Kosmetik & Kesehatan

14 Merk Cushion untuk Kulit Berminyak Terbaik dan Tahan Lama

Jika Anda pemilik kulit berminyak, Anda perlu memilih cushion dengan hati-hati. Tidak semua cushion cocok untuk kulit berminyak. Pilihlah cushion yang cocok untuk kulit berminyak.

Beberapa brand seperti Laneige, Luxcrime, dan Purbasari menyediakan cushion untuk kulit berminyak. Agar dapat memilih cushion yang terbaik, Anda bisa memilih berdasarkan referensi yang akan PickyBest berikan. Selamat membaca!

Perbedaan Cushion, Foundation, BB Cream, dan CC Cream

Cushion adalah sejenis alas bedak, BB cream, atau CC cream, berupa bantalan di dalam wadah yang compact, dan diaplikasikan dengan menggunakan spons.

Fungsinya untuk menyamarkan jerawat, meratakan kulit wajah, serta touch up makeup secara cepat dan mudah. Cara menggunakannya hanya dengan menekan-nekan spons ke atas bantalan, kemudian baurkan ke wajah Anda.

Meski bisa dikatakan sejenis, tetapi cushion berbeda dengan foundation, BB cream, dan CC cream. Simak perbedaannya!

  • Foundation (alas bedak): Merupakan lapisan dasar makeup, dipakai sebelum bedak; tingkat coverage tipis, menengah, atau tebal; dikemas dalam botol kecil dengan pump.
  • BB Cream (Beauty Base atau Blemish Balm): Perpaduan pelembap berwarna dan alas bedak; berfungsi untuk merawat, menutrisi, menghidrasi, dan melindungi kulit; tingkat coverage dewy sheer-medium; dikemas dalam tube.
  • CC Cream (Color Correction atau Complexion Control): Berfungsi untuk menyegarkan dan melembapkan wajah; menutupi kusam atau kemerahan pada wajah; tingkat coverage ringan dan tipis; kemasan berbentuk tube.

Cara Memilih Cushion untuk Kulit Berminyak

Ingin mendapatkan cushion untuk kulit berminyak yang juga dapat menyempurnakan makeup? Perhatikan cara-cara berikut dalam memilih cushion yang tepat untuk Anda!

Sesuaikan Tingkat Coverage-nya: Pilih yang Medium to Full Coverage

Cushion memiliki tingkat coverage beragam tergantung pada situasi dan kebutuhan, serta jenis kulit Anda. Berdasarkan tingkatannya, ada tiga macam coverage yang ditawarkan cushion, yakni:

  • Sheer: coverage ringan dan tipis, menghasilkan efek kulit wajah yang natural, bintik wajah masih terlihat.
  • Medium: sedikit lebih tebal daripada sheer, sedikit menutupi bintik-bintik tapi masih terlihat natural.
  • Full: menutupi secara sempurna dan keseluruhan kulit wajah, menutupi noda pada wajah, menciptakan efek flawless.

Untuk kulit berminyak, pilihlah cushion dengan coverage medium to full. Daya coverage ini mampu menyamarkan kekurangan pada kulit berminyak dan berjerawat.

Pilih yang Memiliki Kemampuan Mengontrol Minyak dan Bersifat Nonkomedogenik

Tentu saja, cushion yang Anda pilih harus memiliki kemampuan oil control, Produk ini mampu mengurangi (menyerap) minyak pada area tertentu, biasanya T-zone yang cenderung lebih berminyak. Mudahnya, bacalah klaim produk yang Anda beli, dan pastikan tidak berbahan dasar minyak.

Selain melihat klaim oil control, Anda juga perlu memilih produk dengan formula nonkomedogenik untuk meminimalkan terjadinya sumbatan pada pori-pori yang berujung pada munculnya jerawat. Produk dengan water-based formula biasanya nonkomedogenik.

Pilih Hasil Akhir Sesuai Kebutuhan Kulit

Cushion memiliki beragam hasil akhir, mulai dari yang bebas kilap hingga berkilau. Dalam menggunakan cushion untuk kulit berminyak, Anda perlu menentukan bagaimana hasil akhir yang diinginkan sesuai dengan kebutuhan kulit Anda.

