Kosmetik & Kesehatan

10 Krim Wajah Terbaik yang Mengandung Ceramide

Masalah kulit kering dan tidak lentur banyak dialami oleh orang-orang yang sering terpapar pendingin ruangan, polusi udara, termasuk pengaruh usia. Hal itu disebabkan karena semakin berkurangnya ceramide yang secara alami terdapat pada kulit, yang selama ini berguna untuk melembapkan kulit serta menjaganya tetap sehat dan kenyal.

Untuk mengatasi masalah tersebut, Anda dapat menggunakan krim wajah yang mengandung ceramide, seperti produk dari Skintific, COSRX, Somethinc, dan masih banyak lagi. Sebelum membelinya, Anda perlu mengetahui lebih lanjut tentang ceramide dan bagaimana memilih produk yang paling cocok untuk Anda. Karena itu, simak terus artikel PickyBest kali ini, ya!

Manfaat Ceramide untuk Wajah

Ceramide adalah sejenis asam lemak yang secara alami terdapat pada sel kulit manusia dan membentuk epidermis (lapisan luar kulit). Ceramide bermanfaat untuk mengunci kelembapan kulit, mencegah kekeringan dan iritasi pada kulit, serta melindungi epidermis dari kerusakan. Manfaat ceramide itulah yang disebut dengan antipenuaan.

Seiring dengan bertambahnya usia, ceramide akan semakin berkurang. Kulit Anda akan terlihat kering, hingga muncul garis-garis halus dan kerutan pada wajah. Untuk itulah, dibutuhkan ceramide sintetis yang ada pada produk perawatan kulit guna mengisi kembali ceramide yang telah berkurang, melembapkan, serta menjaga kulit agar terlihat dan terasa sehat.

Cara Memilih Krim Wajah yang Mengandung Ceramide

Sejumlah produk kecantikan dan perawatan kulit atau krim wajah mengandung ceramide sebagai bahan utamanya. Sebelum membelinya, Anda perlu mengetahui beberapa poin penting seputar ceramide dan beberapa cara memilih produk yang tepat. Simak uraiannya lebih lanjut pada bagian artikel berikut ini.

Pilih Berdasarkan Tipe Ceramide-nya

Sebelum menggunakan produk berbahan ceramide, Anda perlu mengetahui bahwa ceramide terdiri dari beberapa jenis, struktur, dan fungsi yang berbeda-beda.

Jenis-jenis ceramide yang umumnya tertera pada label bahan produk perawatan kulit yaitu:

  • Ceramide EOS (Ester linked fatty acid, Omega hydroxy fatty acid, Sphingosine base) dikenal dengan nama ceramide 1, berfungsi untuk melembapkan dan membuat kulit kembali berisi.
  • Ceramide NS (N-stearoyl Sphingosine) dikenal dengan nama ceramide 2.
  • Ceramide NP (N-stearoyl Phytosphingosine) dikenal dengan nama ceramide 3, berguna untuk meningkatkan fungsi skin barrier sebagai ketahanan kulit dalam menghadapi polusi dan iritasi, serta mencegah dehidrasi.
  • Ceramide AP (Alpha-hydroxy-N-stearoyl phytosphingosine) dikenal dengan nama ceramide 6-II, secara alami menyumbang sekitar 8,8% dari total kumpulan ceramide di lapisan kulit paling atas.
  • Ceramide EOP (Ester linked fatty acid, Omega hydroxy fatty acid, Phytosphingosine base) dikenal dengan nama ceramide 9, secara alami ditemukan di kulit dan menyumbang 1,1% dari total ceramide di lapisan kulit paling atas.

Untuk memulihkan kulit kering dan iritasi, Anda bisa menggunakan skincare yang mengandung ceramide 1, 3, atau 6-II. Khusus untuk wajah dan leher, gunakan produk yang mengandung ceramide 2 dan 3.

