Komputer & Gadget

10 HP Gaming 3 Jutaan Terbaik RAM 6 – 8 GB

Modern ini, mobile gaming begitu merajalela sampai-sampai kebutuhan HP berperforma gaming turut meningkat. Di kisaran harga 3 jutaan—yang tergolong menengah, ada banyak HP yang dibekali spesifikasi kencang untuk memastikan kegiatan gaming lancar jaya.

Mayoritas brand HP terkenal di Indonesia seperti Xiaomi, Samsung, dan Oppo menyediakan HP gaming dengan kisaran harga 3 jutaan. Dari sekian banyak yang ada, PickyBest sudah merangkum HP gaming 3 jutaan terbaik. Kita cek satu-satu, yuk!

10 Rekomendasi HP Gaming 3 Jutaan Terbaik

Di bawah ini adalah sepuluh HP gaming 3 jutaan terbaik versi kami. Meski tujuan utama Anda untuk gaming, jangan kesampingkan pula fitur-fitur penting lainnya agar HP Anda tak hanya kencang, tapi juga fungsional.

1. Realme 8 5G

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Mendukung jaringan 5G untuk kelancaran gaming di masa depan

Cepat atau lambat 5G akan menjadi jaringan seluler utama kita yang baru. Sebab itu, kalau mau beli HP gaming 3 jutaan terbaik baru dan berniat memakainya untuk beberapa tahun ke depan, lebih baik pilih yang sudah mendukung jaringan masa depan ini, seperti Realme 8 5G.

Jangan salah kira, teknologi 5G juga berpengaruh terhadap kelancaran gaming, khususnya gim multiplayer kompetitif. Dengan kecepatannya yang lebih tinggi, ping jadi lebih rendah. Dalam gim kompetitif, hal ini sangat penting agar skill dan potensi Anda sebagai seorang pemain keluar sepenuhnya!

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Performa kencang untuk kebanyakan gim.
  • Konsumsi baterai saat main gim relatif hemat.
  • Sudah mendukung Near Field Communication (NFC).
  • Refresh rate layar 90 Hz menghasilkan animasi scroll yang smooth.
  • RAM bisa “ditambah” lewat fitur Dynamic RAM Expansion (DRE).

2 Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Performa untuk main gim berat baru memadai di setting terendah.
  • Belum ada kamera ultrawide.
Chipset MediaTek Dimensity 700 5G
OS Android 11, Realme UI 2.0
RAM 8 GB
Penyimpanan 128 GB
Layar IPS LCD 90 Hz 480 nits (typ) 600 nits (peak), 6,5 inci
Kamera utama 48 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF – 2 MP, f/2.4, (macro) – 2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera selfie 16 MP f/2.1 (wide)
Baterai Li-Po 5000 mAh, non-removable
Varian warna Hitam, ungu
Kisaran harga Rp3.799.000

2. Xiaomi Redmi Note 10 Pro

Sumber: Mi.co.id

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

HP all-round performance yang juga andal untuk gaming

Meski lebih merupakan HP all-round performance, Redmi Note 10 Pro menunjukkan performa gaming terbaik di kelasnya. Hal ini berkat pengimplementasian chipset Snapdragon 732G yang memang teroptimasi untuk gaming. Gim berat yang berjalan canggung di produk-produk pesaingnya dapat berjalan dengan cukup mulus di sini.

Menariknya, seperti juga sudah disinggung, HP gaming 3 jutaan terbaik ini all-round performance. Dengan kata lain, tak ada spesifikasi lain yang dikorbankan demi performa gaming-nya. Terlihat dari layar yang sudah pakai panel AMOLED, kamera utama 108 MP dengan tambahan kamera ultrawide, dan baterai kapasitas besar 5020 mAh.