Umumnya, ada tiga jenis hasil akhir yang biasa digunakan, yakni:

  • Satin: memberikan efek berkilau, melembapkan, cocok untuk jenis kulit apapun.
  • Matte: menghasilkan efek bebas kilap, bertahan sepanjang hari, cocok untuk kulit berminyak.
  • Dewy: ringan, menghidrasi, memberi efek glowing, cocok untuk kulit kering.

Berdasarkan penjelasan di atas, bagi pemilik kulit berminyak disarankan untuk menggunakan cushion dengan hasil akhir matte atau satin.

Pilih Shade yang Sedikit Lebih Terang dari Warna Kulit

Campuran elemen dan minyak di wajah Anda akan mengubah warna foundation maupun cushion foundation yang Anda gunakan sepanjang hari menjadi lebih gelap karena proses oksidasi.

Oleh sebab itu, pilihlah warna shade cushion yang sedikit lebih terang atau warna yang sama dengan kulit Anda. Begitu pula dengan warna undertone, Anda dapat memilih warna yang sama dengan undertone kulit Anda, yakni antara warna natural, warm, atau cool.

Mungkin Anda terbiasa menguji warna foundation pada bagian bawah lengan, tetapi bagian tersebut berwarna lebih gelap daripada wajah Anda. Karena proses oksidasi tadi, warna foundation pun akan berubah lebih gelap lagi dan demikian pula dengan wajah Anda.

Sebagai alternatif, metode lain untuk menguji warna foundation atau cushion yang betul adalah dengan cara:

  • Mengoleskannya ke dada, sebab warna kulit dada lebih terang daripada kulit lengan dan lebih mendekati warna kulit wajah;
  • Mengoleskannya ke bagian tengah wajah, kemudian ratakan ke arah garis rambut, dan cocokkan warna di sisi pipi dan bagian tengah leher Anda.

Apapun metode yang Anda pakai dalam memilih warna cushion atau foundation, yang paling penting adalah menguji produk tersebut di dalam pencahayaan alami yang baik.

Utamakan Cushion yang Mengandung SPF

Kulit yang sering terpapar sinar matahari rentan terkena banyak masalah. Karena itulah Anda perlu mempertimbangkan cushion foundation yang mengandung formula SPF untuk melindungi kulit Anda dari efek buruk sinar matahari. Cara ini dinilai lebih praktis dan mudah untuk sebagian orang.

Namun, biasanya tingkat SPF di dalam cushion foundation tidak sebanyak yang tertulis pada kemasan. Karena bercampur dengan foundation, tingkat SPF 30 pada cushion foundation tidak sebanyak SPF 30 pada sunscreen murni.

Selain itu, untuk mendapatkan perlindungan kulit wajah yang efektif dari sinar matahari, Anda membutuhkan SPF seukuran koin atau sekitar 1,5 sendok teh untuk diaplikasikan ke wajah Anda. Hal itu tentunya tidak dapat dilakukan dengan cushion foundation.

Oleh sebab itulah, Anda tetap disarankan untuk mengaplikasikan suncscreen atau tabir surya khusus sebelum menggunakan cushion dengan SPF.

14 Rekomendasi Cushion Terbaik untuk Kulit Berminyak

Melalui artikel ini, kami akan mengulas beberapa brand produk cushion untuk kulit berminyak yang bisa Anda gunakan. Selamat memilih!

1. MAKE OVER Powerstay Demi-Matte Cover Cushion

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Pilihan shade-nya cocok dengan kulit orang Indonesia

Cushion ini memberikan hasil akhir yang alami dan tahan lama dengan daya tahan mencapai 12 jam. Produk ini tersedia dalam sepuluh shade yang sangat cocok dengan kulit orang Indonesia.

Kandungan SPF pada cushion ini dapat melindungi kulit sepanjang hari. Formulanya juga bisa membuat kulit terlihat sehat dan flawless. Selain itu, cushion ini dilengkapi puff yang tahan air untuk memudahkan pengaplikasian.

