagen. Bagian yang digunakan dapat berupa hewan utuh, kulit, sisik, dan tulang rawan/tulang muda.

Periksa Komponen Pendukung untuk Peran Lebih Optimal
Suplemen kolagen yang diperkaya bahan aktif seperti vitamin C, zinc, ceramide, hyaluronic acid, polyphenol, elastin, dan ekstrak biji anggur memberikan manfaat lebih melimpah. Oleh sebab itu, Anda bisa pertimbangkan produk yang dilengkapi bahan pendukung lain.
Penting juga untuk mengimbangi pengonsumsian suplemen kolagen dengan penerapan pola hidup sehat, seperti:
- Tidur berkualitas dengan durasi yang cukup (7-9 jam per hari).
- Hindari kebiasaan merokok, termasuk menjadi perokok pasif.
- Kontrol stres agar terciptanya hormon kortisol secara berlebihan (penyebab menurunnya produksi kolagen) dapat dicegah.
- Lakukan olahraga rutin untuk menghambat aktivitas sel yang berkaitan dengan penuaan kulit.

Lebih Baik Suplemen dalam Bentuk Kapsul, Bubuk, atau Cair?
Sama halnya dengan obat-obatan, suplemen kolagen juga memiliki banyak bentuk, seperti bubuk, kapsul, dan cair. Kami sarankan Anda memilih bentuk suplemen sesuai kemudahan dan kenyamanan dalam mengonsumsi.
- Bentuk bubuk menawarkan variasi rasa yang enak di lidah. Namun, Anda tidak bisa fleksibel meminum suplemen dalam wujud bubuk karena perlu peralatan tambahan untuk mengolahnya.
- Bentuk minuman bisa dikonsumsi kapan pun dan di mana pun Anda mau. Anda juga tidak perlu repot menyiapkan gelas atau sendok untuk menyeduhnya.
- Bentuk kapsul juga terbilang praktis, namun biasanya suplemen kapsul tidak dilengkapi pemanis.
10 Rekomendasi Suplemen Kolagen Terbaik
Sudah siap memperoleh tubuh sehat dengan tampilan kulit cantik, rambut bagus, kuku indah, dan tulang kuat? Berikut kami bagikan sepuluh merek suplemen kolagen terbaik untuk Anda. Pilihlah suplemen dengan mengutamakan fungsi, bahan baku, komponen pendukung, dan kemudahan penggunaannya, ya!
1. NeoCell Super Collagen + Vitamin C
Cek harga di Shopee - Best Seller
Cek harga di Shopee - Best Price
Cek harga di Tokopedia
Cek harga di Lazada
Berasal dari bahan alami yang aman dikonsumsi setiap hari
Tanda-tanda penuaan bukan hanya muncul pada area kasatmata seperti kulit. Penurunan struktur tulang dan pelemahan fungsi sendi merupakan aging-effect lain yang tak tampak. Kabar baiknya, Anda yang mulai memasuki middle-age dapat mencegah kondisi tersebut dengan meminum suplemen kolagen.
Cobalah produk dari NeoCell ini yang merupakan suplemen yang teruji klinis efektif memproduksi kolagen. Bukan hanya banyak, kolagen yang dihasilkan pun memiliki sturktur yang mudah diserap tubuh. Selain kolagen, produk ini juga diperkaya vitamin C dan diproses dari bahan alami tanpa rekayasa genetik.
Bentuk | Tablet |
Sumber kolagen | Bovine collagen |
Bahan pendukung | Vitamin C |
Jenis kolagen | Hydrolyzed collagen |
Kolagen per porsi | 1.000 mg |
Kisaran harga | Rp410.000 |
Berat/isi | 120 butir |
2. Diva Beauty Drink
Cek harga di Shopee - Best Seller
Cek harga di Shopee - Best Price
Cek harga di Tokopedia
Cek harga di Lazada
Diperkaya antioksidan dari ekstrak buah segar
Membutuhkan asupan kolagen tubuh yang praktis? Kami yakin produk satu ini akan membuat Anda jatuh hati. Diva Beauty Drink dikemas dalam botol siap minum, Anda bahkan bisa menyimpannya di dalam kulkas bila ingin diminum dalam keadaan dingin.
