Ibu & Anak

11 Rekomendasi Popok Terbaik untuk Bayi Baru Lahir

Di antara bermacam produk kebutuhan bayi, popok menjadi salah satu produk vital yang harus selalu tersedia. Karena kulit bayi begitu rentan dengan gesekan dan rangsangan dari luar, para orang tua harus menyediakan popok bayi terbaik, terlebih untuk bayi baru lahir (newborn).

Selain MamyPoko, Sweety, dan Pampers, masih banyak produsen popok bayi berkualitas di Indonesia. Guna menemukan popok bayi baru lahir terbaik, pada artikel ini PickyBest rangkum rekomendasinya. Sebelum itu, pahami dulu cara memilihnya. Yuk, disimak sampai akhir!

Diperbaharui pada 21 Februari 2024
  • Seluruh materi pada konten ini dikurasi secara independen oleh PickyBest. Kami mungkin mendapatkan sedikit komisi dari setiap pembelian produk yang terjadi. Namun tenang, tidak ada penambahan biaya apa pun bagi Anda.

Cara Memilih Popok untuk Bayi Baru Lahir

Berikut adalah panduan kami dalam memilih popok bayi baru lahir terbaik. Simak dengan saksama, ya!

Pilih Popok Bayi berdasarkan Tipenya

Pilih diaper atau cloth diapers? Anda bisa memilih salah satu dari dua tipe popok bayi baru lahir terbaik ini sesuai gaya hidup dan kenyamanan bayi Anda. Untuk detailnya, tengoklah ulasan berikut!

Tipe Sekali Pakai (Diaper): Unggul dari Segi Kepraktisan dan Kehigienisan

Popok sekali pakai (diaper) pada dasarnya lebih nyaman dan mudah dipakai dengan bantuan perekat atau karet elastis untuk membuatnya kencang pada pantat bayi. Popok ini lebih praktis dipakai saat bepergian maupun di rumah. Ketika beperigan, Anda bisa membuang popok kotor tanpa harus membawanya pulang.

Popok jenis ini biasanya memiliki penyerap ultra dan lapisan dalam yang dapat menjaga kulit bayi lembap akibat basah. Tipe popok ini juga tidak mudah bocor dan lebih kecil menimbulkan risiko ruam popok.

Hanya saja, Anda akan sulit mengecek bahan popok ini yang terkadang menyebabkan reaksi alergi pada bayi tertentu. Selain itu, popok bayi sekali pakai juga kurang ramah lingkungan.

Tipe Pakai Berulang (Clodi/Cloth Diapers): Berbahan Kain yang Bisa Dipakai Berulang

Clodi atau cloth diapers adalah inovasi popok kain yang bentuknya hampir menyerupai popok sekali pakai. Jenis popok ini terbuat dari kain khusus yang lembut dan dapat menampung urin dengan baik.

Ada dua bagian pada popok ini, yaitu lapisan insert (bagian dalam yang tebal menyerupai handuk) dan lapisan outer (bagian luar yang kedap air atau waterproof).

Cloth diapers bisa dicuci dan dipakai berulang kali karena terbuat dari kain, sehingga dapat menghemat pengeluaran Anda. Selain itu, cloth diapers juga ramah lingkungan dan tidak mengandung bahan berbahaya.

Namun, sebagian dari popok ini mungkin tidak melakukan penyerapan sebaik diaper. Untuk itu, Anda harus menyediakan pembersih ketika sewaktu-waktu terjadi kebocoran.

Sesuaikan Cara Pakai Popok dengan Perkembangan Bayi

Setiap bayi akan tumbuh sepanjang waktu. Hal tersebut membuat jenis popok bayi baru lahir terbaik yang digunakannya pun harus mengikuti perkembangan. Berikut uraiannya.

Tipe Perekat: Cocok untuk Bayi yang Belum Banyak Gerak

Ketika bayi Anda belum bisa duduk atau berdiri, jenis popok tipe perekat ideal untuk diberikan kepadanya. Anda bisa dengan mudah memasang popok saat bayi dalam posisi telentang. Cukup angkat pantat bayi Anda, kemudian sesuaikan popok tepat di bawah pantat dan rekatkan strap pada kedua sisinya.