7 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Puff aplikator nyaman, dapat menjangkau area yang luas dalam sekali tekan.
  • Hasil akhir matte namun tetap ada sedikit efek dewy.
  • Formulanya ringan dan tidak dempul di kulit.
  • Cukup long lasting. Produk tetap stay hingga lima jam lebih.
  • Membantu menyamarkan bekas jerawat, flek hitam, dan smile line.
  • Kemampuan menahan minyak mumpuni.
  • Minim oksidasi.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Membuat kulit sedikit kering. Sebaiknya aplikasikan produk saat kondisi wajah lembap.
Shade Marble, warm ivory, natural beige, warm sand, tan, cool tan, pink ivory, honey beige, cream beige, coral sand
Coverage Medium to full
SPF/PA SPF 50/PA++++
Masa PAO 24 bulan
Isi 15 g
Kisaran harga Rp172.000

2. Laneige Neo Cushion Matte

Sumber: Laneige.com

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Membuat makeup tahan lama

Meskipun melakukan aktivitas outdoor, makeup tidak mudah luntur berkat produk dari Laneige ini. Formulanya menutupi kekurangan kulit namun tetap terlihat alami.

Berbagai masalah kulit, seperti redness, yellowness, dan pori-pori dapat tertutupi sepanjang hari. Selain itu, keunggulan lain dari cushion ini adalah tahan terhadap keringat.

6 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Cushion full coverage dengan formula yang terasa ringan. Kulit bebas bernapas dan tidak gerah.
  • Tidak mudah transfer.
  • Membantu menyamarkan noda, wajah terlihat lebih sehat dan fresh.
  • Puff aplikator ergonomis. Terdapat rongga-rongga kecil yang memudahkan penyerapan produk.
  • Long lasting, dapat bertahan hingga delapan jam penggunaan tanpa luntur berlebihan.
  • Kemasan unik dan elegan dengan warna pastel yang manis.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Sebaiknya gunakan pada kondisi kulit terhidrasi agar produk tidak memperjelas tampilan pori-pori.
Shade N21 beige, N23 sand
Coverage Full
SPF/PA Tidak disebutkan
Masa PAO 6 bulan
Isi 17 g
Kisaran harga Rp553.200

3. Maybelline Fit Me Matte + Poreless Cushion

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Teksturnya ringan serta tahan lama untuk mengontrol minyak berlebih

Maybelline menghadirkan cushion yang cocok untuk kulit wajah berminyak karena kandungan yang mampu untuk mengontrol minyak berlebih yang muncul. Cushion ini termasuk tahan lama, yakni mencapai ketahanan hingga 20 jam. Teksturnya ringan, Anda pun merasa tidak sedang memakai cushion!

Sensasi cushion ini sendiri cukup lembut, serta level kelembapannya yang diberikannya akan membuat kulit wajah Anda nyaman saat memakainya. Cushion untuk kulit berminyak dari Maybelline ini sendiri terdapat beberapa pilihan shade yang dapat disesuaikan dengan warna kulit Anda untuk hasil makeup yang diinginkan.

9 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Cushion ini memiliki warna yang pas dengan kulit.
  • Ringan dan memberikan coverage yang baik.
  • Tidak membuat kulit terasa berat.
  • Mampu menutupi bekas jerawat dan pori-pori.
  • Tahan lama di kulit.
  • Mampu mengontrol minyak berlebih.
  • Tidak luntur meskipun dipakai untuk aktivitas sholat dan berkeringat.
  • Waterproof dan tidak transfer ke masker.
  • Packaging praktis dengan kaca, puff terpisah, dan segel.

3 Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Beberapa pengguna melaporkan bahwa shade pilihannya terbatas.
  • Ada yang mengalami efek kusam pada kulit setelah penggunaan yang lama.
  • Beberapa pengguna melaporkan bahwa cushion ini mungkin terasa sedikit kering dan powdery di beberapa kondisi.
Shade Classic ivory, natural beige, warm nude
Coverage Full
Masa PAO Tidak disebutkan
SPF/PA Tidak disebutkan
Isi Tidak disebutkan
Kisaran harga Rp180.700

4. YOU The Gold One Dream Skin Perfect BB Cushion

Sumber: Shopee.co.id

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Meskipun ringan, daya cover-nya tinggi

Anda sedang mencari cushion yang ringan di wajah? YOU The Gold One Dream Skin Perfect BB Cushion dapat menjadi pilihan Anda. Cushion ini nyaman dipakai seharian.