Diva Beauty Drink menawarkan citara rasa buah segar dan enak setiap kali konsumsi. Kolagen yang hilang dan rusak mampu digantikan secara cepat berkat double action formula-nya. Cukup diminum dua kali sehari secara teratur, kulit yang elastis, lembap, kencang, serta halus akan Anda miliki setelah 14 hari!
Bentuk | Cair |
Sumber kolagen | Marine collagen |
Bahan pendukung | Vitamin A & E, pomegranate, acai, acerola, grape seed, seleniu, lycopene |
Jenis kolagen | Elastin peptida |
Kolagen per porsi | 1.000 mg |
Kisaran harga | Rp127.000 |
Berat/isi | 16 botol @85 ml |
3. Sports Research Collagen Peptides
Cek harga di Shopee - Best Seller
Cek harga di Shopee - Best Price
Cek harga di Tokopedia
Cek harga di Lazada
Mengandung kolagen tipe 1 dan 3 untuk membangun kekuatan tulang dan sendi
Apakah Anda memerlukan suplemen dengan jumlah tinggi kolagen per serving-nya? Jajallah produk best seller di Amazon ini! Tidak memiliki perasa, suplemen berikut sangat aman. Untuk Anda yang ingin memperkuat tulang dan memperbaiki gangguan sendi, Sport Research Cllagen Peptides pilihannya!
Meski unflavored, Anda bisa mencampurkannya ke dalam smoothies sebagai menu sarapan. Mengingat total kolagen yang diberikan sangatlah tinggi, produk ini begitu direkomendasikan sebagai suplemen kolagen untuk usia 30-an di mana produksi kolagen mulai menurun, dan tanda-tanda awal penuaan mulai muncul.
Bentuk | Bubuk |
Sumber kolagen | Bovine collagen |
Bahan pendukung | × |
Jenis kolagen | Hydrolyzed collagen |
Kolagen per porsi | 11.000 mg |
Kisaran harga | Rp695.000 |
Berat/isi | 454 g |
4. Puritan’s Pride Hydrolyzed Collagen 1000 mg
Cek harga di Shopee - Best Seller
Cek harga di Shopee - Best Price
Cek harga di Tokopedia
Cek harga di Lazada
Suplemen yang bekerja utuh menyehatkan kulit, otot, tulang, dan sendi
Puritan’s Pride Hydrolyzed Collagen 1000 mg mengandung kolagen murni 100% untuk menjaga kesehatan banyak fungsi tubuh, terutama kulit. Bukan cuma menciptakan kulit yang semakin cantik, suplemen kolagen ini menjamin pemeliharaan rambut agar lebih kuat dan kuku tidak mudah patah.
Belum selesai sampai di situ, Puritan’s Pride mengklaim produk buatannya ini mampu mendukung kesehatan otot, tulang rawan, dan gigi. Meminumnya setiap hari dipastikan aman karena bebas pewarna dan pemanis buatan. Cukup 4 tablet setiap kali minum, dua kali sehari, rasakan peningkatan kondisi rambut, kulit, dan kuku secara signifikan!
Bentuk | Kapsul |
Sumber kolagen | Tidak disebutkan |
Bahan pendukung | Vitamin C, L-Ornithine HCl, vegetable cellulose, silica, vegetable magnesium stearate |
Jenis kolagen | Hydrolyzed collagen |
Kolagen per porsi | 4.000 mg |
Kisaran harga | Rp240.000 |
Berat/isi | 180 butir |
5. Everwhite Hi-Collagen Drink
Cek harga di Shopee - Best Seller
Cek harga di Shopee - Best Price
Cek harga di Tokopedia
Cek harga di Lazada
Pilihan yang cukup praktis untuk melawan radikal bebas perusak sel kulit
Salah satu komponen andalan Everwhite Hi-Collagen Drink adalah Pro-Gluta, yakni antioksidan yang satu tingkat lebih bagus dari glutathione dalam hal mencerahkan dan menguatkan kulit. Suplemen dalam bentuk bubuk ini juga membantu menangkal radikal bebas serta memperbaiki sel kulit yang rusak.
Everwhite Hi-Collagen Drink dapat Anda beli dengan mudah di banyak toko online Indonesia. Sudah banyak orang yang merasakan perubahan positif semenjak konsumsi minuman kolagen ini, mulai dari kulit yang terasa kenyal dan tampak lebih putih berseri, sampai efek detoksifikasi racun pun akan tubuh terima.