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Meski tidak di setting tertinggi, main gim berat cukup lancar.
  • Performa kamera sangat baik.
  • Mendukung NFC.
  • Punya rating IP53 (tahan semprotan air).
  • Speaker sudah stereo.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Belum 5G.
Chipset Qualcomm Snapdragon 732G
OS Android 11, MIUI 12
RAM 8 GB
Penyimpanan 128 GB
Layar AMOLED 120 Hz 450 nits (typ) 1200 nits (peak), 6,67 inci
Kamera utama 108 MP, f/1.9 (wide), PDAF – 8 MP, f/2.2 (ultrawide) – 5 MP, f/2.4, (macro), AF – 2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera selfie 16 MP f/2.5 (wide)
Baterai Li-Po 5020 mAh, non-removable
Varian warna Biru, abu-abu, bronze
Kisaran harga Rp3.635.000

3. Oppo A74 5G

Sumber: Oppo.com

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Performa gaming optimal, baterai pun irit

Ada satu lagi HP gaming 5G yang patut Anda lirik. Oppo A74 5G menawarkan teknologi seluler terbaru ini lewat penyematan chipset Snapdragon 480. Meski bukan yang paling kencang di kelas harga ini, chipset ini mampu menghasilkan performa gaming optimal.

Asyiknya lagi, baterai berkapasitas 5000 mAh pada HP gaming 3 jutaan terbaik ini tergolong irit, termasuk saat main gim. Anda pun bisa main dengan tenang sampai chicken dinner!

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Hemat baterai.
  • Cukup lancar untuk main gim berat.
  • Suhu tetap adem saat main gim.
  • Mendukung NFC.
  • Desain elegan.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Kualitas kamera biasa saja.
Chipset Qualcomm Snapdragon 480
OS ColorOS 11.1 berbasis Android 11
RAM 6 GB
Penyimpanan 128 GB
Layar IPS LCD, 90Hz, 480 nits (typ)
Kamera utama 48 MP, f/1.7, (wide) PDAF – 8 MP, f/2.2, (ultrawide) – 2 MP, f/2.4, (macro) – 2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera selfie 16 MP f/2.0 (wide)
Baterai Li-Po 5000 mAh, non-removable
Varian warna Hitam, silver
Kisaran harga Rp3.899.000

4. Vivo V21

Sumber: Vivo.com

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Performa gaming kencang dengan Snapdragon 720G

Kalau ada “G” di belakang nomor seri sebuah SoC Snapdragon, itu artinya SoC tersebut sudah dioptimasikan untuk keperluan gaming. Ini bisa menjadi indikator awal buat Anda yang penasaran dengan performa HP gaming Vivo V21 yang dibekali SoC Snapdragon 720G.

Chipset kelas menengah ini didukung oleh RAM 8 GB untuk menghasilkan performa kencang buat main Genshin Impact. Tentu saja seperti semua HP gaming 3 jutaan terbaik, Anda takkan bisa memainkannya di setting tertinggi. Tapi, untuk sekadar memuaskan adiksi gacha Anda, performanya sudah bagus!

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Performa kencang.
  • Kualitas kamera apik.
  • Tersedia NFC.
  • Baterai relatif irit.
  • Layar sudah AMOLED.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Belum 5G. Kalau mau yang 5G, ada pula Vivo V21 5G tapi harganya 4 jutaan.
Chipset Qualcomm Snapdragon 720G
OS Android 11, Funtouch 11.1
RAM 8 GB
Penyimpanan 128 GB
Layar AMOLED, 90Hz, HDR10+, 500 nits (typ)
Kamera utama 64 MP, f/1.8, (wide), PDAF, OIS – 8 MP f/2.2, (ultrawide) – 2 MP, f/2.4, (macro)
Kamera selfie 44 MP, f/2.0, (wide), AF, OIS
Baterai Li-Po 4000 mAh, non-removable
Varian warna Hitam, diamond flare
Kisaran harga Rp3.550.000

5. Poco X3 Pro

Sumber: Mi.co.id

Opsi terbaik yang ada di kelas harga ini

Jika semata-mata bicara masalah performa, jelas bahwa Poco X3 Pro adalah yang paling unggul untuk HP gaming 3 jutaan terbaik. Snapdragon 860 yang tersemat di sini memberikan performa luar biasa nyaris setara flagship.