Perlu diingat, molekul ceramide juga sering ditulis dengan nama phytosphingosine dan sphingosine.

Pilih Kandungan Bahan-bahan Lain yang Meningkatkan Efektivitas Ceramide

Selain ceramide, ada beberapa bahan lain yang diperlukan dalam krim wajah, yakni bahan-bahan pelembab dan antiaging. Bahan-bahan tersebut berfungsi sebagai bahan pendukung yang dapat meningkatkan efektivitas kerja ceramide.

  • Bahan pelembap antara lain hyaluronic acid dan glycerin.
  • Bahan antiaging antara lain niacinamide, vitamin A (retinol dan retinoic acid), vitamin C (ascorbic acid), dan hydroxy acid.

Perhatikan Kandungan Bahan Aditifnya

Agar pemakaian lebih aman, perhatikan bahan aditif yang terkandung di dalam krim wajah dan pastikan tidak ada zat berbahaya di dalamnya, seperti pewarna tambahan yang terbuat dari timbal, alkohol, dan lain-lain.

Bila Anda memiliki kulit sensitif, sebaiknya hindari menggunakan produk yang memiliki kandungan bahan aditif. Anda bisa memilih produk yang bebas dari kandungan paraben, sulfat, alkohol, silikon, dan parfum/fragrance.

10 Rekomendasi Krim Wajah Terbaik yang Mengandung Ceramide

Berikut ini akan kami berikan rekomendasi krim wajah yang mengandung ceramide. Untuk menentukan pilihan yang tepat, perhatikan keunggulan yang ditawarkan, termasuk kekurangannya juga perlu dipertimbangkan sebelum Anda membelinya.

1. CeraVe Moisturizing Cream

Sumber: Cerave.com

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek Harga di Blibli Cek Harga di Bukalapak

Memulihkan dan melindungi kelembapan kulit

Saat sel pelindung kulit rusak dapat menyebabkan kulit kering dan gatal. CeraVe Moisturizing Cream merupakan krim pelembap dengan kandungan ceramide dan asam hialuronat yang dapat membantu memulihkan kerusakan tersebut sekaligus memberikan kelembapan.

Dengan menggunakan teknologi MVE Delivery (MultiVesicular Emulsion), krim ini memastikan kandungan bahannya akan menembus ke lapisan kulit untuk melembapkan dan menutrisi kulit di tempat yang Anda butuhkan. Pemilik kulit kering atau sangat kering akan cocok menggunakan produk ini.

4 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Memiliki tekstur yang ringan dan cepat meresap ke dalam kulit.
  • Tersedia dalam kemasan full size dan kemasan share in jar.
  • Mengandung 3 esensial ceramide yang sangat gentle di kulit.
  • Tidak mengandung tambahan bahan fragrance.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Harga cukup mahal.
Kandungan utama Hyaluronic acid, ceramide, glycerin, petrolatum, ceramide NP, ceramide AP, ceramide EOP, dimethicone
Tipe ceramide Ceramide 1, ceramide 6 II, ceramide 3
Informasi bahan aditif Bebas sulfat, bebas parfum, EU allergen-free, fungal acne (malassezia) safe, non-irritant
Isi 453 gr
Kisaran harga Rp349.000

2. Dr. Jart+ Ceramidin Cream

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek Harga di Lazada Cek Harga di Bukalapak

Memperkuat perlindungan kulit dan mencegah kulit dehidrasi

Produk ini menawarkan supercharged 5-Cera Complex untuk memperkuat pelindung kulit dan melindungi kulit dari dehidrasi, serta memperbaiki kondisi pelindung kulit yang teriritasi karena cuaca ekstrem.

Dengan kelembapan yang tahan lama dan sangat melembapkan, Dr. Jart+ Ceramidin Cream cocok untuk kulit normal, kering, dan sangat kering yang mengalami kekeringan, gatal, kasar, dan tidak nyaman.