Kelebihan dari popok perekat adalah harganya yang lebih murah dibandingkan popok celana. Berkat kelebihannya ini, popok perekat cocok untuk bayi baru lahir hingga usia 6 bulan ketika mereka lebih sering buang air besar, terutama setelah diberi makan.

Tipe Celana: Memudahkan Penggunaan pada Bayi yang Mulai Aktif

Ketika bayi Anda berusia 6 bulan, dirinya mungkin lebih sering berguling dan merangkak. Sebab pergerakannya menjadikan pemasangan popok perekat lebih sulit, Anda bisa mengganti popoknya dengan popok celana yang bisa dipasangkan maupun dilepas ketika bayi mulai aktif.

Popok celana didesain sesuai ukuran tubuh bayi dengan disertai pita elastis yang lembut di bagian pinggang dan sekitar kaki. Tali pengikat membuat popok celana tak mudah lepas. Selain itu, popok celana juga memudahkan Anda saat berada di luar rumah.

Pilih Ukuran Popok berdasarkan Berat Bayi

Setiap bayi mempunyai bentuk dan ukuran tubuh yang berbeda. Cara tepat untuk menemukan ukuran popok yang pas yakni dilihat dari berat bedan bayi. Acuan umumnya adalah sebagai berikut:

  • Popok ukuran M cocok untuk bayi dengan berat badan 6 – 11 kg.
  • Popok ukuran L ideal bagi berat badan bayi 9 – 14 kg.

Dalam beberapa kasus, Anda mungkin memiliki dua pilihan ukuran sebab rentang berat bayi Anda yang tumpang tindih. Sebagai contoh, bayi dengan berat 9 – 11 kg, otomatis bisa memakai ukuran M dan L.

Untuk mengatasi hal ini, cobalah lihat ukuran perut dan kaki bayi Anda. Jika tubuhnya cenderung ramping, Anda bisa memilih popok ukuran M yang lebih kecil, dan begitu pula sebaliknya.

Perhatikan Lapisan, Formula Khusus, dan Daya Serapnya

Cek juga lapisan, formula, dan daya serap popok. Berikut penjelasannya:

  • Lapisan popok sekali pakai harus 3 lapis (dalam, inti, dan luar) yang cukup tebal. Cek juga apakah lapisan dalam dan inti popok berpori atau tidak. Lapisan berpori akan mengurangi gesekan popok dengan kulit, menjaga kulit agar bisa bernapas, dan mengurangi ruam pada area pantat.
  • Formula khusus seperti zinc oxide, aloe vera, dan petroleum pada popok mampu menjaga kulit bayi tetap kering.
  • Daya serap popok harus baik dengan lapisan AGM (absorbent gelling material) yang sanggup menahan pipis atau kotoran bayi dengan menjaga pH kulit tetap seimbang.

Pilih yang Bahannya Lembut agar Meminimalkan Potensi Iritasi

Kulit bayi yang lembut dan sensitif rentan terhadap iritasi. Agar tidak menimbulkan kekhawatiran, pilihlah popok yang bahannya lembut. Namun, tingkat kelembutan antara satu produk dengan lainnya tidaklah sama. Karena itu, bacalah ulasan pengguna perihal tingkat kelembutan bahan dari popok yang akan Anda beli.

Pilihlah popok yang diklaim “lembut” atau “hipoalergenik”. Selain itu, Anda juga bisa mencari produk yang menyertakan bukti sertifikasi yang memastikan bahannya aman, misalnya terbuat dari 100% katun organik.

10 Rekomendasi Popok Terbaik untuk Bayi Baru Lahir

Berikut adalah sepuluh rekomendasi popok bayi baru lahir terbaik. Pilih popok bayi sesuai kenyamanan bayi Anda, serta tidak terlalu membebani pengeluaran Anda. Selamat memilih!

1. MamyPoko Royal Soft NB 84

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Dilengkapi bahan extra dry speed wave yang bisa menyerap pipis berkali-kali

Popok bayi baru lahir terbaik dengan perekat ini bisa dipakai untuk bayi baru lahir dengan berat kurang dari 5 kg. Fiturnya meliputi extra dry speed wave, alias kain lembut bergelombang yang dapat menyerap pipis dengan cepat sekaligus membuat permukaan popok tetap kering.