Gim berat seperti Genshin Impact yang oleh pesaingnya hanya bisa berjalan di setting paling rendah, dapat dimainkan di setting yang lebih baik di Poco X3 Pro. Performa luar biasa dari dapur pacunya ini juga diimbangi layar dengan refresh rate 120 Hz. Artinya, ketika main gim, secara teoritis Anda bisa mendapatkan framerate maksimal sampai 120 FPS.

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Performa terdepan di kelas harga ini.
  • Kualitas kamera apik dan dilengkapi banyak fitur.
  • Baterai cukup hemat.
  • Relatif adem saat intens main gim.
  • Sudah mendukung NFC.

2 Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Bodi tebal.
  • Tidak semua gim bisa memanfaatkan refresh rate 120 Hz-nya.
Chipset Qualcomm Snapdragon 860
OS Android 11, MIUI 12.5
RAM 8 GB
Penyimpanan 256 GB
Layar IPS LCD, 120Hz, HDR10, 450 nits (typ)
Kamera utama 48 MP, f/1.8, (wide) PDAF – 8 MP, f/2.3, (ultrawide) – 2 MP, f/2.4, (macro) – 2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera selfie 20 MP f/2.2 (wide)
Baterai Li-Po 5160 mAh, non-removable
Varian warna Biru, metal bronze, hitam
Kisaran harga Rp3.899.000

6. Xiaomi Mi 11 Lite

Sumber: Mi.co.id

Bodi tipis nan enteng tanpa mengorbankan spesifikasi

HP gaming berspesifikasi tinggi dan banyak fitur dengan sendirinya memiliki bodi yang lebih tebal dan berat karena komponen yang lebih banyak. Hal yang sama tak berlaku buat Mi 11 Lite dari Xiaomi. Seperti terlihat dari namanya, bodi HP gaming ini sangat lite, ketebalan hanya 6,81 milimeter, sementara bobot hanya 157 gram.

Penampilan yang ringkas dan elegan ini berhasil dicapai tanpa memangkas spesifikasi dan fitur. Benar saja, prosesor Snapdragon 732G yang tersemat di dalamnya mampu menghasilkan performa gaming sesuai ekspektasi di kelasnya. Tak hanya itu, Xiaomi juga masih berhasil menyelipkan modul NFC di bodi tipis HP gaming 3 jutaan terbaik ini demi kemudahan transaksi digital Anda.

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Kinerja dan kelengkapan fitur kamera baik.
  • Layar sudah AMOLED.
  • Konektivitas cukup lengkap.
  • Bodi tetap relatif adem meski sedang kerja berat.
  • Sudah mendukung NFC.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Tidak ada headphone jack.
Chipset Qualcomm Snapdragon 732G
OS Android 11, MIUI 12
RAM 6 GB
Penyimpanan 128 GB
Layar AMOLED, 1B colors, HDR10, 90Hz, 500 nits (typ), 800 nits, 6,5 inci
Kamera utama 64 MP, f/1.8, (wide), PDAF – 8 MP, f/2.2, (ultrawide) – 5 MP, f/2.4, (macro), AF
Kamera selfie 16 MP f/2.5 (wide)
Baterai Li-Po 4250 mAh, non-removable
Varian warna Biru, pink, hitam
Kisaran harga Rp3.899.000

7. Samsung Galaxy A32

Sumber: Samsung.com

Layer berpanel Super AMOLED untuk grafis yang lebih hidup

Kami paham Anda sedang cari HP yang performanya mantap buat gaming, tapi tidakkah user experience keseluruhan juga tak kalah penting? Keseimbangan inilah yang ditawarkan Samsung Galaxy A32. Sebab, performa yang dihasilkan SoC Mediatek Helio G80-nya memang bukan yang terkencang di kelas harga ini.

Kelebihan utama HP gaming 3 jutaan terbaik ini adalah pengimplementasian panel Super AMOLED dengan refresh rate 90 Hz yang akan membuat apa pun yang tampil di layar terlihat begitu hidup dan mulus. Panel ini juga memungkinkan penyematan fitur fingerprint yang sensornya ada di dalam layar.