4 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Tersedia dalam ukuran travel dan jumbo.
  • Dapat menyembuhkan dan merawat kulit kering yang sangat ekstrem.
  • Tidak menyebabkan breakout dan berminyak pada wajah.
  • Aman digunakan untuk kulit berjerawat dan sensitif.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Harga cukup mahal.
Kandungan utama Glycerin, shea butter, ceramide NP, stearic acid, algae extract
Tipe ceramide Ceramide 3
Informasi bahan aditif Bebas paraben, bebas sulfat, bebas alkohol, bebas silikon, EU allergen-free, fungal acne (malassezia) safe, minimal ingredients, cruelty-free
Isi 50 mL
Kisaran harga Rp630.000

3. Bhumi Ceramide Hydra Lock Moisturizer

Sumber: Bhumi.co.id

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek Harga di Lazada Cek Harga di Bukalapak

Mengunci kelembapan alami dan kesehatan kulit

Dengan tekstur gel dan finishing matte, Bhumi Ceramide Hydra Lock Moisturizer memberikan kelembapan alami pada kulit dengan ketahanan yang cukup lama. Kandungan linoleic acid-nya yang tinggi mampu memberikan perlindungan pada lapisan kulit, menyehatkan, mencerahkan, serta menenangkan kulit.

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Memiliki desain kemasan yang mewah dan elegan.
  • Tube pada kemasan lebih tebal sehingga lebih tahan pecah.
  • Membantu wajah menjadi lebih calm dan rileks.
  • Dapat juga digunakan oleh pemilik kulit sensitif.
  • Memiliki tekstur yang ringan, mudah menyerap, dan tidak lengket di kulit.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Mengandung fragrance dengan wewangian bunga.
Kandungan utama Niacinamide, glycerin, ceramide (0,2%), hyaluronic acid (1%), allantoin, zinc PCA, borage oil, grapeseed oil
Tipe ceramide Tidak disebutkan
Informasi bahan aditif Bebas paraben, bebas sulfat, EU allergen-free,
Isi 45 gr
Kisaran harga Rp227.000

4. Cosrx Balancium Comfort Ceramide Cream

Sumber: Cosrx.com

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek Harga di Lazada Cek Harga di Blibli

Memberi kenyamanan pada kulit sensitif

Bagi Anda pemilik kulit sensitif, Anda membutuhkan krim wajah yang ringan sekaligus kaya pelembap. Seperti produk dari Cosrx ini, mengandung tiga macam ceramide, serta diformulasikan untuk memperkuat pelindung kulit yang rusak dan meregenerasi kulit yang sensitif, termasuk meredakan jerawat.

Cosrx Balancium Comfort Ceramide Cream merupakan krim wajah bertekstur balsem matte, efektif memulihkan keseimbangan dan kelembapan kulit, serta meningkatkan elastisitasnya. Terdiri dari bahan-bahan premium yang bersertifikat EWG Green Grade, produk ini akan memberi kenyamanan pada kulit sensitif Anda.

2 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Tersedia dalam ukuran mini dan ukuran yang lebih besar.
  • Memiliki daya kelembapan yang baik meskipun dipakai selama seharian di ruangan ber-AC.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Kurang cocok untuk Anda yang memiliki kulit berminyak karena teksturnya yang sedikit berat dan padat.
  • Kurang cocok bagi Anda yang tidak menyukai wewangian citrus.
Kandungan utama Centella asiatica leaf water, butylene glycol, glycerin, sunflower seed oil, ceramide NP, panthenol, niacinamide
Tipe ceramide Ceramide 3
Informasi bahan aditif Bebas paraben, bebas sulfat, bebas alkohol, EU allergen-free
Isi 80 gr
Kisaran harga Rp238.000

5. Bioaqua 7X Ceramide Skin Barrier Repair Moisturizer Cream

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Mengandung 7 macam ceramide untuk memperbaiki skin barrier

Krim pelembap Bioaqua ini mengandung 7 macam ceramide untuk memperbaiki dan memperkuat skin barrier berkali-kali lipat. Meliputi ceramide NS, ceramide NP, ceramide NG, ceramide EOS, ceramide EOP, ceramide AS, ceramide AP.