Kelebihan lain dari popok sekali pakai ini yaitu memiliki ban pinggang berlekuk yang bisa melindungi pusar bayi baru lahir. MamyPoko melengkapi perekat lembut yang tersusun dari bahan yang minim potensi iritasi. Lapisan pelindungnya juga dibuat agar selembut kapas dan berpori sehingga adem dan melindungi kulit bayi dari ruam popok.

Tipe popok Sekali pakai (diaper)
Tipe cara pakai Perekat
Isi 84 popok
Untuk berat bayi Newborn – 5 kg
Kisaran harga Rp173.000

2. Merries Pants Good Skin M 34

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Popok terbaik nomor 1 di Jepang dengan daya serap tinggi!

Keunggulan popok bayi baru lahir terbaik ini meliputi daya serap yang mencapai 250 mL, menjadikannya tidak mudah bocor. Diaper ini terbuat dari material berkualitas tinggi dengan kelembutan seperti katun yang membantu tidur atau aktivitas bayi Anda tetap nyaman seharian.

Selain itu, popok sekali pakai tipe celana ini dibekali karet elastis yang takkan menimbulkan bekas di pinggang bayi. Per pack-nya berisikan hingga 34 popok celana siap pakai. Merries Pants Good Skin M 34 tersedia dalam ukuran M yang bisa dipakai untuk bayi dengan berat 7 – 12 kg.

Tipe popok Sekali pakai (diaper)
Tipe cara pakai Celana
Isi 34 popok
Untuk berat bayi 7 – 12 kg (ukuran M)
Kisaran harga Rp72.000

3. MAKUKU SAP Diapers Comfort

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Popok bersertifikat yang memiliki sirkulasi 2 arah, anti gumpal, dan tetap kering selama 8 jam

Jika Anda mencari popok bayi yang inovatif, produk dari MAKUKU ini bisa menjadi pilihan. Berkat struktur penyerap berkecepatan tingginya membuat popok ini dapat menyerap urin lebih cepat. Dengan begitu, pantat bayi Anda lebih terlindungi dari iritasi.

Kemampuan mengunci cairannya yang tinggi tersebut juga membuat popok ini tetap kering selama 8 jam. Selain itu, popok ini juga memiliki sirkulasi 2 arah yang dapat mengurangi panas dan lembap pemicu ruam. Dengan struktur yang stabil, daya serap merata, dan fitur antigumpal, popok ini takkan membuat bayi Anda merasa berat saat bergerak.

Tipe popok Sekali pakai (diaper)
Tipe cara pakai Perekat
Isi 28 popok
Untuk berat bayi < 5 kg
Kisaran harga Rp37.675

4. Sweety Gold Comfort NB 52

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Dengan perlindungan ekstra untuk menjamin kenyamanan bayi sepanjang malam

Sweety Gold Comfort adalah popok bayi baru lahir terbaik sekali pakai dengan nilai praktis tinggi. Popok ini didesain untuk bayi dengan berat < 5 kg. Teknologi Diamond Layer pada popok ini membuatnya efektif menyerap pipis ekstra cepat untuk memelihara kulit bayi tetap kering.

Lapisan popok ini cukup tipis, namun tetap sanggup menyerap dan menahan cairan lebih banyak. Produk ini dilengkapi soft magic tape yang dapat direkatkan berulang kali. Ada juga soft stretchable waistband yang membuat popok lebih fit di badan bayi.

Tipe popok Sekali pakai (diaper)
Tipe cara pakai Perekat
Isi 52 popok
Untuk berat bayi < 5 kg
Kisaran harga Rp96.200

5. Pampers Premium Care NB 52

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Popok perekat dengan lima keunggulan

Popok bayi baru lahir terbaik dengan perekat ini hadir dengan 5 keunggulan. Pertama, popok terbuat dari bahan selembut sutra yang bisa menyelimuti bayi dengan nyaman. Selain itu, popok ini juga memiliki gel berdaya serap tinggi yang dapat mendistribusikan basahan secara merata.