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Build quality super apik.
  • Desain elegan dan terasa spesial dari pesaing-pesaingnya.
  • Performa kencang untuk main gim ringan-menengah dan cukup baik untuk gim berat.
  • Konektivitas lengkap.
  • Baterai hemat.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Kualitas gambar dan kelengkapan fitur kameranya biasa saja.
Chipset Mediatek Helio G80
OS Android 11, One UI 3.1
RAM 8 GB
Penyimpanan 128 GB
Layar Super AMOLED, 90Hz, 800 nits, 6,4 inci
Kamera utama 64 MP, f/1.8, (wide), PDAF – 8 MP, f/2.2, (ultrawide) – 5 MP, f/2.4, (macro) – 5 MP, f/2.4, (depth)
Kamera selfie 20 MP f/2.2 (wide)
Baterai Li-Po 5000 mAh, non-removable
Varian warna Putih, hitam, biru, ungu
Kisaran harga Rp3.799.000

8. Samsung Galaxy A22 5G

Sumber: Samsung.com

HP 5G termurah di kelas harga 3 jutaan

Main gim di Samsung Galaxy A22 5G dijamin nyaman berkat chipset Dimensity 700 5G yang kompeten. Performanya sama baik di gim kasual ataupun kompetitif. Untuk gim kompetitif, Anda akan mendapatkan keuntungan tambahan dari jaringan 5G yang lebih ngebut.

Selain gamer, Samsung Galaxy A22 5G juga patut disasar oleh Anda yang ingin bersiap sedari awal terhadap kehadiran 5G di Indonesia. Dari segi harga, ini adalah HP gaming 3 jutaan terbaik berteknologi 5G termurah yang tidak boleh Anda lewatkan.

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Baterai awet.
  • Refresh rate layar mencapai 90 Hz.
  • Kualitas kamera cukup oke mempertimbangkan harganya.
  • Performa gaming apik, meski bukan yang terkencang.
  • Harga kompetitif.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Belum ada NFC.
Chipset MediaTek Dimensity 700 5G
OS Android 11, One UI Core 3.1
RAM 6 GB
Penyimpanan 128 GB
Layar PLS TFT, 90Hz, 6,6 inci
Kamera utama 48 MP, f/1.8, (wide), PDAF – 5 MP, f/2.2, (ultrawide) – 2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera selfie 8 MP f/2.1 (wide)
Baterai Li-Po 5000 mAh, non-removable
Varian warna Ungu, abu-abu
Kisaran harga Rp3.299.000

9. Infinix Zero X Neo

Dibekali lensa periskop 5x optical zoom

Infinix Zero X Neo dilengkapi chipset Helio G95. Melihat huruf “G”, jelas bahwa ini adalah chipset untuk kebutuhan gaming. Performanya pun tak usah ditanya lagi. Gim MOBA dan battle royale shooter yang terkenal itu dijamin lancar. Sementara gim RPG open-world dengan sistem gacha kesukaan para weeaboo itu juga playable.

Di samping performa gaming yang memadai, kekuatan HP gaming 3 jutaan terbaik Infinix Zero X Neo juga ada di kamera. Terdapat lensa periskop berkemampuan 5 kali optical zoom. Ibarat teropong, kamera ini sanggup mengambil gambar objek yang demikian jauh sambil tetap mempertahankan detailnya.

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Kinerja kamera apik.
  • Kamera periskop.
  • Refresh rate layar mencapai 90 Hz.
  • Performa gaming lancar berkat chipset gaming.
  • Cover belakang elegan.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Belum ada NFC.
Chipset Mediatek Helio G95
OS Android 11, XOS 7.6
RAM 8 GB
Penyimpanan 128 GB
Layar IPS LCD, 90Hz
Kamera utama 48 MP, f/1.8, (wide), PDAF – 8 MP, f/3.4, (periscope telephoto), PDAF – 2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera selfie 16 MP (wide)
Baterai Li-Po 5000 mAh, non-removable
Varian warna Biru, silver, hitam
Kisaran harga Rp3.099.000

10. Oppo Reno5 F

Sumber: Oppo.com

Dibekali deretan fitur berguna penunjang gaming

Performa HP gaming Oppo Reno5 F sesuai ekspektasi di kelas harga ini. Yang menjadi daya tarik lebihnya adalah deretan fitur penunjang yang menjadikan pengalaman gaming jadi lebih nyaman. Salah satunya adalah shortcut mode yang memunculkan shortcut khusus saat Anda me-minimize gim.