Produk ini juga dapat berperan sebagai oil control sehingga dapat mengendalikan produksi sebum di wajah. Meskipun dibuat dengan formula ringan, cushion ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit.

Karena daya cover-nya tinggi, pori-pori, garis halus, dan noda di wajah dapat tertutupi. Di samping itu, produk ini juga dapat melembapkan wajah dan meningkatkan elastisitas kulit.

7 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Puff aplikator padat, lembut, dan tidak menyerap banyak produk.
  • Formulanya ringan dan mudah dibaurkan.
  • Long lasting. Dapat bertahan hingga tujuh jam di wajah tanpa crack dan luntur yang berarti.
  • Tidak mudah bergeser saat terkena air.
  • Hasil akhir satin finish sehingga kulit terlihat lebih cerah dan glowing
  • Tidak mempertegas tampilan pori-pori kulit.
  • Harga relatif terjangkau.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Tekstur produk agak cair, sebaiknya berhati-hati saat menekan puff ke cushion-nya.
Shade Soft vanilla, light
Coverage Full
SPF/PA Tidak disebutkan
Masa PAO 24 bulan
Isi 15 g
Kisaran harga Rp160.000

5. Marcks Venus Flawless Matte Cushion

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Menyamarkan noda serta penuaan dini yang muncul pada wajah

Cushion dari Marcks Venus ini memiliki bahan yang mampu untuk menyamarkan noda serta tanda penuaan dini pada kulit agar wajah terlihat lebih cerah. Dengan produk ini, makeup Anda akan tampak lebih natural, serta tahan lama.

Selain itu, cushion ini juga dilengkapi kandungan SPF 50 PA+++ yang dapat melindungi kulit Anda dari paparan sinar matahari. Tak lupa, Marcks Venus Flawless Matte Cushion juga didukung oleh bahan pelembap aktif yang menjamin kulit tetap terjaga kelembapannya.

8 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Memiliki SPF 50+ PA+++ sehingga melindungi kulit dari sinar UV.
  • Aplikator sponsnya enak digunakan untuk menepuk-nepuk area bawah mata dan hidung.
  • Cocok untuk kulit berminyak karena mampu mengontrol minyak berlebih.
  • Tahan lama di kulit dan minim transfer.
  • Memberikan hasil akhir yang matte dan tidak membuat kulit terlihat kusam.
  • Mampu menutupi noda, bekas jerawat, dan kekurangan di wajah dengan baik.
  • Beberapa pengguna melaporkan bahwa produk ini cocok untuk digunakan sehari-hari.
  • Shade yang cukup banyak, termasuk pilihan untuk kulit sawo matang.

3 Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Mungkin tidak sesuai untuk kondangan atau acara yang membutuhkan heavy makeup.
  • Ada beberapa pengguna merasakan efek kering pada kulit, terutama pada jenis kulit kering.
  • Terdapat beberapa keluhan mengenai ketahanan kemasan cushion yang mungkin tidak terlalu tahan lama.
Shade Translucent, natural, porcelain, tropical beige
Coverage Medium to full
Masa PAO Tidak disebutkan
SPF/PA SPF50+/PA+++
Isi Tidak disebutkan
Kisaran harga RP120.500

6. Purbasari Pore Perfecting BB Cushion

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Membuat wajah terlihat lebih sehat

Cushion ini memiliki kandungan yang dapat mengontrol keluarnya sebum sehingga bisa membantu mengontrol minyak di wajah Anda. Selain itu, Purbasari Pore Perfecting BB Cushion ini juga dapat menyamarkan pori-pori. Dengan hasil akhir yang semi-matte, wajah Anda akan terlihat lebih sehat.

Produk ini juga diperkaya dengan SPF 18 yang dapat melindungi wajah Anda dari bahaya kulit terbakar akibat sinar UVB. Sedangkan PA+++ yang dimilikinya dapat menangkal sinar UVA penyebab kulit gelap dan penuaan dini. Kulit Anda juga akan terlindungi dari radikal bebas seperti polusi berkat antioksidan yang terkandung dalam vitamin E-nya.