Tak hanya itu, Pampers Premium Care NB 52 menawarkan sirkulasi udara 360o untuk membuat seluruh area popok tetap kering. Dilengkapi lotion perlindungan kulit, bayi Anda takkan merasa gatal selama dan sesudah pemakaian popok.

Tipe popok Sekali pakai (diaper)
Tipe cara pakai Perekat
Isi 52 popok
Untuk berat bayi Newborn – 5 kg
Kisaran harga Rp143.600

6. Miabelle Popok Polos

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Terbuat dari bahan yang nyaman dan lembut dengan 7 pilihan warna yang cantik

Popok ini terbuat dari bahan yang sangat lembut sehingga nyaman dikenakan bayi baru lahir. Popok dengan bahan dasar kain ini juga lebih aman untuk bayi karena bebas bahan kimia. Selain aman, popok ini juga dapat menghemat pengeluaran Anda karena bisa dicuci dan dipakai berulang.

Popok yang cocok untuk newborn ini dikemas dalam satu set, di mana setiap paketnya terdiri dari 3 lembar popok. Sesuai namanya, Miabelle Popok Polos hadir tanpa motif dengan 7 pilihan warna yang cantik, yaitu pink, orange, kuning, hijau, tosca, biru, dan ungu.

Tipe popok Popok kain
Tipe cara pakai Tali
Isi 3 popok
Untuk berat bayi Newborn
Kisaran harga Rp24.900

7. Nepia Genki! Premium Soft Tape NB 44

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Dibuat dengan teknologi Jepang yang canggih dan higienis

Popok bayi baru lahir terbaik ini dikhususkan untuk bayi baru lahir dengan bobot kurang dari  5 kg. Disematkannya lapisan dalam membuat popok lebih aman ketika bersentuhan dengan kulit bayi. Selain berasal dari bahan ekstra lembut, daya serap pipis popok ini pun lebih banyak.

Nepia Genki! Premium Soft Tape NB 44 begitu nyaman berkat rancangan teknologi Jepang yang selain canggih, juga diproses secara higienis. Sisi penahan popok dibuat lebih lebar untuk cegah kebocoran. Didukung perekat yang mudah dilepas-pasang, tak butuh waktu lama untuk memasang popok ini.

Tipe popok Sekali pakai (diaper)
Tipe cara pakai Perekat
Isi 44 popok
Untuk berat bayi Newborn – 5 kg
Kisaran harga Rp124.300

8. Sensi Dry Pants S40

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Cepat kering dan tahan lama, bikin pantat bayi bebas ruam dan iritasi!

Popok berbahan ekstra lembut ini memiliki lapisan ganda antibocor pada kedua bagian pahanya untuk mencegah kebocoran dari samping. Dengan lapisan lembut berpori, popok ini memberikan sirkulasi udara yang lancar sehingga bayi Anda tetap nyaman karena kesegaran kulitnya terjaga.

Berkat desainnya yang ramping, popok ini tidak mudah melorot ketika bayi Anda bergerak aktif. Ditunjang penyerap super yang bekerja cepat dalam mengunci cairan membuat permukaan popok ini lebih cepat kering dan tahan lama.

Tipe popok Sekali pakai (diaper)
Tipe cara pakai Celana
Isi 40 popok
Untuk berat bayi 3 – 8 kg
Kisaran harga Rp40.999

9. Baby Happy Pants S38+2

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Jaminan popok tetap kering hingga 12 jam

Sebagai disposable baby diapers, produk ini sangat mengutamakan kenyamanan bayi Anda dengan memilih bahan yang paling halus. Popok anti bocor ini tidak mudah melorot karena dilengkapi karet pinggang yang lebih tinggi. Selain itu, popok ini juga memiliki daya serap yang cepat dan tahan hingga 12 jam.

Produk ini akan membuat kulit bayi Anda akan tetap kering sehingga membuatnya merasa nyaman lebih lama. Dengan jumlah kapas yang lebih banyak membuat popok ini juga dapat menyerap urin lebih banyak. Meski memiliki kapas yang lebih banyak, popok ini tetap tipis karena didukung teknologi double pressure yang dimilikinya.