Shortcut ini menampilkan status pertandingan sehingga Anda tetap dapat memantau jalannya permainan selagi mengakses menu yang lain. Ketika sudah siap kembali ke gim, Anda tinggal tekan shortcut ini dan gim akan terbuka lagi secara instan.

6 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Performa gaming cukup kencang.
  • Layar sudah AMOLED.
  • Desain keren dengan bodi belakang glowing.
  • Mendukung 30
  • Baterai tergolong hemat.
  • Pengecasan cepat berkat 30W Vooc Flash Charge 4.0.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Tidak ada NFC.
Chipset Mediatek Helio P95
OS Android 11, ColorOS 11.1
RAM 8 GB
Penyimpanan 128 GB
Layar AMOLED, 430 nits (typ), 800 nits (peak), 6,34 inci
Kamera utama 48 MP, f/1.7, (wide), PDAF – 8 MP, f/2.2, (ultrawide) – 2 MP, f/2.4, (macro) – 2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera selfie 32 MP f/2.4 (wide)
Baterai Li-Po 4310 mAh, non-removable
Varian warna Hitam, ungu
Kisaran harga Rp3.499.000

Tabel Perbandingan HP Gaming 3 Jutaan

Produk Realme 8 5G Xiaomi Redmi Note 10 Pro Oppo A74 5G Vivo V21 Poco X3 Pro Xiaomi Mi 11 Lite Samsung Galaxy A32 Samsung Galaxy A22 5G Infinix Zero X Neo Oppo Reno5 F
Chipset MediaTek Dimensity 700 5G Qualcomm Snapdragon 732G Qualcomm Snapdragon 480 Qualcomm Snapdragon 720G Qualcomm Snapdragon 860 Qualcomm Snapdragon 732G Mediatek Helio G80 MediaTek Dimensity 700 5G Mediatek Helio G95 Mediatek Helio P95
OS Android 11, Realme UI 2.0 Android 11, MIUI 12 ColorOS 11.1 berbasis Android 11 Android 11, Funtouch 11.1 Android 11, MIUI 12.5 Android 11, MIUI 12 Android 11, One UI 3.1 Android 11, One UI Core 3.1 Android 11, XOS 7.6 Android 11, ColorOS 11.1
RAM 8 GB 8 GB 6 GB 8 GB 8 GB 6 GB 8 GB 6 GB 8 GB 8 GB
Penyimpanan 128 GB 128 GB 128 GB 128 GB 256 GB 128 GB 128 GB 128 GB 128 GB 128 GB
Layar IPS LCD 90 Hz 480 nits (typ) 600 nits (peak), 6,5 inci AMOLED 120 Hz 450 nits (typ) 1200 nits (peak), 6,67 inci IPS LCD, 90Hz, 480 nits (typ) AMOLED, 90Hz, HDR10+, 500 nits (typ) IPS LCD, 120Hz, HDR10, 450 nits (typ) AMOLED, 1B colors, HDR10, 90Hz, 500 nits (typ), 800 nits, 6,5 inci Super AMOLED, 90Hz, 800 nits, 6,4 inci PLS TFT, 90Hz, 6,6 inci IPS LCD, 90Hz AMOLED, 430 nits (typ), 800 nits (peak), 6,34 inci
Kamera utama 48 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF – 2 MP, f/2.4, (macro) – 2 MP, f/2.4,   (depth) 108 MP, f/1.9 (wide), PDAF – 8 MP, f/2.2 (ultrawide) – 5 MP, f/2.4,   (macro), AF – 2 MP, f/2.4, (depth) 48 MP, f/1.7, (wide) PDAF – 8 MP, f/2.2, (ultrawide) – 2 MP, f/2.4,   (macro) – 2 MP, f/2.4, (depth) 64 MP, f/1.8, (wide), PDAF, OIS – 8 MP f/2.2, (ultrawide) – 2 MP, f/2.4,   (macro) 48 MP, f/1.8, (wide) PDAF – 8 MP, f/2.3, (ultrawide) – 2 MP, f/2.4,   (macro) – 2 