7 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Kemampuan coverage yang baik untuk menutup bekas jerawat, noda, dan masalah kulit lainnya.
  • Tidak cepat oksidasi pada kulit dan memberikan hasil akhir matte.
  • Cocok digunakan untuk sehari-hari dan tahan lama di dalam ruangan.
  • Cocok untuk kulit berminyak karena mampu mengontrol minyak berlebih.
  • Puff aplikator yang lumayan enak dan packaging yang elegan.
  • Bisa digunakan tanpa perlu mengaplikasikan concealer tambahan.
  • Harga terjangkau.

2 Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Ada beberapa pengguna yang menyebutkan bahwa produk ini bisa terlihat terlalu gelap setelah oksidasi.
  • Beberapa pengguna melaporkan produk ini mungkin tidak memiliki hasil akhir yang terlalu natural pada jenis kulit yang cenderung kering.
Shade Light beige, honey beige, caramel
Coverage Full
SPF/PA Tidak disebutkan
Masa PAO 5 bulan
Isi 15 g
Kisaran harga Rp25.000

7. Skintific Cover All Perfect Cushion

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Berikan efek segar disertai kemampuan menahan minyak hingga 12 jam

Cushion ini dapat menutupi noda di wajah Anda dalam 1 kali tap. Dengan nano silicone crosspolymer 0.25 micron, produk ini mampu memberikan coverage yang sedang hingga tinggi dengan hasil akhir yang flawless. Produk ini juga mampu melindungi kulit Anda dari pengaruh buruk sinar matahari karena sudah dilengkapi kandungan SPF 35 PA++++.

Selain itu, produk ini juga dapat menahan minyak di wajah Anda hingga 12 jam berkat Raincoat Film Technology yang dimilikinya. Sedangkan kandungan ceramide, Centella asiatica, dan hyaluronic acid-nya berfungsi sebagai anti inflamasi, melembapkan kulit, mencegah kerutan, dan menguatkan skin barrier. Tak hanya bertekstur ringan, produk ini juga dapat memberikan efek segar pada wajah Anda.

7 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Mendapat banyak ulasan positif dari pengguna terkait kemampuan coverage-nya.
  • Coverage medium to full, mampu menutupi bekas jerawat, noda, dan masalah kulit lainnya dengan baik.
  • Memberikan hasil akhir yang terlihat cerah dan sehat.
  • Tidak membuat kulit terasa berat dan bisa ditap-tap kapan saja dan di mana saja.
  • Packaging yang elegan dan mewah.
  • Banyak pengguna yang menyukai cushion ini karena cocok untuk pemula.
  • Terdapat berbagai pilihan shade yang sesuai dengan berbagai warna kulit.

2 Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Memiliki sedikit masalah oksidasi dan membuat kulit terlihat kusam dalam beberapa kasus.
  • Ada beberapa pengguna yang mengalami masalah saat digabungkan dengan produk lain, seperti contour stick, yang mungkin bisa mengganggu hasil akhirnya.
Shade Vanilla, ivory, petal, beige, sand
Coverage Medium to full
SPF/PA SPF 35/PA++++
Masa PAO 12 bulan
Isi 11 ml
Kisaran harga Rp197.000

8. Luxcrime 2nd Skin Luminous Cushion

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Mampu membuat wajah seolah memiliki second skin

Cushion ini cocok digunakan sehari-hari karena memiliki formula yang ringan di kulit namun tetap bisa memberikan coverage yang medium. Selain itu, produk ini juga cocok untuk Anda yang suka dengan tampilan makeup yang glowing dan natural. Mengandung SPF 25, produk ini juga dapat melindungi kulit Anda dari paparan sinar matahari.

Sesuai klaimnya, cushion ini mampu membuat wajah Anda seolah memiliki second skin. Produk ini juga dapat melembapkan, mencerahkan, dan mencegah timbulnya jerawat. Hadir dalam 5 varian shade yang cenderung warm tone membuat produk ini cocok untuk kulit wanita Indonesia.

5 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Banyak pengguna yang menyukai hasil akhir dewy dan ringan, terutama pada kulit kering.
  • Packaging produk dianggap cantik dan menarik.
  • Memiliki daya tahan yang baik, beberapa pengguna melaporkan bahwa produk tetap bertahan sepanjang hari.
  • Banyak pengguna yang merasa bahwa produk ini memberikan efek kulit yang sehat dan glowing.
  • Banyak pilihan shade yang sesuai dengan berbagai warna kulit.