Formula ini membentuk lapisan pelindung yang mencegah kerusakan kulit dan menjaga kelembapan kulit agar tidak menguap. Kandungan salicylic acid-nya juga mempercepat regenerasi kulit yang rusak akibat paparan radikal bebas.

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Tekstur watery, mudah meresap.
  • Bagus untuk kulit yang bermaasalah dengan skin barrier.
  • Dilengkapi spatula sehingga lebih higienis.
  • Aroma wangi, namun tidak menyengat.
  • Harga tergolong murah.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

Relatif tidak ada

Kandungan utama Witch hazel, salicylic acid, centella asiatica
Tipe ceramide Ceramide 3, ceramide 9, ceramide 6-II
Informasi bahan aditif Bebas pengawet, bebas pewangi tambahan
Isi 50 g
Kisaran harga Rp45.999

6. Skintific 5X Ceramide Barrier Repair Moisture Gel

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Dapat mengurangi pertumbuhan jerawat hingga 91%!

Skintific menghadirkan pelembap dengan 5 tipe ceramide yang sangat efektif memperkuat skin barrier. Penguatan skin barrier ini diklaim berdampak pada berkurangnya pertumbuhan jerawat hingga 91%, berkurangnya kemerahan hingga 87%, dan menghaluskan tekstur kulit hingga 84%.

Krim ini hadir dalam tekstur gel yang ringan dan dari bahan air (water-based). Teksturnya mudah meresap dan tidak berminyak sehingga lebih ramah unutk kulit sensitif dan berminyak. Sensasi dingin yang muncul di kulit membuat pengaplikasiannya makin nyaman.

2 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Bagus untuk memperbaiki skin barrier.
  • Cocok untuk pelembap harian saat kondisi kulit tidak terlalu kering.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Beberapa pengguna merasa teksturnya susah meresap sehingga bikin kulit agak basah.
Kandungan utama Ceramide, hyaluronic acid, centella asiatica
Tipe ceramide Ceramide 3, ceramide 2, ceramide 9, ceramide 6-II
Informasi bahan aditif Bebas alkohol, bebas paraben, bebas SLS, aman untuk ibu hamil
Isi 30 g
Kisaran harga Rp129.000

7. Paula’s Choice Clinical Ceramide – Enriched Firming Moisturizer

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek Harga di Bukalapak Cek Harga di Tokopedia

Mengencangkan dan memperkuat ketahanan kulit

Jika Anda berusia 40 tahun ke atas, mulai merasa banyak kerutan di wajah Anda dan ingin menyamarkannya, cobalah Paula’s Choice Clinical Ceramide. Kandungan ceramide yang berpadu dengan vitamin C dan retinolnya akan mengencangkan kulit, menjaga agar kelembapan kulit tetap seimbang, dan memperkuat ketahanan kulit Anda.

Formulasi Collagen Support Complex yang terdapat dalam produk ini akan menjaga lapisan luar kulit tetap terhidrasi agar tampak lebih kencang, kenyal, dan halus. Gunakan produk ini di malam hari sebagai tahapan akhir dari rutinitas skincare Anda untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

