Kosmetik & Kesehatan

10 Rekomendasi Bedak untuk Kulit Berminyak Terbaik

Apabila Anda punya wajah yang berminyak, maka pastikan bedak yang Anda pakai mempunyai label non-comedogenic atau non-acnegenic. Kedua jenis bedak tersebut akan membantu mencegah wajah mengalami bruntusan, komedo, atau bahkan jerawat.

Di artikel ini, PickyBest akan menjelaskan cara memilih bedak untuk kulit berminyak. Tidak hanya itu, kami juga telah merangkum sepuluh produk terbaik dari merek-merek seperti Innisfree, Nars, Revlon, dan banyak lagi. Ikuti artikel ini sampai selesai, ya!

Cara Memilih Bedak untuk Kulit Berminyak

Pada bagian ini, kami akan memaparkan trik memilih bedak untuk kulit berminyak. Selengkapnya dapat Anda lihat berikut ini!

Pilihlah Bedak Tabur yang Lebih Unggul dalam Mengontrol Minyak

Bedak tabur merupakan kosmetik yang sangat direkomendasikan untuk wanita pemilik kulit berminyak. Pasalnya, partikel bubuk dapat melakukan covering wajah secara menyeluruh sekaligus menyerap minyak, membuat makeup jadi lebih awet.

Bila Anda berencana membeli bedak tabur, periksalah kemasannya. Pilih wadah yang bertutup rapat sehingga bedak tidak akan tumpah saat Anda bawa bepergian. Kemudian, siapkan juga aplikator kuas besar untuk memulas bedak untuk kulit berminyak ke wajah.

Utamakan yang Berformula Ringan dan Memiliki Label Non-comedogenic

blank

Untuk menghindari risiko komedo dan jerawat, pilih bedak untuk kulit berminyak yang non-comedogenic dan non-acnegenic.

  • Bedak non-comedogenic tidak tersusun dari bahan-bahan yang memicu penyumbatan pori-pori wajah, sehingga minyak tidak menumpuk dan mengundang bakteri penyebab jerawat.
  • Bedak non-acnegenic secara khusus membantu pencegahan jerawat semakin parah.

Jika Ingin Menggunakan Bedak Padat, Pilihlah yang Mengandung Formula Oil Control

blank

Walau bedak padat kurang ideal untuk kulit berminyak, Anda tetap bisa memilihnya asal mengandung formula pengontrol minyak dan tidak dibekali properti foundation.

  • Formula oil control akan mencegah minyak merusak lapisan makeup, serta membuat wajah terlihat halus dan matte.
  • Absennya komponen foundation akan membuat makeup Anda tetap natural dan tidak tebal.

Untuk mengatasi kebingungan saat memilih, kami sarankan Anda mencari bedak untuk kulit berminyak jenis padat yang mencantumkan keterangan “matte” atau “no-sebum pada nama produk atau klaimnya.

10 Rekomendasi Bedak untuk Kulit Berminyak Terbaik

Apabila Anda belum menemukan produk yang tepat, kami sarankan Anda melihat rekomendasi bedak untuk kulit berminyak terbaik yang sudah kami rangkum berikut ini. Selamat memilih!

1. LA Girl Pro Face Matte Pressed Powder

blank

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Tokopedia Cek harga di Lazada

Bedak padat yang terasa ringan untuk wajah berminyak

Anda bisa memperoleh hasil riasan yang terlihat flawless sepanjang hari dengan memakai bedak untuk kulit berminyak ini. Cukup aplikasikan dengan brush, Anda bisa memperoleh tampilan yang sempurna dan terasa ringan di wajah.

LA Girl juga menawarkan kemampuan menahan minyak dan coverage yang tinggi melalui produk ini. Dengan dua kelebihan tersebut, maka Anda yang punya kondisi wajah berminyak sangat ideal untuk menggunakan produk ini sebagai kosmetik sehari-hari.

Jenis Bedak padat
Ukuran 7gr
Kisaran harga Rp179.000

2. Innisfree No Sebum Mineral Powder

blank

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Tokopedia Cek harga di Lazada

Mengendalikan sebum tanpa menghilangkan kelembapan kulit

Innisfree No Sebum Mineral Powder dirancang untuk keperluan wajah berminyak dengan cara kerja mengontrol produk sebum. Tekstur yang lembut dari bedak ini membuatnya nyaman saat menempel di kulit wajah.

Selain ampuh untuk mengendalikan kelebihan minyak pada wajah, bedak untuk kulit berminyak ini juga menjamin kulit wajah Anda terjaga kesegarannya. Meskipun bekerja menahan sebum, produk matte ini tidak akan membuat wajah kehilangan kelembapan alaminya.

Jenis Bedak tabur
Ukuran 5gr
Kisaran harga Rp91.000

3. Laura Mercier Loose Setting Powder

blank

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Tokopedia Cek harga di Lazada

Sangat baik dalam menutupi kekurangan pada wajah

Hasil yang ditampilkan setelah pemakaian bedak untuk kulit berminyak ini adalah matte dengan sentuhan sheer. Bagi Anda yang sudah didatangi dengan tanda-tanda penuaan seperti garis halus, kerutan wajah, atau bentuk ketidaksempurnaan warna kulit juga bisa menggunakan produk ini.