MP, f/2.4, (depth) 64 MP, f/1.8, (wide), PDAF – 8 MP, f/2.2, (ultrawide) – 5 MP, f/2.4,   (macro), AF 64 MP, f/1.8, (wide), PDAF – 8 MP, f/2.2, (ultrawide) – 5 MP, f/2.4,   (macro) – 5 MP, f/2.4, (depth) 48 MP, f/1.8, (wide), PDAF – 5 MP, f/2.2, (ultrawide) – 2 MP, f/2.4,   (depth) 48 MP, f/1.8, (wide), PDAF – 8 MP, f/3.4, (periscope telephoto), PDAF – 2   MP, f/2.4, (depth) 48 MP, f/1.7, (wide), PDAF – 8 MP, f/2.2, (ultrawide) – 2 MP, f/2.4,   (macro) – 2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera selfie 16 MP f/2.1 (wide) 16 MP f/2.5 (wide) 16 MP f/2.0 (wide) 44 MP, f/2.0, (wide), AF, OIS 20 MP f/2.2 (wide) 16 MP f/2.5 (wide) 20 MP f/2.2 (wide) 8 MP f/2.1 (wide) 16 MP (wide) 32 MP f/2.4 (wide)
Baterai Li-Po 5000 mAh, non-removable Li-Po 5020 mAh, non-removable Li-Po 5000 mAh, non-removable Li-Po 4000 mAh, non-removable Li-Po 5160 mAh, non-removable Li-Po 4250 mAh, non-removable Li-Po 5000 mAh, non-removable Li-Po 5000 mAh, non-removable Li-Po 5000 mAh, non-removable Li-Po 4310 mAh, non-removable
Varian warna Hitam, ungu Biru, abu-abu, bronze Hitam, silver Hitam, diamond flare Biru, metal bronze, hitam Biru, pink, hitam Putih, hitam, biru, ungu Ungu, abu-abu Biru, silver, hitam Hitam, ungu
Kisaran harga Rp3.799.000 Rp3.635.000 Rp3.899.000 Rp3.550.000 Rp3.899.000 Rp3.899.000 Rp3.799.000 Rp3.299.000 Rp3.099.000 Rp3.499.000
Periksa ketersediaan Cek di Shopee Cek di Lazada Cek di Blibli Cek di Shopee Cek di Lazada Cek di Blibli Cek di Shopee Cek di Lazada Cek di Blibli Cek di Shopee Cek di Lazada Cek di Blibli Cek di Shopee Cek di Lazada Cek di Blibli Cek di Shopee Cek di Lazada Cek di Blibli Cek di Shopee Cek di Lazada Cek di Blibli Cek di Shopee Cek di Lazada Cek di Blibli Cek di Shopee Cek di Lazada Cek di Blibli Cek di Shopee Cek di Lazada Cek di Blibli

Kesimpulan

HP di kelas harga 3 jutaan memiliki spesifikasi cukup mumpuni untuk kebutuhan gaming. Kendati begitu, Anda mungkin harus membuat kompromi pada gim-gim berat. Agar gameplay tetap mulus, Anda mungkin hanya bisa memainkannya pada setting grafis rendah.

Jika Anda belum tahu, spesifikasi terpenting sebuah HP gaming 3 jutaan terbaik yang paling menentukan performanya adalah SoC atau chipset. Jadi, ketika menyeleksi produk, cobalah untuk membandingkan masing-masing chipset-nya. Setelah itu, baru pertimbangkan spesifikasi dan fitur yang lain agar pilihan Anda makin mantap. Selamat push rank dengan HP gaming baru Anda!

Diperbaharui pada 2 Juni 2023
  • Seluruh materi pada konten ini dikurasi secara independen oleh PickyBest. Kami mungkin mendapatkan sedikit komisi dari setiap pembelian produk yang terjadi. Namun tenang, tidak ada penambahan biaya apa pun bagi Anda.

You may also like

Comments are closed.