3 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Memiliki kombinasi bahan-bahan yang dapat memperbaiki skin barrier sekaligus mengatasi penuaan kulit.
  • Tersedia dalam kemasan mini dan kemasan besar dengan packaging yang lebih higienis.
  • Memiliki tekstur yang ringan dan tidak berminyak.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Kurang cocok bagi sebagian pemilik kulit sensitif.
  • Memiliki harga yang pricey.
Kandungan utama Sodium ascorbyl phosphate (vitamin C/antioxidant), ascorbyl glucoside (vitamin C/antioxidant), glycerin, retinol (vitamin A/skin-restoring), ceramide NP, ceramide NS, ceramide AP, ceramide EOP, ceramide EOS, panthenol
Tipe ceramide Ceramide 1, 2, 3, 6-II, 9
Informasi bahan aditif Bebas paraben, bebas sulfat, bebas alkohol, bebas silikon, bebas parfum, EU allergen-free, cruelty-free
Isi 50 mL
Kisaran harga Rp838.000

8. The Aubree Ceramide Soft Cream

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek Harga di Lazada Cek Harga di Bukalapak

Menjaga kulit tetap lembap, kenyal, dan halus

The Aubree Ceramide Soft Cream merupakan produk buatan Indonesia yang diformulasikan untuk menjaga kelembapan dan kekenyalan kulit, membuat kulit semakin kenyal dan lembut. Selain itu, krim wajah yang memiliki tekstur berbasis air ini juga dapat membuat kulit menjadi lebih halus dan lebih cerah.

4 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Dilengkapi tambahan spatula kecil untuk mengambil produk dari dalam jar.
  • Merupakan brand lokal dengan harga terjangkau.
  • Dapat membantu mengempiskan jerawat dan mengatasi kemerahan.
  • Kemasan jar-nya yang minimalis mudah dibawa ke mana-mana.

3 Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Mengandung alkohol dan parfum sehingga perlu diwaspadai pemilik kulit sensitif.
  • Teksturnya yang pekat dan licin kurang cocok untuk kulit berminyak.
  • Tutup jar yang berbentuk plastik lebih rentan retak dan pecah.
Kandungan utama Niacinamide, glycerin, sodium PCA, shea butter, sodium hyaluronate, ceramide
Tipe ceramide Tidak disebutkan
Informasi bahan aditif Bebas paraben, cruelty-free, non toxic, no mineral oil, EU allergen-free
Isi 30 gr
Kisaran harga Rp84.150

9. SOMETHINC Ceramic Skin Saviour Moisturizer Gel

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Mengandung encapsulated ceramide yang dapat terserap lebih dalam

SOMETHINC menggunakan encapsulated ceramide pada krim wajah ini. Dibanding ceramide biasa, encapsulated ceramide dapat terserap lebih dalam pada lapisan kulit sehingga manfaatnya lebih maksimal dalam memperkuat skin barrier dan mengunci kelembapan.

Selain ceramide NP, krim wajah ini juga mengandung banyak kandungan lain yang bermanfaat untuk kulit. Salah satunya adalah hydrolyzed marine collagen yang bertugas sebagai anti-aging untuk menjaga elastisitas kulit dan merawat keremajaannya. Terdapat juga vitamin C yang membantu mencerahkan kulit dan memudarkan noda hitam.

3 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Memberikan kelembapan yang tahan lama.
  • Tekstur gel yang mudah diratakan dan meresap.
  • Sangat baik untuk memperbaiki skin barrier yang rusak.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Beberapa pengguna menyebutkan efek sedikit gerah dan hangat pada kulit.
Kandungan utama Hydrolyzed marine collagen, encapsulated ceramide, palmitoyl tripeptide, bisabolol, caffeine, vitamin C, sodium hyaluronate, hydrolyzed algae, betaine, oat
Tipe ceramide Ceramide 3
Informasi bahan aditif Bebas alkohol, bebas paraben, bebas fragrance dan essential oil, bebas SLS, aman untuk ibu hamil
Isi 50 mL
Kisaran harga Rp169.000

10. The Face Shop Rice & Ceramide Moisturizing Cream

Cek Harga di Lazada Cek Harga di Bukalapak Cek Harga di Tokopedia

Mencegah tanda-tanda penuaan dini

Krim pelembab yang satu ini terbuat dari ekstrak beras, rice bran oil, ceramide dan lesitin yang menghasilkan tekstur yang lembut dan mudah diserap kulit. Formulasi yang memperkaya krim ini mampu menyerap dan menghidrasi lapisan kulit terdalam, memberi nutrisi, hingga meremajakan kulit.