Bentuk | Bubuk |
Sumber kolagen | Marine collagen |
Bahan pendukung | Pro-Glutathione, soluble fiber C, vitamin C & E, ekstrak buah anggur, ekstrak buah stroberi |
Jenis kolagen | Tidak disebutkan |
Kolagen per porsi | 12.000 mg |
Kisaran harga | Rp160.000 |
Berat/isi | 20 sachet @12 g |
6. Noera by Reisha Noera Collagen Drink
Cek harga di Shopee - Best Seller
Cek harga di Shopee - Best Price
Cek harga di Tokopedia
Cek harga di Lazada
Bermanfaat untuk kesehatan kulit dan tubuh, aman untuk bumil dan busui
Mengandung kolagen yang berasal dari salmon dan glutathione, Noera Collagen Drink memberikan banyak manfaat untuk kesehatan kulit dan tubuh. Formula lengkap vitamin C dan E yang dikandungnya membantu menjaga daya tahan tubuh, serta mencerahkan dan menghaluskan kulit.
Tak hanya itu, suplemen kolagen dari Noera by Reisha ini juga dapat membantu mengurangi tanda-tanda penuaan, menjaga kelembapan kulit, dan masih banyak lagi. Produk ini juga aman dikonsumsi oleh ibu hamil dan menyusui.
Bentuk | Bubuk |
Sumber kolagen | Marine collagen |
Bahan pendukung | Glutathione, vitamin C, vitamin E, birdnest extract, saffron extract, strawberry extract |
Jenis kolagen | Tidak disebutkan |
Kolagen per porsi | Tidak disebutkan |
Kisaran harga | Rp195.000 |
7. Sheeby Beauty Minuman Collagen Rasa Strawberry
Cek harga di Shopee - Best Seller
Cek harga di Shopee - Best Price
Cek harga di Tokopedia
Cek harga di Lazada
Berfungsi sebagai detox untuk kulit lebih halus seperti bayi
Hadir dengan rasa strawberry, suplemen kolagen dari Sheeby Beauty ini mengandung vitamin C dan E yang baik untuk kesehatan tubuh dan kulit. Berbahan baku salmon collagen dan glutathione, produk ini diklaim mampu membantu memutihkan kulit tubuh dan wajah, membuat kulit lebih halus seperti bayi, lembap, kenyal, dan kencang.
Minuman kolagen ini juga berfungsi sebagai detox untuk mengeluarkan racun dari dalam kulit, membantu membersihkan plak pada usus, menurunkan kadar kolesterol, serta membantu menjaga berat badan agar tetap ideal.
Bentuk | Bubuk |
Sumber kolagen | Tidak disebutkan |
Bahan pendukung | Vitamin C, vitamin E, glutathione, fiber |
Jenis kolagen | Tidak disebutkan |
Kolagen per porsi | Tidak disebutkan |
Kisaran harga | Rp35.000 |
8. Byoote Collagen
Cek harga di Shopee - Best Seller
Cek harga di Shopee - Best Price
Cek harga di Tokopedia
Cek harga di Lazada
Produk lokal yang terjamin keamanan dan kehalalannya
Untuk tampil cantik dan mempesona, memakai produk skin care saja belumlah cukup. Akan lebih maksimal ketika Anda juga memenuhi keperluan kulit dari dalam. Pilihlah Byoote Collagen apabila Anda mendambakan kulit yang senantiasa lembap, bebas kerutan, dan terlihat segar setiap harinya.
Byoote Collagen adalah suplemen dengan kandungan hydrolyzed collagen untuk mendukung pencernaan lebih mudah dan cepat. Mengombinasikan bahan-baahn terbaik yang diproses melalui teknologi dari Jepang, serta sudah melewati proses uji BPOM dan terbukti halal oleh MUI, tidak ada excuses lagi bagi Anda untuk menolak suplemen kolagen ini.