Tingkat coverage yang sangat baik dari Laura Mercier Loose Setting Powder akan menyamarkan kekurangan pada wajah. Dengan begitu, maka rasa percaya diri Anda dapat terpupuk kembali!

Jenis Bedak tabur
Ukuran 29gr
Kisaran harga Rp598.000

4. MAC Blot Powder Pressed

blank

Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Tokopedia Cek harga di Lazada

Suguhkan pesona menakjubkan berupa wajah “bebas dosa”

Partikel bedak yang tipis dapat menyempurnakan riasan wajah dengan hasil yang alami dan sheer. Apalagi, MAC Blot Powder Pressed sudah dijamin aman karena telah melewati proses uji dermatologi.

Hasil yang diperoleh pun menakjubkan, kulit wajah mendapatkan tampilan yang tanpa cela serta tidak menimbulkan jerawat setelah pemakaian berhari-hari. Anda bisa menggunakan bedak untuk kulit berminyak ini sebagai setting makeup untuk mendatangi acara resmi ataupun tidak resmi.

Jenis Bedak padat
Ukuran 12gr
Kisaran harga Rp420.000

5. Nars Soft Velvet Loose Powder

blank

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Tokopedia Cek harga di Lazada

Mengantongi formula pengontrol minyak yang terbukti ampuh

Bedak untuk kulit berminyak persembahan Nars ini bukan hanya mampu bekerja sebagai setting foundation, tetapi juga menawarkan efek anti-aging seperti menyamarkan tampilan garis halus dan pori-pori wajah besar lewat teknologi soft focus finish.

Pada kondisi cuaca yang cukup ekstrim, bedak tabur dari Nars ini akan sangat membantu menjaga riasan wajah terhadap tampilan kilap akibat minyak yang tak terkontrol.

Jenis Bedak tabur
Ukuran 10gr
Kisaran harga Rp605.000

6. Revlon Touch & Glow Face Powder

blank

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Tokopedia Cek harga di Lazada

Membuat kulit wajah halus dengan warna rona merata

Diklaim sebagai bedak tabur yang dapat mengeliminasi kilap, membuat wajah Anda tampak sempurna saat ditatap oleh banyak pasang mata. Tekstur yang halus dengan formulasi bahan yang terjamin kualitasnya, Revlon Touch & Glow sangat ringan di wajah.

Bedak untuk kulit berminyak dan kusam dari Revlon ini menawarkan sejumlah performa seperti meratakan warna rona kulit. Formulasi spesial menjadikan produk ini dapat mengontrol minyak sekaligus melembapkan kulit wajah dalam jangka waktu cukup lama.

Jenis Bedak tabur
Ukuran 24gr
Kisaran harga Rp63.000

7. Make Over Silky Smooth Translucent Powder

blank

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Tokopedia Cek harga di Lazada

Dilengkapi moisturizer untuk cegah dehidrasi pada kulit wajah

Moisturizer yang terkandung dalam bedak untuk kulit berminyak ini mempunyai kemampuan untuk melembapkan dan menjaga dehidrasi kulit dengan sangat baik.

Dengan dukungan high performance particle powder, produk ini tidak akan menyumbat pori-pori meskipun mampu menahan produksi sebum dengan level yang optimal. Make Over Silky Smooth Translucent Powder tersedia dalam 5 varian warna yaitu porcelain, rosy, champagne, toffee, dan snow.

Jenis Bedak tabur
Ukuran 35gr
Kisaran harga Rp120.000

8. FOCALLURE Super Fine Loose Powder

blank

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Tokopedia Cek harga di Lazada

Ringan, mampu menyerap minyak, dan tahan lama!

Bedak dari FOCALLURE ini memastikan hasil makeup yang long-lasting berkat fungsi oil control-nya. Tak hanya itu, produk ini juga didesain dengan formula yang breathable sehingga Anda seperti tidak sedang mengenakan makeup.

Tidak hanya menyerap minyak  berlebih, FOCALLURE Super Fine Loose Powder juga mampu menjaga keseimbangan air dan minyak untuk kesegaran lebih lama. Produk ini hadir dengan 3 pilihan shade yang bisa disesuaikan dengan makeup look yang ingin Anda tonjolkan.

Jenis Bedak tabur
Ukuran Tidak disebutkan
Kisaran harga Rp39.000

9. Lumecolors Loose Powder

blank

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Tokopedia Cek harga di Lazada

Bedak tabur multifungsi yang mampu menjaga riasan tetap awet hingga 16 jam

Bedak tabur 3 in 1 ini disebut multifungsi karena dapat digunakan sebagai foundation, concealer, dan bedak sekaligus sehingga lebih praktis. Bedak tabur yang cocok untuk semua jenis kulit ini juga diklaim mampu menjaga riasan dasar wajah Anda agar tetap awet hingga 16 jam,

Masing-masing shade bedak ini memiliki formula true match yang dapat membuat warna bedak semakin menyatu dengan kulit. Bedak yang dapat memberikan light to medium coverage ini memiliki 3 shades warna kulit yang bisa Anda pilih sesuai warna kulit Anda.

