10 Rekomendasi Skincare Hada Labo Terbaik
Jika Anda suka menggunakan produk skincare, pasti Anda sudah tidak asing dengan merek Hada Labo. Hada Labo adalah merek produk skincare yang berasal dari Jepang. Selain face wash, Hada Labo juga memproduksi toner dan moisturizer. Produk tersebut dapat digunakan pada segala jenis kulit.
Melalui artikel kali ini, PickyBest akan mengulas rekomendasi skincare Hada Labo terbaik. Rekomendasinya termasuk Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening Cream, Hada Labo Gokujyun Premium Ultimate Moisturizing Lotion, dan Hada Labo Perfect 3D Gel. Yuk, silakan simak informasi mengenai produk Hada Labo berikut ini.
Daftar Isi
10 Rekomendasi Skincare Hada Labo Terbaik
Berikutnya, kami akan mengulas rekomendasi sepuluh skincare Hada Labo terbaik yang bisa dijadikan referensi bagi Anda. Selamat memilih!
1. Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening Essence

Sumber: Rohto.co.id
Mencerahkan kulit dan menyamarkan flek hitam
Skincare Hada Labo terbaik ini mengandung arbutin yang bermanfaat untuk mencerahkan kulit dan menyamarkan flek hitam di wajah. Selain itu, produk ini juga mengandung vitamin C yang bisa meratakan warna kulit. Gunakan produk ini dengan mengusapkannya ke wajah secukupnya sampai meresap.
Jenis skincare | Essence |
Ukuran | 30 g |
Kisaran harga | Rp140.000 |
2. Hada Labo Tamagohada Ultimate Mild Peeling Face Wash

Sumber: Rohto.co.id
Wajah bebas dari kotoran, minyak, dan sel kulit mati
Minyak dan kotoran di wajah bisa menyebabkan penyumbatan pada pori-pori. Untuk mengatasinya, Anda bisa menggunakan Hada Labo Tamagohada Ultimate Mild Peeling Face Wash. Di dalamnya terdapat perpaduan AHA dan BHA yang dapat membersihkan wajah dari sel-sel kulit mati.
Selain itu, skincare Hada Labo terbaik ini juga diklaim dapat mengatasi kulit yang kusam, mencerahkan, dan melembutkannya. Cara pakainya cukup mudah. Ambil produk ini secukupnya kemudian usapkan pada seluruh wajah dengan merata dan bilas menggunakan air.
Jenis skincare | Face wash |
Ukuran | 100 mL |
Kisaran harga | Rp63.000 |
3. Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening Cream

Sumber: Rohto.co.id
Membuat kulit menjadi cerah dan bebas flek hitam
Pada malam hari, Anda bisa menggunakan Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening Cream. Krim ini diklaim tidak hanya bisa membuat kulit menjadi cerah, namun juga menyamarkan flek hitam di wajah. Aplikasikan skincare Hada Labo terbaik ini secukupnya pada seluruh wajah sampai meresap.
Jenis skincare | Night cream |
Ukuran | 40 g |
Kisaran harga | Rp95.500 |
4. Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Sheet Mask

Sumber: Rohto.co.id
Membuat kulit menjadi lembap dan terhidrasi
Selain whitening cream, Hada Labo juga mengeluarkan sheet mask. Di dalam satu kemasannya terdapat 7 lembar sheet mask yang bisa Anda gunakan setiap hari. Kombinasi bahan-bahan aktifnya dapat membuat kulit menjadi lembap, lebih lembut, dan terhidrasi.
Sebelum menggunakan skincare Hada Labo terbaik ini, bersihkan terlebih dahulu wajah Anda menggunakan face wash. Pakailah sheet mask ini sampai menutupi seluruh wajah dan diamkan sampai meresap.
Jenis skincare | Sheet mask |
Ukuran | Tidak ada keterangan |
Kisaran harga | Rp95.000 |
5. Hada Labo Gokujyun Premium Ultimate Moisturizing Lotion

Sumber: Rohto.co.id
Efektif untuk melembapkan kulit yang sangat kering
Agar kulit menjadi lembap, coba gunakan Hada Labo Gokujyun Premium Ultimate Moisturizing Lotion. Selain melembapkan kulit, produk ini juga dapat mengunci kelembapan tersebut sehingga kulit terhidrasi dengan baik. Maka, produk ini disarankan untuk digunakan pada kulit yang sangat kering.
Produk ini diklaim mampu memperbaiki skin barrier. Formulanya sesuai dengan pH kulit dan tidak mengandung pewangi, alkohol, serta pewarna sehingga risiko iritasinya rendah. Pakailah skincare Hada Labo terbaik ini secukupnya pada seluruh wajah secara merata.
Jenis skincare | Toner |
Ukuran | 100 mL |
Kisaran harga | Rp85.000 |
6. Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Light Lotion

Sumber: Rohto.co.id
Cocok diaplikasikan pada kulit yang berminyak
Apakah Anda pemilik kulit berminyak? Jika begitu, maka Anda akan cocok dengan skincare Hada Labo terbaik yang satu ini. Produk ini dapat melembapkan sekaligus mengunci kelembapan kulit wajah.
Anda bisa memakainya pada wajah yang sudah dibersihkan. Usapkan pada wajah dengan lembut dan merata sampai meresap dengan baik.
Jenis skincare | Toner |
Ukuran | 100 mL |
Kisaran harga | Rp47.000 |
7. Hada Labo Tamagohada Ultimate Mild Peeling Face Wash Make Up Remover