Selain berfungsi sebagai pelembap, The Face Shop Rice & Ceramide Moisturizing Cream juga sebagai antiaging yang akan mencegah tanda-tanda penuaan dini. Katakan “selamat tinggal” pada kulit kering atau sangat kering Anda, dan katakan “halo” pada kulit yang terasa lebih muda.

Alasan untuk Membeli Produk:

  • Ampuh mengatasi dark spot pada kulit wajah

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Packaging-nya berbentuk jar tanpa sekat pelindung, produk lebih rentan meluber ke bagian tutup kemasan
Kandungan utama Rice extracts, rice bran oil, ceramide, lecithin
Tipe ceramide Ceramide 3
Informasi bahan aditif Bebas sulfat, bebas alkohol, EU allergen-free
Isi 50 mL
Kisaran harga Rp166.700

Tabel Perbandingan Krim Wajah yang Mengandung Ceramide

Produk Cerave Moisturizing Cream Dr. Jart+ Ceramidin Cream Bhumi Ceramide Hydra Lock Moisturizer Cosrx Balancium Comfort Ceramide Cream Mamonde Moisture Ceramide Light Cream Innisfree Derma Formula Skin Barrier Cream Paula’s Choice Clinical Ceramide – Enriched Firming Moisturizer The Aubree Ceramide Soft Cream Mario Badescu A.H.A. & Ceramide Moisturizer The Face Shop Rice & Ceramide Moisturizing Cream
Kandungan utama Hyaluronic acid, ceramide, glycerin, petrolatum, ceramide NP, ceramide AP, ceramide EOP, dimethicone Glycerin, shea butter, ceramide NP, stearic acid, algae extract Niacinamide, glycerin, ceramide (0,2%), hyaluronic acid (1%), allantoin, zinc PCA, borage oil, grapeseed oil Centella asiatica leaf water, butylene glycol, glycerin, sunflower seed oil, ceramide NP, panthenol, niacinamide Ceramide PC-104, shea butter, squalane, sodium hyaluronate, glycerin Green tea, butylene glycol, squalane, glycerin, ceramide NP Sodium ascorbyl phosphate (vitamin C/antioxidant), ascorbyl glucoside (vitamin C/antioxidant), glycerin, retinol (vitamin A/skin-restoring), ceramide NP, ceramide NS, ceramide AP, ceramide EOP, ceramide EOS, panthenol Niacinamide, glycerin, sodium PCA, shea butter, sodium hyaluronate, ceramide AHA, ceramide, glycerin, squalane, citrus limon (lemon) fruit extract, stearic acid, Rice extracts, rice bran oil, ceramide, lecithin
Tipe ceramide Ceramide 1, ceramide 6 II, ceramide 3 Ceramide 3 Tidak disebutkan Ceramide 3 Hydroxypropyl bispalmitamide MEA Ceramide 3 Ceramide 1, 2, 3, 6-II, 9 Tidak disebutkan Tidak disebutkan Ceramide 3
Informasi bahan aditif Bebas sulfat, bebas parfum, EU allergen-free, fungal acne (malassezia) safe, non-irritant Bebas paraben, bebas sulfat, bebas alkohol, bebas silikon, EU allergen-free, fungal acne (malassezia) safe, minimal ingredients, cruelty-free Bebas paraben, bebas sulfat, EU allergen-free, Bebas paraben, bebas sulfat, bebas alkohol, EU allergen-free Bebas paraben, bebas sulfat, cruelty free, EU allergen free Bebas paraben, bebas sulfat, bebas alkohol, bebas silikon, EU allergen-free, cruelty-free Bebas paraben, bebas sulfat, bebas alkohol, bebas silikon, bebas parfum, EU allergen-free, cruelty-free Bebas paraben, cruelty-free, non toxic, no mineral oil, EU allergen-free Bebas sulfat, bebas alkohol, EU allergen-free Bebas sulfat, bebas alkohol, EU allergen-free
Isi 453 gr 50 mL 45 gr 80 gr 50 mL 50 mL 50 mL 30 gr 59 mL 50 mL
Kisaran harga Rp349.000 Rp630.000 Rp227.000 Rp238.000 Rp299.300 Rp375.000 Rp838.000 Rp84.150 Rp288.000 Rp166.700
Periksa ketersediaan Cek di ShopeeCek di Blibli Cek di Bukalapak Cek di ShopeeCek di Lazada Cek di Bukalapak Cek di ShopeeCek di Lazada Cek di Bukalapak Cek di ShopeeCek di Lazada Cek di Blibli Cek di ShopeeCek di Lazada Cek di Bukalapak Cek di BukalapakCek di Tokopedia Cek di ShopeeCek di Bukalapak Cek di Tokopedia Cek di ShopeeCek di Lazada Cek di Bukalapak Cek di ShopeeCek di Tokopedia Cek di LazadaCek di Bukalapak Cek di Tokopedia