2 Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Mungkin tidak cocok untuk kulit yang sangat berminyak, karena hasil akhirnya dewy.
  • Memiliki kecenderungan untuk peeling atau tidak menempel dengan baik pada kulit yang sangat lembap atau dilengkapi dengan skincare yang terlalu lembab.
Shade Vanilla, toffee, honey, cashew, chestnut
Coverage Medium
SPF/PA SPF 25
Masa PAO 12 bulan
Isi Tidak disebutkan
Kisaran harga Rp155.730

9. Marina Glow Ready Cover Fit Refresh Cushion

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Terbuat dari bahan-bahan yang natural

Brand Marina telah mengeluarkan cushion dengan formula yang ringan. Bahan-bahan yang dipakai dalam membuatnya adalah bahan natural. Bahkan, tidak ada kandungan paraben di dalamnya.

Karena mengandung SPF, cushion ini bisa melindungi kulit dari sinar matahari. Vitamin E-nya juga bisa menghidrasi kulit dan mengendalikan sebum. Selain itu, cushion ini nyaman digunakan, tidak ada rasa lengket ataupun berminyak.

Setelah pemakaian, tampilan kulit jadi halus. Produknya juga long wearing, tahan lama, dan tidak gampang pudar. Saat digunakan, produk ini gampang menyatu dengan kulit dan dapat menyamarkan pori-pori.

3 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Formulanya ringan dan nyaman di kulit.
  • Satin finish, membuat kulit tampak lebih cerah dan sehat alami.
  • Long lasting. Produk masih menempel dengan baik hingga enam jam penggunaan.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Produk cukup mudah transfer.
Shade Light ivory, pink shell, natural beige
Coverage Medum to full
SPF/PA SPF30/PA+++
Masa PAO 12 bulan
Isi 15 g
Kisaran harga Rp112.000

10. Looke Holy Flawless BB Cushion

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Dapat memberikan tampilan kulit yang flawless

Produk ini termasuk cushion yang ringan. Meskipun ringan, produk ini diklaim dapat memberikan tampilan kulit yang flawless. Ekstra teh hijau dan hyaluronic acid-nya dapat melembapkan kulit, mengendalikan sebum, dan memproteksi kulit dari sinar ultraviolet.

Selain itu, produk ini dapat menangkal radikal bebas, menyamarkan pori-pori, meratakan warna kulit, dan membuat makeup tidak mudah luntur. Sebelum menggunakan cushion ini, pakailah pelembap di wajah. Gunakan aplikatornya untuk mengambil produk dan meratakannya ke seluruh wajah dan leher.

7 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Mampu menyamarkan tampilan pori-pori dengan baik.
  • Teksturnya nyaman di kulit meskipun digunakan tanpa di-set menggunakan bedak.
  • Minim oksidasi.
  • Memberikan hasil akhir natural look, cocok digunakan untuk riasan sehari-hari.
  • Formula ringan di kulit dan mudah diratakan.
  • Cukup transferproof.
  • Kemampuan menahan minyak dapat diandalkan.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Puff aplikator menyerap banyak produk.
Shade Light beige, nude beige, medium beige, warm honey, honey beige, honey bronze
Coverage Medum to full
SPF/PA Tidak disebutkan
Masa PAO 12 bulan
Isi 15 g
Kisaran harga Rp225.000

11. Rollover Reaction PLUMP! Skin-Loving Blurring Cushion

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Memberikan manfaat anti-aging, mencerahkan, menghidrasi kulit 5x lebih efektif dengan hasil akhir satin natural

Produk ini mengandung polyglutamic acid, hyaluronic acid, vitamin E, allantoin, glycerin, dan willow herbs yang ampuh menghidrasi kulit 5x lebih efektif. Berkat x-fine technology-nya, produk ini juga mampu mengurangi transfer pada masker sehingga membuatnya lebih tahan lama. Selain itu, produk ini juga teruji klinis tidak menyumbat pori-pori sehingga aman digunakan untuk kulit berjerawat.