Jenis Bedak tabur
Ukuran 8gr
Kisaran harga Rp112.000

10. Emina Daily Matte Loose Powder

blank

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Tokopedia Cek harga di Lazada

Dengan formula oil control untuk matte finish yang tahan lama

Bedak tabur ini memiliki kemampuan oil control atau menyerap minyak lebih baik sehingga membuat makeup tidak mudah luntur. Dengan formulanya yang ringan, produk ini akan membuat wajah Anda terlihat lebih natural dan segar sepanjang hari.

Selain itu, Emina Daily Matte Loose Powder juga dapat memberikan hasil akhir yang matte. Anda dapat mengenakan bedak tabur ini setelah complexion yang lain untuk membantu menyamarkan pori-pori wajah Anda sehingga tampak lebih halus.

Jenis Bedak tabur
Ukuran 20gr
Kisaran harga Rp30.600


Tips
Makeup Tahan Lama pada Kulit Wajah Berminyak

Berhasil menemukan bedak untuk kulit berminyak Anda? Baiklah, langkah berikutnya yang kami rasa penting untuk Anda ketahui adalah bagaimana membuat riasan tahan lebih lama di wajah Anda yang berminyak. Selengkapnya terangkum di section ini!

Bersihkan Kulit Wajah agar Makeup Tidak Cepat Luntur

blank

Sebelum mengaplikasikan bedak, terlebih dahulu bersihkan kulit wajah Anda dari minyak yang melekat. Caranya dengan memakai pembersih wajah yang diformulasi bahan khusus untuk mengangkat minyak dan kotoran, biasanya berbentuk facial foam dengan busa melimpah.

10 Merek Pembersih Wajah Terbaik untuk Kulit Berminyak

Setelah Bersih, Kompres Seluruh Wajah dengan Es Batu

blank

Kulit wajah sudah bersih dan terasa kesat? Mari kompres wajah Anda dengan es batu secara merata untuk mengencangkan dan mengecilkan pori-pori wajah. Lakukan pengompresan es batu maksimal 3 – 5 menit, ratakan es batu secara perlahan.

Aplikasikan Primer dan Pelembap pada Area yang Rentan Berminyak

blank

Pasca mengompres wajah dengan batu es, berikutnya Anda perlu siapkan kulit wajah dengan mengaplikasikan makeup primer. Makeup primer tidak hanya efektif mengendalikan minyak, tetapi juga membantu pengecilan pori, meningkatkan kesan matte pada kulit berminyak, dan membuat foundation lebih tahan lama.

Penggunaan primer di daerah rawan minyak semacam Zona T akan membantu makeup tetap stay untuk waktu lebih lama.

10 Merek Pelembap Wajah Terbaik untuk Kulit Berminyak

Gunakan Foundation Berlabel Bebas Minyak untuk Tampilan Matte

blank

Apakah Anda ingin membuat riasan menempel lebih sempurna di wajah? Gunakanlah pelembap bertekstur ringan dan berbahan dasar air atau oil free formula secara tipis.

Setelah itu, barulah terapkan foundation yang juga berformula khusus melembapkan kulit dan oil free. Hindari pemakaian foundation dengan hasil akhir satin, shimmery, atau efek serupa yang menyebabkan wajah mirip kilang minyak.

10 Merek Foundation Terbaik untuk Kulit Berminyak

Terapkan Bedak, Lalu Kunci Makeup dengan Setting Spray

blank

Berikutnya, aplikasikanlah bedak pada lapisan teratas. Lebih gunakan bedak tabur yang dapat menahan minyak lebih baik serta menjaga foundation lebih terkunci.

Setelah terbaur rata, akhiri rangkaian ber-makeup dengan menyemprotkan setting spray yang berfungsi mengunci seluruh layer riasan tidak mudah rusak. Pakailah setting spray berjenis mattifying supaya tampilan wajah Anda lebih matte dan tidak mengilap, ya!

10 Merek Bedak Tabur Terbaik untuk Mengontrol Minyak
10 Merek Setting Spray Terbaik untuk Makeup Tahan Lama

Yuk, cek rekomendasi skincare untuk kulit berminyak dari PickyBest lainnya!

Kesimpulan

Disarankan untuk tidak memakan bedak secara berlebihan, tapi cukup pada area wajah yang berminyak saja sebagai set makeup atau touch up.

Semoga panduan kami di atas bisa membantu Anda menemukan bedak untuk kulit berminyak terbaik. Jangan ragu untuk memilih salah satu produk rekomendasi kami kalau dirasa cocok. Selamat mencoba!

You may also like

Comments are closed.