Cara Penggunaan Krim Wajah Berbahan Ceramide yang Tepat

Sebagai salah satu dari rangkaian skincare, krim wajah harus digunakan secara benar dengan urutan yang tepat untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Berikut ini adalah urutan langkah yang harus Anda lakukan:

  1. Pertama-tama, bersihkan wajah dengan cleanser, kemudian disusul dengan menggunakan toner. Kedua tahap pertama ini berguna untuk menghilangkan kotoran, sisa make up, dan keringat. Bila kulit Anda bersih, produk skincare termasuk krim wajah akan mudah meresap ke dalam kulit melalui pori-pori.
  2. Setelah wajah Anda bersih, lanjutkan dengan menggunakan essence, untuk menutrisi dan melembapkan kulit wajah.
  3. Lanjutkan dengan pengaplikasian serum, yang dapat membantu kulit tetap terhidrasi dan memperbaiki kerusakan akibat sinar matahari atau polusi.
  4. Berikutnya adalah mengaplikasikan krim wajah, dengan manfaat memberi kelembapan dan menjaga ketahanan kulit (skin barrier) agar lebih sehat.
  5. Terakhir, gunakan tabir surya (sunscreen) untuk melindungi kulit Anda dari radiasi sinar matahari. 

Yuk, cek rekomendasi skincare untuk anti-aging dari PickyBest lainnya!

Kesimpulan

Saat usia bertambah, kulit akan kehilangan kelembapan dan kekenyalannya karena kehilangan zat ceramide alami. Bermanfaat untuk melembapkan, menjaga skin barrier, sekaligus meremajakan kulit, ceramide menjadi bahan utama dalam produk skincare pada umumnya dan krim wajah pada khususnya.

Setelah membaca artikel ini, kami harap Anda memahami lebih dalam tentang ceramide dalam produk perawatan wajah, serta dapat menentukan pilihan krim wajah mana yang paling cocok untuk Anda. Selamat merawat kulit wajah!

Referensi

Everything You Should Know About Using Ceramides
https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/ceramide

Everything You’ve Ever Wanted to Know About Ceramides
https://www.byrdie.com/ceramides-4693671

Ceramides: Everything You Need To Know – What Do Ceramides Do?, How Do Ceramides Work?And Are Ceramides Safe?
https://thedermreview.com/ceramides/

  • Seluruh materi pada konten ini dikurasi secara independen oleh PickyBest. Kami mungkin mendapatkan sedikit komisi dari setiap pembelian produk yang terjadi. Namun tenang, tidak ada penambahan biaya apa pun bagi Anda.

You may also like

Comments are closed.