Selain mengandung betaine dengan manfaat anti-aging, produk ini juga diperkaya vitamin C dan niacinamide untuk mencerahkan kulit. Perlindungan ganda SPF 29 PA+++ dan blue light protection-nya mampu melindungi kulit Anda dari sinar UV sekaligus efek monitor gadget. Memiliki hasil akhir satin natural, produk ini dapat menyamarkan pori-pori dan juga buildable coverage.

6 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Desain packaging lucu dan menarik.
  • Efek blur pores diakui oleh banyak pengguna.
  • Coverage medium hingga full untuk hasil lebih intens.
  • Ringan, tidak memberikan efek berat pada kulit.
  • Dilengkapi dengan SPF 29 PA+++, blue light protection, dan kandungan bahan perawatan kulit lainnya.
  • Cocok untuk berbagai jenis kulit, dengan hasil akhir satin yang pas untuk kulit berminyak.

3 Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Bisa geser dan hilang coverage-nya setelah beberapa waktu.
  • Efek blur pori-pori yang diberikan tidak terlalu signifikan.
  • Pilihan shade masih terbatas menurut beberapa pengguna.
Shade Chiffon, buttermilk, biscotti, cookie
Coverage Buildable
SPF/PA SPF 29/PA+++
Masa PAO 24 bulan
Isi 15 g
Kisaran harga Rp139.000 – Rp149.000

12. Guèle BARE Cushion

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Non-comedogenic dengan hasil akhir satin yang tidak dewy dan tidak matte

Guèle BARE Cushion ini sangat aman digunakan karena telah bersertifikat BPOM dan halal. Cushion ini juga non-comedogenic dan telah teruji secara dermatologi sehingga tidak akan menimbulkan iritasi dan alergi pada kulit wajah Anda. Selain itu, produk ini juga memiliki oksidasi minimum sehingga warna kulit Anda tetap terlihat natural sepanjang hari.

Guèle BARE Cushion ini juga memiliki hasil akhir satin yang tidak dewy dan tidak matte sehingga cocok untuk semua jenis kulit. Produk ini juga dilengkapi dengan SPF 30 untuk melindungi kulit Anda dari kerusakan akibat sinar matahari. Selain itu, produk ini juga sangat nyaman digunakan karena ringan sehingga masih bisa membuat kulit Anda bernapas.

7 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Packaging terlihat mewah dan berkelas.
  • Coverage cushion ini bagus, memberikan hasil kulit yang natural.
  • Cushion puff lembut di kulit, membantu pengaplikasian yang merata.
  • Memberikan hasil akhir dewy tanpa efek lengket.
  • Cocok untuk touch up sepanjang hari, tidak creasing.
  • Tidak menyebabkan beruntusan atau breakout.
  • Tidak mengoksidasi, warna kulit wajah pun tetap cerah.

Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Beberapa pengguna merasa shade tidak sesuai undertone kulit.
  • Tutup cushion dianggap tidak praktis.
Shade Mare, sande, lumbre, ambre, kave
Coverage Medium
SPF/PA SPF 30
Masa PAO 12 bulan
Isi 200 g
Kisaran harga Rp189.000

13. Somethinc HOOMAN Breathable Cushion Cover SPF 35 PA++++

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

Tidak lengket, tidak mudah retak, dan mampu mengontrol minyak berlebih dengan hasil yang flawless dan bebas kilap

Sesuai namanya, produk ini hadir dengan perlindungan SPF 35 PA++++ sehingga mampu melindungi kulit Anda dari pengaruh buruk sinar matahari. Dengan teknologi breathable yang anti-bakteri dan tidak mudah teroksidasi, Anda dapat menggunakan produk ini seharian tanpa khawatir kulit menjadi kotor dan tidak sehat.

Medium to high coverage pada produk ini mampu menyamarkan pori-pori dan garis halus hanya dengan satu kali tap saja. Hasilnya, Anda bisa mendapatkan riasan make-up yang matte finish dan tahan lama. Diformulasikan agar tidak lengket, tidak mudah retak, dan mampu mengontrol minyak berlebih, Anda akan mendapatkan hasil yang flawless dan bebas kilap.