Bentuk | Bubuk |
Sumber kolagen | Tidak disebutkan |
Bahan pendukung | Glutathione grade A, green algae, snow algae, pomegranate extract, vitamin A, vitamin B kompleks, vitamin C, vitamin D, lutanion blue |
Jenis kolagen | Hydrolyzed collagen |
Kolagen per porsi | Tidak diketahui |
Kisaran harga | Rp360.000 |
Berat/isi | 16 sachet |
9. Kinohimitsu J’Pan Collagen Diamond 5300 Drink
Cek harga di Shopee - Best Seller
Cek harga di Shopee - Best Price
Cek harga di Tokopedia
Cek harga di Lazada
Menangkal penampilan mata panda dan kulit kendur akibat tubuh lelah
Sudah sering menerapkan pelembap, namun masalah kulit kering belum juga teratasi? Psst… Kinohimitsu mengeluarkan suplemen yang dapat bekerja dari dalam untuk membuat kulit Anda selalu lembap, lho! Bekerja seharian di dalam ruangan dingin tak lagi menjadi worry selama Anda memelihara kelembapan tubuh dengan rutin meminum suplemen ini.
Kinohimitsu J’Pan Collagen Diamond 5300 Drink praktis untuk Anda simpan di dalam tas dan diminum kapan pun Anda mau. Produk ini dapat pula menjadi andalan bagi Anda yang terbiasa kerja hingga larut malam. Dengan menjaga kebutuhan kolagen tubuh, efek kulit lesu, timbulnya kantung mata dan kerutan pun dapat dicegah.
Bentuk | Cair |
Sumber kolagen | Marine collagen |
Bahan pendukung | Silk protein, perilla seed extract |
Jenis kolagen | Hydrolyzed collagen |
Kolagen per porsi | 5.300 mg |
Kisaran harga | Rp725.000 |
Berat/isi | 16 botol @50 ml |
10. Trueve ACTGLO Collagen Drink
Cek harga di Shopee - Best Seller
Cek harga di Shopee - Best Price
Cek harga di Tokopedia
Cek harga di Lazada
Mengembalikan kulit lebih muda, glowing, dan elastis
Merasa kulit Anda tidak lagi kenyal serta terlihat ada kerutan dan garis halus di wajah? Waktunya Anda minum Trueve ACTGLO Collagen Drink. Dengan kandungan tropical freshwater collagen, minuman ini akan mencukupi kebutuhan kolagen di dalam tubuh Anda untuk mengatasi masalah-masalah kulit.
Ditambah dengan vitamin C dan L-glutathione sebagai antioksidan kuat, produk ini juga bekerja memerangi radikal bebas penyebab kerusakan sel tubuh sehingga mengembalikan keadaan kulit Anda seperti muda kembali. Setelah 7 hari penggunaan, kulit Anda pun akan tampak lebih glowing dan elastis.
Bentuk | Bubuk |
Sumber kolagen | Marine collagen |
Bahan pendukung | Vitamin C, glutathione |
Jenis kolagen | Tidak disebutkan |
Kolagen per porsi | Tidak disebutkan |
Kisaran harga | Rp297.000 |
Informasi Tambahan dari Dokter Spesialis Gizi Klinik, dr. Shiela Stefani
Tidak ada rekomendasi dosis kolagen harian hingga saat ini. Penuhi kebutuhan protein dari bahan makanan sumber (makanan berprotein tinggi, biji-bijian, buah, dan sayuran) setiap harinya dengan memperhatikan gizi seimbang sesuai kebutuhan masing-masing orang.
Yuk, cek juga rekomendasi suplemen kulit dan minuman kolagen dari PickyBest lainnya!
Kesimpulan
Tampilan kulit cantik dan sehat dapat Anda raih dengan menerapkan gaya hidup sehat diimbangi konsumsi suplemen kolagen. Selain itu, konsumsi suplemen kolagen secara rutin juga mendukung penguatan jaringan ikat lain, termasuk sendi dan tulang.
Kami sudah menampilkan sepuluh pilihan suplemen kolagen terbaik dari merek-merek terkenal. Apakah Anda telah memutuskan produk mana yang hendak dibeli? Kami harap artikel ini bermanfaat untuk Anda yang sedang mencari suplemen kolagen, ya!
- Seluruh materi pada konten ini dikurasi secara independen oleh PickyBest. Kami mungkin mendapatkan sedikit komisi dari setiap pembelian produk yang terjadi. Namun tenang, tidak ada penambahan biaya apa pun bagi Anda.