Sumber: Rohto.co.id
Efektif untuk membersihkan makeup di wajah
Untuk membersihkan makeup, Anda bisa menggunakan produk ini. Karena di dalamnya terdapat kandungan AHA dan BHA, skincare Hada Labo terbaik ini diklaim efektif untuk merawat kulit yang kusam agar tampak cerah dan lembut. Dengan perlahan, gunakan produk ini secukupnya pada wajah.
Jenis skincare | Face wash |
Ukuran | 100 mL |
Kisaran harga | Rp63.000 |
8. Hada Labo Perfect 3D Gel

Sumber: Rohto.co.id
Produk dengan tiga manfaat utama sekaligus
Hada Labo Perfect 3D Gel merupakan produk yang kaya akan manfaat. Selain melembapkan, produk ini dapat mencerahkan dan berperan sebagai anti-aging. Kandungan hyaluronic acid-nya bisa menjaga kelembapan kulit wajah Anda tanpa memicu terjadinya penyumbatan pada pori-pori wajah.
Skincare Hada Labo terbaik yang sudah memenuhi standar BPOM ini dapat membantu mencerahkan kulit, melawan radikal bebas, dan memudarkan noda hitam di wajah. Pakailah produk ini secukupnya pada wajah secara merata.
Jenis skincare | Night cream |
Ukuran | 40 g |
Kisaran harga | Rp108.000 |
9. Hada Labo Tamagohada Ultimate Mild Peeling Lotion

Sumber: Rohto.co.id
Bisa mengatasi tampilan kulit yang kusam
Sebagai exfoliating toner, produk ini dapat mengangkat sel-sel kulit mati, minyak dan kotoran serta membuat wajah menjadi cerah. Manfaat tersebut dapat diperoleh berkat perpaduan antara PHA dan tranexamic acid-nya. Produk ini bisa mengatasi kulit yang kusam dan memperbaiki tekstur kulit sehingga menjadi lembut.
Produk ini cocok diaplikasikan pada segala jenis kulit. Produk ini juga tidak mengandung alkohol, pewarna, dan fragrance, sehingga lebih aman. Pakailah skincare Hada Labo terbaik ini pada seluruh wajah secara merata. Setelah itu, disarankan untuk memakai hydrating toner jika Anda memiliki kulit yang kering.
Jenis skincare | Toner |
Ukuran | 100 mL |
Kisaran harga | Rp69.500 |
10. Hada Labo Gokujyun Alpha Ultimate Anti Aging Milk

Sumber: Rohto.co.id
Dapat memberikan nutrisi pada kulit
Hada Labo Gokujyun Alpha Ultimate Anti Aging Milk mengandung collagen, hyaluronic acid, dan vitamin A. Kombinasi ketiga bahan tersebut dapat memberikan nutrisi pada kulit dan membantu menyamarkan garis halus di wajah. Hasilnya, kulit menjadi lebih halus.
Skincare Hada Labo terbaik ini aman untuk digunakan pada kulit karena telah memenuhi standar BPOM. Pakailah produk ini secukupnya pada wajah secara merata dan tunggu sampai meresap dengan baik.
Jenis skincare | Moisturizer |
Ukuran | 100 mL |
Kisaran harga | Rp55.000 |
Tabel Perbandingan Skincare Hada Labo Terbaik
Produk | Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening Essence | Hada Labo Tamagohada Ultimate Mild Peeling Face Wash | Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening Cream | Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Sheet Mask | Hada Labo Gokujyun Premium Ultimate Moisturizing Lotion | Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Light Lotion | Hada Labo Tamagohada Ultimate Mild Peeling Face Wash Make Up Remover | Hada Labo Perfect 3D Gel | Hada Labo Tamagohada Ultimate Mild Peeling Lotion | Hada Labo Gokujyun Alpha Ultimate Anti Aging Milk |
![]() | ![]() | ![]() | ![]() | ![]() | ![]() | ![]() | ![]() | ![]() | ![]() | |
Jenis skincare | Essence | Face wash | Night cream | Sheet mask | Toner | Toner | Face wash | Night cream | Toner | Moisturizer |
Ukuran | 30 g | 100 mL | 40 g | Tidak ada keterangan | 100 mL | 100 mL | 100 mL | 40 g | 100 mL | 100 mL |
Kisaran harga | Rp140.000 | Rp63.000 | Rp95.500 | Rp95.000 | Rp85.000 | Rp47.000 | Rp63.000 | Rp108.000 | Rp69.500 | Rp55.000 |
Periksa ketersediaan | Cek di Shopee Cek di Tokopedia Cek di Lazada | Cek di Shopee Cek di Tokopedia Cek di Lazada | Cek di Shopee Cek di Tokopedia Cek di Lazada | Cek di Shopee Cek di Tokopedia Cek di Lazada | Cek di Shopee Cek di Tokopedia Cek di Lazada | Cek di Shopee Cek di Tokopedia Cek di Lazada | Cek di Shopee Cek di Tokopedia Cek di Lazada | Cek di Shopee Cek di Tokopedia Cek di Lazada | Cek di Shopee Cek di Tokopedia Cek di Lazada | Cek di Shopee Cek di Tokopedia Cek di Lazada |
Yuk, cek rekomendasi skincare dari PickyBest lainnya!
Kesimpulan
Demikian pembahasan mengenai rekomendasi skincare Hada Labo. Setelah Anda membacanya, apakah ada produk yang menarik bagi Anda? Selain harganya relatif ekonomis, Hada Labo memiliki varian yang lengkap dan cocok dipakai pada segala jenis kulit.
Namun, pemakaian produk skincare sebenarnya tidak memberikan hasil yang instan. Oleh karena itu, Anda perlu merawat kulit dengan skincare Hada Labo terbaik secara teratur dan konsisten. Dengan begitu, Anda bisa memperoleh hasil yang baik. Selamat perawatan!