7 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Memiliki formula ringan dan tidak memberi kesan dempul.
  • Cocok untuk kulit berminyak karena mampu mengontrol minyak seharian.
  • Coverage medium, mampu menutup bekas jerawat dan merah-merah di kulit.
  • Tahan lama sehingga tetap bagus dari pagi hingga sore hari.
  • Memberikan hasil akhir yang matte dan tidak terlalu mengilap.
  • Harga terjangkau dengan hasil yang memuaskan.
  • Tidak menyebabkan komedo.

2 Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Beberapa pengguna merasa shade awalnya sesuai namun bisa lebih gelap setelah beberapa saat pemakaian.
  • Packaging kurang praktis untuk penggunaan sehari-hari.
Shade Perle, bijoux, nina, serene, charlotte, éclair, coco, alter, goddess, tiffany, fawn, penny, butter, linen
Coverage Medium to high
SPF/PA SPF 35/PA++++
Masa PAO 12 bulan
Isi 15 g
Kisaran harga Rp185.900

14. Kaila Beaute 2-In-1 Cushion SPF 50+ PA+++

Cek harga di Shopee - Best Seller Cek harga di Shopee - Best Price Cek harga di Blibli Cek harga di Lazada

2 in 1 cushion yang dapat memberikan 2 langkah praktis untuk mendapatkan tampilan make-up sempurna

Sesuai namannya, produk ini merupakan 2 in 1 cushion karena juga dilengkapi dengan compact powder. Memiliki kandungan niacinamide, produk ini membantu mencerahkan, meminimalisir tampilan noda hitam, dan meratakan warna kulit wajah Anda. Berkat kandungan SPF 50+ dan PA+++-nya, produk ini membantu melindungi kulit Anda dari paparan sinar UVA dan UVB.

Mengandung glycerin dan squalane, produk ini dapat menjaga kelembapan dan elastisitas kulit sekaligus menghidrasi dan melindunginya dari radikal bebas. Memiliki sheer-medium coverage, produk ini juga memiliki hasil akhir yang natural dan tahan lama. Berkat segala kelebihannya itu, produk ini mampu memberikan 2 langkah praktis untuk mendapatkan tampilan make-up sempurna.

10 Alasan untuk Membeli Produk:

  • Desain kemasan cantik dengan warna ungu.
  • Praktis karena menggabungkan cushion dan compact powder dalam satu kemasan.
  • Terdapat kandungan SPF 50+ PA+++ yang melindungi kulit dari sinar matahari.
  • Tersedia dalam beberapa pilihan shade yang cocok dengan kulit.
  • Cocok untuk kulit berminyak dan kombinasi.
  • Coverage medium yang bisa di-build up.
  • Hasil akhir semi-matte dan terlihat alami.
  • Terdapat kandungan skincare seperti niacinamide.
  • Cocok untuk pemula dan orang yang ingin makeup praktis.
  • Harga terjangkau dan seringkali ada promo/diskon.

2 Pertimbangan sebelum Membeli Produk:

  • Packaging sedikit besar dan mungkin tidak cocok untuk dibawa dalam tas kecil.
  • Beberapa pengguna mengalami masalah ketahanan produk, seperti geser dan hilangnya coverage setelah beberapa jam.
Shade Light beige, natural beige, caramel beige
Coverage Medium
SPF/PA SPF 50+/PA+++
Masa PAO 12 bulan
Isi 13 g (cushion), 8,7 g (compact powder)
Kisaran harga Rp139.000

Yuk, cek rekomendasi produk untuk kulit berminyak dari PickyBest lainnya!

Kesimpulan

Penggunaan cushion dapat membuat tampilan makeup lebih tahan lama. Pori-pori, noda, dan redness dapat ditutupi menggunakan cushion. Jika Anda memiliki kulit berminyak, pilihlah cushion yang sesuai dengan kondisi kulit Anda.

Setelah membaca rekomendasi produk ini, kini Anda lebih mudah menemukan cushion untuk kulit berminyak, bukan? Pilihlah sesuai kebutuhan dan fungsi yang Anda inginkan. Selamat memilih!

  • Seluruh materi pada konten ini dikurasi secara independen oleh PickyBest. Kami mungkin mendapatkan sedikit komisi dari setiap pembelian produk yang terjadi. Namun tenang, tidak ada penambahan biaya apa pun bagi Anda.

You may also like

Comments are closed.