Tipe popok Sekali pakai (diaper)
Tipe cara pakai Celana
Isi 40 popok
Untuk berat bayi 5 – 10 kg
Kisaran harga Rp44.900

10. Goo.n Excellent Dry Tape NB 48

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Mengutamakan teknologi dan bahan unggul untuk kesehatan kulit bayi

Dry Tape NB 48 dibekali inovasi berupa kemampuan serap hingga 5x lebih tinggi. Dengan begitu, kulit bayi Anda tak hanya sekadar kering, namun juga bebas kebocoran. Lapisan berpori di seluruh permukaan back sheet membebaskan gerah dan kemungkinan terjadinya ruam popok.

Fitur lain untuk mendukung kenyamanan popok bayi baru lahir terbaik ini adalah teknologi PeeLock System yang akan menjaga pipis dan kotoran bayi tetap terkunci. Belum usai, teknologi Pee Sign pada popok Goo.n satu ini akan menampilkan garis biru sebagai alarm ketika popok sudah penuh.

Tipe popok Sekali pakai (diaper)
Tipe cara pakai Perekat
Isi 48 popok
Untuk berat bayi Newborn – 5 kg
Kisaran harga Rp115.000

11. Fluffy Baby Diapers Tape S 40 Pcs

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Lapisannya sangat lembut, cegah kulit bayi iritasi!

Popok dengan desain simpel ini memiliki harga yang sangat ekonomis sehingga lebih menghemat pengeluaran Anda. Ditunjang perekat yang sangat kuat meski direkatkan berulang kali membuat Anda tidak perlu khawatir ketika si kecil bergerak aktif. Desain popok ini juga lebih tipis sehingga tidak membuat bayi Anda leluasa menggerakkan kakinya.

Popok yang sangat cocok untuk newborn ini memiliki perlindungan ganda dari kebocoran sehingga Anda bisa lebih tenang tanpa takut rembes. Popok ini juga akan tetap kering meski sudah digunakan selama 4-5 jam karena memiliki daya serap yang cukup bagus. Apalagi, popok ini juga memiliki lapisan super lembut, bayi Anda takkan iritasi dan merasa nyaman selama penggunaan.

Tipe popok Sekali pakai (diaper)
Tipe cara pakai Perekat
Isi 40 popok
Untuk berat bayi 0 – 5 kg
Kisaran harga Rp40.900

Panduan Mengenakan Popok untuk Bayi yang Tepat

Berikut adalah petunjuk umum dalam mengenakan popok bayi baru lahir terbaik.

  • Pastikan Anda selalu mencuci tangan sebelum memasangkan popok pada bayi.
  • Lakukan pemasangan dengan hati-hati, terutama sewaktu mengangkat kaki bayi Anda. Untuk jenis diaper dengan perekat, pastikan bagian belakang popok sejajar dengan pusar bayi.
  • Tempelkan strip perekat dengan benar dan pastikan tidak perekat tak mengenai kulit bayi.
  • Jika Anda menggunakan popok kain tradisional, lipat terlebih dahulu popok menjadi ½ segitiga, lalu tempatkan di bawah bayi Anda. Sisi terpanjang segitiga harus berada di bagian punggung, sehingga Anda bisa menarik sudut yang lebih lancip dari bawah kaki ke atas.
  • Lipat kedua sisi samping ke depan sampai tumpang tindih, lalu kencangkan dengan peniti.

Yuk, cek rekomendasi popok bayi dari PickyBest lainnya!

Kesimpulan

Popok bayi adalah produk yang harus selalu Anda sediakan untuk menunjang aktivitas bayi. Pilihlah popok yang nyaman dikenakan berdasarkan tingkat aktivitas dan usianya. Apabila Anda ingin bepergian, popok sekali pakai (diaper) merupakan solusi tepat, tapi kalau mau hemat pilihlah popok kain.

Pilihlah popok bayi baru lahir terbaik yang dikeluarkan merek kenamaan, seperti yang telah kami rekomendasikan pada daftar sebelumnya. Semoga bayi Anda cocok dengan popok pertamanya. Jika tidak, Anda bisa beralih ke merek lain sampai si kecil nyaman. Selamat mencoba!

You may also like

Comments are closed.